25 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

DPD Soroti Harga Tiket Pesawat

Foto: Hulman/Sumut Pos
 Penumpang dan pengunjung di Banddara KNIA.

SUMUTPOS.CO – Ketua Komite II DPD RI Parlindungan Purba beserta rombongan  melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Bandara Kualanamu, guna memastikan kesiapan PT Angkasa Pura (AP) II selaku pengelola terkait angkutan Lebaran Idulfitri 1439 H. Rabu,(6/6) pagi. Ia didampingi Executive General Manager (EGM) PT AP II Kualanamu Arif Darmawan, Senior Manager Airport Maintenance M Yusuf Irianto, Senior Manager Operation and Service Muh Suwito serta yang mewakili Kepala.Otband Wilayah II Medan Saeful Bahri dan Ariadi.

Dalam kesempatan itu, Komite II yang membidangi perhubungan menyoroti persoalan harga tiket, kelistrikan dan keamanan di bandara. Untuk persoalan harga tiket, Parlin mengungkapkan banyaknya keluhan masyarakat terkait mahalnya harga tiket. Seperti rute Kualanamu-Nias yang biasanya Rp700 ribu kini dijual Rp1 juta lebih. Kondisi itu bahkan sudah berlangsung lama, dan ia meminta pihak AP II maupun Otband harus bersinergi mengatasi persoalan itu. “Satu hal yang pasti harus ada batas atas harga tiket, sehingga penumpang tidak mengeluh,” sarannya.

Demikian pula harga tiket Kualanamu-Cengkareng, Jakarta. Saeful Bahri yang mewakili Kepala Otband juga tak menampik adanya keluhan harga tiket Kualanamu-Nias. “Sudah kami laporkan ke Kementerian Perhubungan,” katanya.

EGM PT AP II Arif Darmawan yang dikonfirmasi  terkait kesiapan angkutan Lebaran, pihaknya mengaku sudah lebih awal mempersiapkannya. “Jadi, jajaran AP II yang ada  beserta instansi terkait lainya sudah berbuat maksimal dalam menghadapi idulfitri 1439 H ini,” pungkasnya.(prn/btr/bal/fac)

 

 

Foto: Hulman/Sumut Pos
 Penumpang dan pengunjung di Banddara KNIA.

SUMUTPOS.CO – Ketua Komite II DPD RI Parlindungan Purba beserta rombongan  melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Bandara Kualanamu, guna memastikan kesiapan PT Angkasa Pura (AP) II selaku pengelola terkait angkutan Lebaran Idulfitri 1439 H. Rabu,(6/6) pagi. Ia didampingi Executive General Manager (EGM) PT AP II Kualanamu Arif Darmawan, Senior Manager Airport Maintenance M Yusuf Irianto, Senior Manager Operation and Service Muh Suwito serta yang mewakili Kepala.Otband Wilayah II Medan Saeful Bahri dan Ariadi.

Dalam kesempatan itu, Komite II yang membidangi perhubungan menyoroti persoalan harga tiket, kelistrikan dan keamanan di bandara. Untuk persoalan harga tiket, Parlin mengungkapkan banyaknya keluhan masyarakat terkait mahalnya harga tiket. Seperti rute Kualanamu-Nias yang biasanya Rp700 ribu kini dijual Rp1 juta lebih. Kondisi itu bahkan sudah berlangsung lama, dan ia meminta pihak AP II maupun Otband harus bersinergi mengatasi persoalan itu. “Satu hal yang pasti harus ada batas atas harga tiket, sehingga penumpang tidak mengeluh,” sarannya.

Demikian pula harga tiket Kualanamu-Cengkareng, Jakarta. Saeful Bahri yang mewakili Kepala Otband juga tak menampik adanya keluhan harga tiket Kualanamu-Nias. “Sudah kami laporkan ke Kementerian Perhubungan,” katanya.

EGM PT AP II Arif Darmawan yang dikonfirmasi  terkait kesiapan angkutan Lebaran, pihaknya mengaku sudah lebih awal mempersiapkannya. “Jadi, jajaran AP II yang ada  beserta instansi terkait lainya sudah berbuat maksimal dalam menghadapi idulfitri 1439 H ini,” pungkasnya.(prn/btr/bal/fac)

 

 

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/