25.6 C
Medan
Monday, June 17, 2024

Rp30 Juta dan Sepeda Motor Raib

Gudang Sparepart Dibobol Maling

BINJAI- Gudang sparepart sepeda motor UD Tunggal Jaya di Jalan Sudirman Kecamatan Binjai Kota, milik Ai alias Panjang (45) warga Medan, dibobol maling, Jumat (1/2) dinihari. Akibat nya, satu unit sepeda motor jenis Mio BK 4454 RAF dan uang tunai Rp30 juta raib dibawa kabur kawanan maling.
Keterangan yang berhasil dihimpun, pelaku pencurian diduga lebih dari satu orang itu, melakukan aksinya dengan cara memanjat lantai dua gudang tersebut, kemudian masuk ke dalam gudang dan mencongkel jerjak jendela belakang kantor menggunakan dongkrak mobil.

Kejadian diketahui saat penjaga malam mengecek gudang tersebut dan melihat jendela belakang sudah dalam keadaan rusak. Setelah dilakukan pengecekan ke dalam gudang, ternyata sepeda motor milik salah satu karyawan sudah hilang begitu juga dengan pintu brankas, sudah terbuka lebar.

Melihat kejadian itu, penjaga malang tersebut melaporkan hal itu ke pemilik gudang. Begitu mendapat kabar, Panjang pun langsung melihat lokasi kejadian dan selanjutnya melapor ke Polres Binjai yang berjarak 800 meter dari lokasi kejadian.

Kasat Reskrim Polres Binjai AKP Revi Nurvelani ketika dikonfirmasi tentang pembobolan gudang spare part sepeda motor milik Ai alias Panjang, pihaknya membenarkan dan kasus ini masih diselidiki pihaknya. “Masih kita selidiki, diduga melibatkan orang dalam,” tuturnya. (ndi)

Gudang Sparepart Dibobol Maling

BINJAI- Gudang sparepart sepeda motor UD Tunggal Jaya di Jalan Sudirman Kecamatan Binjai Kota, milik Ai alias Panjang (45) warga Medan, dibobol maling, Jumat (1/2) dinihari. Akibat nya, satu unit sepeda motor jenis Mio BK 4454 RAF dan uang tunai Rp30 juta raib dibawa kabur kawanan maling.
Keterangan yang berhasil dihimpun, pelaku pencurian diduga lebih dari satu orang itu, melakukan aksinya dengan cara memanjat lantai dua gudang tersebut, kemudian masuk ke dalam gudang dan mencongkel jerjak jendela belakang kantor menggunakan dongkrak mobil.

Kejadian diketahui saat penjaga malam mengecek gudang tersebut dan melihat jendela belakang sudah dalam keadaan rusak. Setelah dilakukan pengecekan ke dalam gudang, ternyata sepeda motor milik salah satu karyawan sudah hilang begitu juga dengan pintu brankas, sudah terbuka lebar.

Melihat kejadian itu, penjaga malang tersebut melaporkan hal itu ke pemilik gudang. Begitu mendapat kabar, Panjang pun langsung melihat lokasi kejadian dan selanjutnya melapor ke Polres Binjai yang berjarak 800 meter dari lokasi kejadian.

Kasat Reskrim Polres Binjai AKP Revi Nurvelani ketika dikonfirmasi tentang pembobolan gudang spare part sepeda motor milik Ai alias Panjang, pihaknya membenarkan dan kasus ini masih diselidiki pihaknya. “Masih kita selidiki, diduga melibatkan orang dalam,” tuturnya. (ndi)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/