26 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Hari Ini Nurhajizah Dilantik jadi Wagubsu, Bertugas 15 Bulan

Sementara itu, Gubernur Sumut HT Erry Nuradi mengakui proses pemilihan nama Wakil Gubernur sudah dilakukan sejak tahun lalu. Setidaknya ada delapan bulan prosesnya berlangsung. Sehingga, tersisa satu tahun lebih kedepan Sumut punya Wakil Gubernur untuk sisa periode 2013-2018 sejak dilantik hari ini.

“Seperti kita ketahui proses pemilihan Wakil Gubernur ini sudah berlangsung cukup lama, sudah dimulai sejak sekitar delapan bulan lalu. Prosesnya ini juga ada di DPRD Sumut,” ujar Erry kepada wartawan terkait rencana pelantikan hari ini.

Setelah terpilih satu nama lanjut Erry, hasil Paripurna DPRD Sumut itu pun dikirmkan ke Menteri Dalam Negeri (Mendagri) dan diproses. Di mana pada saat itu juga, ada gugatan dari satu partai pengusung pasangan Gubernur-Wakil Gubernur pada Pilgub 2013 silam.

“Mungkin pertimbangan-pertimbangan dari Mendagri bersama Dirjen Otda sehingga proses pelantikan itu tetap dilaksanakan, dan itu semua sudah mengikuti prosedur yang ada,” lanjutnya.

Erry mengaku dengan keberadaan Wagub Sumut akan sangat membantu tugasnya sebagai orang nomor satu yang sudah hampir dua tahun memimpin Pemprov Sumut sendiri tanpa wakil yang membantu. Apalagi menurutnya Nurhajizah merupakan orang berpengalaman, seorang (Purnawirawan) Jenderal bintang satu.

“Beliau adalah seorang berpengalaman, bergerak juga di bidang hukum, dan seorang wanita sehingga mudah-mudahan akan bisa bersinerji,” sebunnya.

Sinerji tersebut katanya, karena Erry merupakan sosok yang lulusan ilmu eksakta (teknik). “Semoga bisa membangun Sumut lebih baik,” sebutnya.

Sementara disebutkannya bahwa pihak Sekretariat Daerah Pemprov Sumut telah berada di Jakarta untuk mengikuti persiapan pelantikan Wakil Gubernur di Jakarta. Disebutkan bahwa Erry akan menghadiri pelantikan tersebut yang direncanakan pada Pukul 10.00 Wib di istana Negara.

Sebelumnya, Nurhajizah yang gagal dalam pertarungan pada Pilkada Asahan lalu mengaku Presiden RI Jokowi sudah menjadwalkan pelantikan, Kamis (9/3) di Istana Negara.  “Saya dapat kabar tadi Senin (6/3) malam sekitar pukul 20.00, perwakilan Mensesneg menghubungi dan memberitahu akan ada pelantikan di hari Kamis (9/3). Informasi ini tidak pakai undangan, hanya pemberitahuan lisan,” katanya.

Saat disinggung masa tugasnya menjabat Wagubsu tersisa sekitar 16 bulan kedepan, Purnawirawan TNI yang kini menjadi politisi Hanura itu mengaku akan bekerja membantu Gubernur. “Terserah mau diberikan pekerjaan apa, apakah di bidang pendidikan, kesehatan, terserah mana saja, yang jelas pekerjaan akan lebih mudah diselesaikan berdua, ketimbang seorang diri,” ujarnya. (dik/bal/ril)

Sementara itu, Gubernur Sumut HT Erry Nuradi mengakui proses pemilihan nama Wakil Gubernur sudah dilakukan sejak tahun lalu. Setidaknya ada delapan bulan prosesnya berlangsung. Sehingga, tersisa satu tahun lebih kedepan Sumut punya Wakil Gubernur untuk sisa periode 2013-2018 sejak dilantik hari ini.

“Seperti kita ketahui proses pemilihan Wakil Gubernur ini sudah berlangsung cukup lama, sudah dimulai sejak sekitar delapan bulan lalu. Prosesnya ini juga ada di DPRD Sumut,” ujar Erry kepada wartawan terkait rencana pelantikan hari ini.

Setelah terpilih satu nama lanjut Erry, hasil Paripurna DPRD Sumut itu pun dikirmkan ke Menteri Dalam Negeri (Mendagri) dan diproses. Di mana pada saat itu juga, ada gugatan dari satu partai pengusung pasangan Gubernur-Wakil Gubernur pada Pilgub 2013 silam.

“Mungkin pertimbangan-pertimbangan dari Mendagri bersama Dirjen Otda sehingga proses pelantikan itu tetap dilaksanakan, dan itu semua sudah mengikuti prosedur yang ada,” lanjutnya.

Erry mengaku dengan keberadaan Wagub Sumut akan sangat membantu tugasnya sebagai orang nomor satu yang sudah hampir dua tahun memimpin Pemprov Sumut sendiri tanpa wakil yang membantu. Apalagi menurutnya Nurhajizah merupakan orang berpengalaman, seorang (Purnawirawan) Jenderal bintang satu.

“Beliau adalah seorang berpengalaman, bergerak juga di bidang hukum, dan seorang wanita sehingga mudah-mudahan akan bisa bersinerji,” sebunnya.

Sinerji tersebut katanya, karena Erry merupakan sosok yang lulusan ilmu eksakta (teknik). “Semoga bisa membangun Sumut lebih baik,” sebutnya.

Sementara disebutkannya bahwa pihak Sekretariat Daerah Pemprov Sumut telah berada di Jakarta untuk mengikuti persiapan pelantikan Wakil Gubernur di Jakarta. Disebutkan bahwa Erry akan menghadiri pelantikan tersebut yang direncanakan pada Pukul 10.00 Wib di istana Negara.

Sebelumnya, Nurhajizah yang gagal dalam pertarungan pada Pilkada Asahan lalu mengaku Presiden RI Jokowi sudah menjadwalkan pelantikan, Kamis (9/3) di Istana Negara.  “Saya dapat kabar tadi Senin (6/3) malam sekitar pukul 20.00, perwakilan Mensesneg menghubungi dan memberitahu akan ada pelantikan di hari Kamis (9/3). Informasi ini tidak pakai undangan, hanya pemberitahuan lisan,” katanya.

Saat disinggung masa tugasnya menjabat Wagubsu tersisa sekitar 16 bulan kedepan, Purnawirawan TNI yang kini menjadi politisi Hanura itu mengaku akan bekerja membantu Gubernur. “Terserah mau diberikan pekerjaan apa, apakah di bidang pendidikan, kesehatan, terserah mana saja, yang jelas pekerjaan akan lebih mudah diselesaikan berdua, ketimbang seorang diri,” ujarnya. (dik/bal/ril)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/