30 C
Medan
Monday, July 1, 2024

27 Pelajar Terjaring Operasi Kasih Sayang

 Berkeliaran Saat Jam Belajar

LUBUKPAKAM- Sedikitnya 27 orang pelajar dari berbagai sekolah di Lubukpakam diamankan petugas gabungan dalam razia kasih sayang, yang digelar Kamis (4/20) pukul 09.30 WIB dari berbagai lokasi yang berbeda.

Para pelajar yang terjaring petugas gabungan ini, karena kedapatan berkeliaran saat jam belajar berlangsung (bolos), di tempat-tempat arena permainan di Lubukpakam. Umumnya yang terjaring ini masih mengenakan pakain seragam sekolah.

Disebutkan ke 27 pelajar yang terjaring tim gabungan operasi kasih sayang ini, diantaranya 5 orang terdaftar sebagai siswa di SMK Negeri I Lubukpakam, 1 orang dari SMP Negeri I Lubukpakam, 8 orang dari SMPN II Lubukpakam, 2 orang dari sekolah swasta Trisakti Lubukpakam, 6 orang dari Taman Siswa Lubukpakam dan 5 orang dari sekolah swasta PAB Lubukpakam.

Menurut Dedi (16) pelajar perguruan Taman Siswa, ia terjaring saat sudah pulang sekolah. Ia diamankan petugas ketika berada lokasi arena permainan bola biliar yang berada di Gang Budiman Desa Bakaran Batu Lubukpakam, dirinya sudah pulang sekolah. “Aku sudah pulang sekolah, tapi belum mau kerumah. Tadi kami ujian jadi yang sudah siap disuruh pulang”, kilahnya.

Terpisah, Kapolsek Lubukpakam AKP M IKhwan bersama Camat Lubukpakam Citra Capah.(btr)

 Berkeliaran Saat Jam Belajar

LUBUKPAKAM- Sedikitnya 27 orang pelajar dari berbagai sekolah di Lubukpakam diamankan petugas gabungan dalam razia kasih sayang, yang digelar Kamis (4/20) pukul 09.30 WIB dari berbagai lokasi yang berbeda.

Para pelajar yang terjaring petugas gabungan ini, karena kedapatan berkeliaran saat jam belajar berlangsung (bolos), di tempat-tempat arena permainan di Lubukpakam. Umumnya yang terjaring ini masih mengenakan pakain seragam sekolah.

Disebutkan ke 27 pelajar yang terjaring tim gabungan operasi kasih sayang ini, diantaranya 5 orang terdaftar sebagai siswa di SMK Negeri I Lubukpakam, 1 orang dari SMP Negeri I Lubukpakam, 8 orang dari SMPN II Lubukpakam, 2 orang dari sekolah swasta Trisakti Lubukpakam, 6 orang dari Taman Siswa Lubukpakam dan 5 orang dari sekolah swasta PAB Lubukpakam.

Menurut Dedi (16) pelajar perguruan Taman Siswa, ia terjaring saat sudah pulang sekolah. Ia diamankan petugas ketika berada lokasi arena permainan bola biliar yang berada di Gang Budiman Desa Bakaran Batu Lubukpakam, dirinya sudah pulang sekolah. “Aku sudah pulang sekolah, tapi belum mau kerumah. Tadi kami ujian jadi yang sudah siap disuruh pulang”, kilahnya.

Terpisah, Kapolsek Lubukpakam AKP M IKhwan bersama Camat Lubukpakam Citra Capah.(btr)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/