25.6 C
Medan
Thursday, May 9, 2024

Upacara Pertama Bupati Nias Barat, Khenoki: ASN Harus Displin

NIAS BARAT-Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu, memimpin upacara pertamanya di Halaman Kantor Bupati Nias Barat, Senin (3/5) lalu. Dalam amanatnya, dia mengimbau agar semua ASN bersikap displin, dan benar-benar bekerja.

PIMPIN: Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu, saat memimpin upacara di Halaman Kantor Bupati Nias Barat, Senin (3/5).GULO/SUMUT POS.

Khenoki juga mengajak semua ASN, melalui kegiatan ini, untuk bergandeng tangan membangun Nias Barat.

”Kalau pesta demokrasi, sudah berlalu. Jadi kami harapkan kepada semua ASN untuk menunjukkan hasil kerjanya masing-masing dengan sebaik-baiknya. Dan tingkatkan displin kehadiran serta bekerjalah semaksimal mungkin,” harapnya.

Khenoki juga menegaskan, agar para ASN, tak melakukan adudomba kepada dia dan wakilnya.

”Setiap rapat harus buat berita acara. Bagi yang mengindahkan, tentunya akan bisa bekerja sama. Tapi yang tidak mengindahkan, mungkin tidak mau bekerja sama dengan kami. Dan kami sangat berharap, seluruh ASN benar-benar bekerja,” pungkasnya. (mag-11/saz)

NIAS BARAT-Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu, memimpin upacara pertamanya di Halaman Kantor Bupati Nias Barat, Senin (3/5) lalu. Dalam amanatnya, dia mengimbau agar semua ASN bersikap displin, dan benar-benar bekerja.

PIMPIN: Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu, saat memimpin upacara di Halaman Kantor Bupati Nias Barat, Senin (3/5).GULO/SUMUT POS.

Khenoki juga mengajak semua ASN, melalui kegiatan ini, untuk bergandeng tangan membangun Nias Barat.

”Kalau pesta demokrasi, sudah berlalu. Jadi kami harapkan kepada semua ASN untuk menunjukkan hasil kerjanya masing-masing dengan sebaik-baiknya. Dan tingkatkan displin kehadiran serta bekerjalah semaksimal mungkin,” harapnya.

Khenoki juga menegaskan, agar para ASN, tak melakukan adudomba kepada dia dan wakilnya.

”Setiap rapat harus buat berita acara. Bagi yang mengindahkan, tentunya akan bisa bekerja sama. Tapi yang tidak mengindahkan, mungkin tidak mau bekerja sama dengan kami. Dan kami sangat berharap, seluruh ASN benar-benar bekerja,” pungkasnya. (mag-11/saz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/