30 C
Medan
Thursday, May 16, 2024

Motor yang Dikendarai Tergelincir, Pelajar Tewas Tergilas Truk

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Seorang pelajar terjatuh dari sepeda motor langsung meregang nyawa setelah tergilas truk Fuso di Jalinsum Tebingtinggi-Kisaran, tepatnya di Desa Binjai, Kecamatan Tebing Syahbandar, Kabupaten Serdang Bedagai, Jumat (15/10).

EVAKUASI : Petugas Polantas Polres Tebingtinggi melakukan evakuasi terhadap sepeda motor yang tergilas truk fuso dengan satu meninggal dunia.

Peristiwa nahas ini bermula saat Rafael Marcelino Situmorang (15), seorang pelajar warga Sei Suka, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batubara, mengendarai sepeda motor Mio BK 6026 OAG, dari arah Tebingtinggi menuju Kisaran. Sesampai di lokasi kejadian, Rafael kehilangan keseimbangan dan terjatuh tergelincir ke badan jalan.

Nahas, tiba-tiba dari arah belakang muncul truk Fuso BK 9637 DB bermuatan batu kerikil. “Langsung truk fuso itu menggilas tubuh korban dan sepeda motornya. Bahkan sempat terbakar sepeda motor tersebut, dan dipadamkan oleh warga menggunakan peralatan seadanya,” jelas Kasat Lantas melalui Kanit Laka Ipda Masdulak.

Pengemudi sepeda motor langsung meninggal dunia di lokasi kejadian dengan kondisi mengenaskan. Sedangkan supir truk fuso kabur setelah terjadinya tersebut. “Guna penyelidikan lebih lanjut, kedua barang bukti kendaraan bermotor diamankan ke Unit Laka Kota Tebingtinggi,” jelasnya.

Menurut Ipda Masdulak, sempat terjadi kemacetan lalulintas dari dua arah hingga beberapa kilometer. personel Polantas yang menerima informasi, langsung turun ke lokasi kejadian dan mengatur arus lalulintas hingga berjalan lancar. “Sedangkan supir truk fuso yang kabur masih dalam pengejaran pihak kepolisian,” jelasnya.

Seorang saksi, Mursia (45), warga Dusun 4 Desa Binjai, Kecamatan Tebing Syahbandar, Kabupaten Serdang Bedagai mengatakan, pagi itu dirinya sedang berjualan, tiba-tiba mendengar ada suara orang terjatuh. Setelah dilihatnya, ternyata seorang pengendara sepeda motor sudah berada di bawah kolong truk dalam kondisi luka berat.

“Usai truk fuso menggilas korban langsung meninggal, sedangkan sepeda motor korban yang berada di bawa kolong truk, tiba tiba mengeluarkan percikan api dan langsung membakar sepeda motor korban dan truk. Warga yang melintas di lokasi dan melihat adanya api langsung berupa memadamkan dengan menggunakan air dari rumah warga, dan api pun berselang beberapa menit saja langsung padam,” bilangnya.

Kini kasus lakalantas antara pengendara sepeda motor dan truk fuso sudah ditangani Olen pihak Satlantas Polres Tebingtinggi. (ian)

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Seorang pelajar terjatuh dari sepeda motor langsung meregang nyawa setelah tergilas truk Fuso di Jalinsum Tebingtinggi-Kisaran, tepatnya di Desa Binjai, Kecamatan Tebing Syahbandar, Kabupaten Serdang Bedagai, Jumat (15/10).

EVAKUASI : Petugas Polantas Polres Tebingtinggi melakukan evakuasi terhadap sepeda motor yang tergilas truk fuso dengan satu meninggal dunia.

Peristiwa nahas ini bermula saat Rafael Marcelino Situmorang (15), seorang pelajar warga Sei Suka, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batubara, mengendarai sepeda motor Mio BK 6026 OAG, dari arah Tebingtinggi menuju Kisaran. Sesampai di lokasi kejadian, Rafael kehilangan keseimbangan dan terjatuh tergelincir ke badan jalan.

Nahas, tiba-tiba dari arah belakang muncul truk Fuso BK 9637 DB bermuatan batu kerikil. “Langsung truk fuso itu menggilas tubuh korban dan sepeda motornya. Bahkan sempat terbakar sepeda motor tersebut, dan dipadamkan oleh warga menggunakan peralatan seadanya,” jelas Kasat Lantas melalui Kanit Laka Ipda Masdulak.

Pengemudi sepeda motor langsung meninggal dunia di lokasi kejadian dengan kondisi mengenaskan. Sedangkan supir truk fuso kabur setelah terjadinya tersebut. “Guna penyelidikan lebih lanjut, kedua barang bukti kendaraan bermotor diamankan ke Unit Laka Kota Tebingtinggi,” jelasnya.

Menurut Ipda Masdulak, sempat terjadi kemacetan lalulintas dari dua arah hingga beberapa kilometer. personel Polantas yang menerima informasi, langsung turun ke lokasi kejadian dan mengatur arus lalulintas hingga berjalan lancar. “Sedangkan supir truk fuso yang kabur masih dalam pengejaran pihak kepolisian,” jelasnya.

Seorang saksi, Mursia (45), warga Dusun 4 Desa Binjai, Kecamatan Tebing Syahbandar, Kabupaten Serdang Bedagai mengatakan, pagi itu dirinya sedang berjualan, tiba-tiba mendengar ada suara orang terjatuh. Setelah dilihatnya, ternyata seorang pengendara sepeda motor sudah berada di bawah kolong truk dalam kondisi luka berat.

“Usai truk fuso menggilas korban langsung meninggal, sedangkan sepeda motor korban yang berada di bawa kolong truk, tiba tiba mengeluarkan percikan api dan langsung membakar sepeda motor korban dan truk. Warga yang melintas di lokasi dan melihat adanya api langsung berupa memadamkan dengan menggunakan air dari rumah warga, dan api pun berselang beberapa menit saja langsung padam,” bilangnya.

Kini kasus lakalantas antara pengendara sepeda motor dan truk fuso sudah ditangani Olen pihak Satlantas Polres Tebingtinggi. (ian)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/