29 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Mandor Angkot Gantung Diri

LANGKAT- Lilik Hermansyah alias Tole (37) warga Dusun Serba Jadi Desa Karang Rejo Kecamatan Stabat, Langkat ditemukan tewas tergantung, Kamis (10/11) petang. Belum diketahui persis penyebabnya, hingga kini polisi masih menyelidiki.

“Jasad korban sudah dibawa ke RS Pirngadi Medan guna keperluan otopsi. Namun hingga kini, kita masih melakukan penyelidikan penyebabnya dan saat ditemukan jasad korban mulai mengeluarkan aroma kurang sedap yang diperkirakan sudah lebih dari satu hari,” kata Kapolsek Stabat, AKP Zulkarnain.

Kapolsek menjelaskan, jasad korban yang belakangan diketahui masih berstatus lajang didapati warga di satu rumah milik Rini yang tidak berpenghuni tidak jauh dari kediaman korban beserta keluarga.

Menurut informasi warga sementara ini dikumpulkan, ujar Kapolsek, korban yang merupakan mandor angkutan kota (angkot) dan selalu mangkal di sekitar perbatasan Tandem (Deli Serdang) dengan Desa Karang Rejo (Langkat) beberapa waktu belakangan memperlihatkan penampilan sedikit berbeda.

Kendati tidak tahu penyebabnya, sambung Kapolsek berdasarkan informasi diperoleh, Tole lebih banyak diam terkesan merenung sendiri. Sayangnya, tak satupun mengetahui penyebab perubahan yang diperlihatkan korban.
“Penyebabnya apa sampai melakukan dugaan gantung diri, masih belum kita peroleh. Tetapi langkah awal kita, membawa jasad korban ke RS Pirngadi,” singkat Kapolsek melalui selulernya. (mag-4)

LANGKAT- Lilik Hermansyah alias Tole (37) warga Dusun Serba Jadi Desa Karang Rejo Kecamatan Stabat, Langkat ditemukan tewas tergantung, Kamis (10/11) petang. Belum diketahui persis penyebabnya, hingga kini polisi masih menyelidiki.

“Jasad korban sudah dibawa ke RS Pirngadi Medan guna keperluan otopsi. Namun hingga kini, kita masih melakukan penyelidikan penyebabnya dan saat ditemukan jasad korban mulai mengeluarkan aroma kurang sedap yang diperkirakan sudah lebih dari satu hari,” kata Kapolsek Stabat, AKP Zulkarnain.

Kapolsek menjelaskan, jasad korban yang belakangan diketahui masih berstatus lajang didapati warga di satu rumah milik Rini yang tidak berpenghuni tidak jauh dari kediaman korban beserta keluarga.

Menurut informasi warga sementara ini dikumpulkan, ujar Kapolsek, korban yang merupakan mandor angkutan kota (angkot) dan selalu mangkal di sekitar perbatasan Tandem (Deli Serdang) dengan Desa Karang Rejo (Langkat) beberapa waktu belakangan memperlihatkan penampilan sedikit berbeda.

Kendati tidak tahu penyebabnya, sambung Kapolsek berdasarkan informasi diperoleh, Tole lebih banyak diam terkesan merenung sendiri. Sayangnya, tak satupun mengetahui penyebab perubahan yang diperlihatkan korban.
“Penyebabnya apa sampai melakukan dugaan gantung diri, masih belum kita peroleh. Tetapi langkah awal kita, membawa jasad korban ke RS Pirngadi,” singkat Kapolsek melalui selulernya. (mag-4)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/