25 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Pondok Tahfiz Asbabul Rahmah Tebingtinggi Gelar Festival Kreasi Anak

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1444 Hijriah, Pondok Tahfiz Asbabul Rahmah Kota Tebingtinggi di Jalan Bukit Ganjang, Kelurahan Tanjung Marulak Hilir Kota Tebingtinggi menggelar Festival Kreasi Anak Muslim, Minggu(31/7) malam.

Kegiatan tersebut mengambil tema dari Kampung Santri Kita Menuju Tebingtinggi Menjadi Kota Santri, dengan motto Mari Bina Generasi Umat dan Bangsa Semoga Meraih Kebahagiaan Dunia dan Akhirat.

Pimpinan Pondok Tahfiz Asbabul Rahmah Kota Tebingtinggi Muslim Istiqomah Sinungga mengatakan, Festival Kreasi Anak Muslim ini memperlombakan Dai Cilik, Lomba Azan dan Hafalan Ayat Aquran pendek.

“Mari kita jadikan momentum perbaikan umat pada momen Tahun Baru Islam 1444 Hijriah.

Sedangkan Ketua DRPD Kota Tebingtinggi Basyarudin Nasution memberikan apresiasi kepada Pondok Tahfidz Asbabul Rahmah, karena telah melaksanakan kegiatan penyambutan Tahun Baru Islam 1444 Hijriah.

“Mudah-mudahan kegiatan ini menjadi bagian yang positif bagi kita dan menjadikan kebiasaan yang baik supaya kita bisa lebih baik dari hari kemarin,” papar Basyaruddin.

Mewakili Pj Wali Kota, Kabag Kesra Kota Tebingtinggi, Aidil menyatakan dengan adanya kegiatan ini bisa memperkuat silaturahmi dan juga memperkenalkan pada masyarakat luas, bahwa Islam memiliki tahun baru sendiri dan semoga kegiatan ini menjadi keberkahan bagi kita semua.

“Tahun ini jadi lebih baik dari pada tahun kemarin dan juga momentum untuk jadi lebih baik dan menjadi rahmat bagi kita semua,” harap Aidil. (ian/han)

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1444 Hijriah, Pondok Tahfiz Asbabul Rahmah Kota Tebingtinggi di Jalan Bukit Ganjang, Kelurahan Tanjung Marulak Hilir Kota Tebingtinggi menggelar Festival Kreasi Anak Muslim, Minggu(31/7) malam.

Kegiatan tersebut mengambil tema dari Kampung Santri Kita Menuju Tebingtinggi Menjadi Kota Santri, dengan motto Mari Bina Generasi Umat dan Bangsa Semoga Meraih Kebahagiaan Dunia dan Akhirat.

Pimpinan Pondok Tahfiz Asbabul Rahmah Kota Tebingtinggi Muslim Istiqomah Sinungga mengatakan, Festival Kreasi Anak Muslim ini memperlombakan Dai Cilik, Lomba Azan dan Hafalan Ayat Aquran pendek.

“Mari kita jadikan momentum perbaikan umat pada momen Tahun Baru Islam 1444 Hijriah.

Sedangkan Ketua DRPD Kota Tebingtinggi Basyarudin Nasution memberikan apresiasi kepada Pondok Tahfidz Asbabul Rahmah, karena telah melaksanakan kegiatan penyambutan Tahun Baru Islam 1444 Hijriah.

“Mudah-mudahan kegiatan ini menjadi bagian yang positif bagi kita dan menjadikan kebiasaan yang baik supaya kita bisa lebih baik dari hari kemarin,” papar Basyaruddin.

Mewakili Pj Wali Kota, Kabag Kesra Kota Tebingtinggi, Aidil menyatakan dengan adanya kegiatan ini bisa memperkuat silaturahmi dan juga memperkenalkan pada masyarakat luas, bahwa Islam memiliki tahun baru sendiri dan semoga kegiatan ini menjadi keberkahan bagi kita semua.

“Tahun ini jadi lebih baik dari pada tahun kemarin dan juga momentum untuk jadi lebih baik dan menjadi rahmat bagi kita semua,” harap Aidil. (ian/han)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/