28 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Kombes Suheru: Hindari Lokasi Hiburan Malam dan Miras

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Dansat Brimob Poldasu, Kombes Pol Suheru menegaskan agar personel tidak mengunjungi lokasi hiburan malam dan minuman keras (Miras).

TABUR BIBIT IKAN: Dansat Brimob Poldasu, Kombes Pol Suheru menabur bibit ikan di sekitar Batalyon B Tebingtinggi.SOPIAN/SUMUT POS.

Hal itu disampaikan Kombes Suheru saat mengunjungi Batalyon B di Jalan Ahmad Yani Kota Tebingtinggi, Kamis (4/3) sore. Didampingi Wadansat AKBP James Parlindungan Hutagaol, Kombes Suheru mengunjungi batalyon B untuk menjalin hubungan emosional yang lebih dalam dengan personel.

Kombes Pol Suheru juga meminta semua personel Brimob untuk menjaga nama baik kesatuan. “Siapa lagi yang membesarkan kesatuan ini kalau bukan anda, siapa lagi yang membanggakan dan membesarkan kesatuan ini kalau bukan anda dan kita semua,”kata Suheru.

Kepada jajaran Brimob Poldasu, Kombes Pol Suheru berpesan agar tidak mengunjungi tempat tempat hiburan malam dan berhenti mengonsumsi minuman keras yang sudah menjadi kebijakan pimpinan.

“Tidak ada kata lain, kita harus melaksanakannya dan yang paling berbahaya adalah narkoba. Jika masih ada di antara kita yang mencoba coba, maka saya pastikan cepat atau lambat anda akan jatuh juga, maka jauhi narkoba,” tegas Kombes Pol Suheru.

Sementara itu, Danyon B Kompol Endra Budianto menjelaskan, kunjungan Dansat Brimob Polda Sumut bersama rombongan dalam rangka agenda kegiatan kerja berupa, pemeriksaan perlengkapan senjata dan kenderaan, penanaman pohon, panen ikan dan penaburan benih serta peninjauan lapangan tembak Batalyon B.

“Sebelumnya dilaksanakan kegiatan sarapan pagi bersama dan apel mendengar arahan Bapak Dansat Brimob Polda Sumut serta ramah tamah,” kata Danyon B Kompol Endra.

Menurut Kompol Endra, kegiatan rombongan Dansat Brimob Polda Sumut juga melanjutkan kunjungannya ke jajaran Batalyon B di Mako Kompi 2B Pematang Siantar. (ian)

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Dansat Brimob Poldasu, Kombes Pol Suheru menegaskan agar personel tidak mengunjungi lokasi hiburan malam dan minuman keras (Miras).

TABUR BIBIT IKAN: Dansat Brimob Poldasu, Kombes Pol Suheru menabur bibit ikan di sekitar Batalyon B Tebingtinggi.SOPIAN/SUMUT POS.

Hal itu disampaikan Kombes Suheru saat mengunjungi Batalyon B di Jalan Ahmad Yani Kota Tebingtinggi, Kamis (4/3) sore. Didampingi Wadansat AKBP James Parlindungan Hutagaol, Kombes Suheru mengunjungi batalyon B untuk menjalin hubungan emosional yang lebih dalam dengan personel.

Kombes Pol Suheru juga meminta semua personel Brimob untuk menjaga nama baik kesatuan. “Siapa lagi yang membesarkan kesatuan ini kalau bukan anda, siapa lagi yang membanggakan dan membesarkan kesatuan ini kalau bukan anda dan kita semua,”kata Suheru.

Kepada jajaran Brimob Poldasu, Kombes Pol Suheru berpesan agar tidak mengunjungi tempat tempat hiburan malam dan berhenti mengonsumsi minuman keras yang sudah menjadi kebijakan pimpinan.

“Tidak ada kata lain, kita harus melaksanakannya dan yang paling berbahaya adalah narkoba. Jika masih ada di antara kita yang mencoba coba, maka saya pastikan cepat atau lambat anda akan jatuh juga, maka jauhi narkoba,” tegas Kombes Pol Suheru.

Sementara itu, Danyon B Kompol Endra Budianto menjelaskan, kunjungan Dansat Brimob Polda Sumut bersama rombongan dalam rangka agenda kegiatan kerja berupa, pemeriksaan perlengkapan senjata dan kenderaan, penanaman pohon, panen ikan dan penaburan benih serta peninjauan lapangan tembak Batalyon B.

“Sebelumnya dilaksanakan kegiatan sarapan pagi bersama dan apel mendengar arahan Bapak Dansat Brimob Polda Sumut serta ramah tamah,” kata Danyon B Kompol Endra.

Menurut Kompol Endra, kegiatan rombongan Dansat Brimob Polda Sumut juga melanjutkan kunjungannya ke jajaran Batalyon B di Mako Kompi 2B Pematang Siantar. (ian)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/