23.7 C
Medan
Saturday, January 18, 2025

PD Al Washliyah Batubara Berbagi

Bantu Masyarakat Korban Banjir Sergai

SERAHKAN: Pengurus Daerah Al Washliyah Kabupaten Batubara Jafar bersama Ahmad Fauzi, saat menyerahkan bantuan pakaian layak pakai kepada pengurus PD Al Washliyah Kabupaten Sergai, untuk selanjutnya diserahkan kepada masyarakat terdampak banjir di Kabupaten Sergai, Sabtu (20/11).
(ISTIMEWA/SUMUTPOS.CO)

BATUBARA, SUMUTPOS.CO-Pengurus Daerah (PD) Al Jam’iyatul Washliyah Kabupaten Batubara menggelar kegiatan bertajuk ‘Berbagi’. Kegiatan ini pun dimaksudkan untuk membantu masyarakat korban banjir di Kabupaten Serdangbedagai (Sergai).

Adapun bantuan yang diserahkan, yakni berupa pakaian. Bantuan ini diserahkan Ketua PD Al Washliyah Kabupaten Batubara Ustad Al Asari, diwakili Jafar bersama Ahmad Fauzi, kepada pengurus PD Al Washliyah Kabupaten Sergai, untuk disalurkan kepada masyarakat terdampak bencana tersebut, Sabtu (20/11).

Terkait hal itu, Asari turut mengucapkan, rasa syukurnya terhadap bantuan yang dapat pihaknya lakukan. “Alhamdulillahillaadzi bini’matihi tatimmusshoolihat. Pada hari ini PD Al Washliyah Batubara yang diwakili Ketua Buya Jafar dan Mu’allim Muhammad Ahmad Fauzi, menyerahkan bantuan kemanusiaan berupa pakaian layak pakai untuk saudara kita terdampak banjir di Sergai. Dan hal ini berjalan dengan lancar,” ungkap Asari.

Asari juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Sekretaris PD Al Washliyah Sergai, yang diakuinya cukup energik, yakni Mu’allim Zainal Arifin Hasibuan. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus, pelajar, pendidik, simpatisan, jamaah perwiridan, pengajian, serta masyarakat yang sudah mendukung penuh program kebaikan tersebut.

“Begitu juga kepada Ketua dan Sekretaris PW Al Washliyah Sumut Al ‘Alim Haji Dedi Iskandar Batubara, Tuan Alim Nur Nasution, Pengurus Daerah Al Washliyah Sergai Ustad Damuli, dan pengurus lainnya. Tak kalah pentingnya, terima kasih kami ucapkan kepada para awak media yang telah berpartisipasi membesarkan kegiatan Al Washliyah Batubara. Semoga menjadi amal jariyah buat teman-teman wartawan semuanya,” tutur Anggota DPRD Batubara Periode 2009-2014 tersebut, seraya membeberkan, hal ini merupakan kegiatan lanjutan dari donasi kemanusiaan yang sudah dilaksanakan beberapa hari lalu.

Sebelumnya, pada Jumat (13/11), PD Al Washliyah Kabupaten Batubara juga sudah memberikan bantuan kemanusiaan berupa ratusan paket sembako dan satu truk tangki berisi 10.000 liter air bersih.

“Insya Allah program kebajikan dan takwa ini akan kami tumbuh kembangkan di lingkungan Al Washliyah. Dan kami akan bersinergi dalam dakwah, sehingga melahirkan karya terbaik untuk umat. Karena dalam Firman Allah Subhanahu wa Taala, dalam Surah Al-Maidah ayat 2, yang artinya, ‘Dan tolong menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolonglah dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertakwalah kamu kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksanya’,” tutur Asari. (aci/saz)

Bantu Masyarakat Korban Banjir Sergai

SERAHKAN: Pengurus Daerah Al Washliyah Kabupaten Batubara Jafar bersama Ahmad Fauzi, saat menyerahkan bantuan pakaian layak pakai kepada pengurus PD Al Washliyah Kabupaten Sergai, untuk selanjutnya diserahkan kepada masyarakat terdampak banjir di Kabupaten Sergai, Sabtu (20/11).
(ISTIMEWA/SUMUTPOS.CO)

BATUBARA, SUMUTPOS.CO-Pengurus Daerah (PD) Al Jam’iyatul Washliyah Kabupaten Batubara menggelar kegiatan bertajuk ‘Berbagi’. Kegiatan ini pun dimaksudkan untuk membantu masyarakat korban banjir di Kabupaten Serdangbedagai (Sergai).

Adapun bantuan yang diserahkan, yakni berupa pakaian. Bantuan ini diserahkan Ketua PD Al Washliyah Kabupaten Batubara Ustad Al Asari, diwakili Jafar bersama Ahmad Fauzi, kepada pengurus PD Al Washliyah Kabupaten Sergai, untuk disalurkan kepada masyarakat terdampak bencana tersebut, Sabtu (20/11).

Terkait hal itu, Asari turut mengucapkan, rasa syukurnya terhadap bantuan yang dapat pihaknya lakukan. “Alhamdulillahillaadzi bini’matihi tatimmusshoolihat. Pada hari ini PD Al Washliyah Batubara yang diwakili Ketua Buya Jafar dan Mu’allim Muhammad Ahmad Fauzi, menyerahkan bantuan kemanusiaan berupa pakaian layak pakai untuk saudara kita terdampak banjir di Sergai. Dan hal ini berjalan dengan lancar,” ungkap Asari.

Asari juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Sekretaris PD Al Washliyah Sergai, yang diakuinya cukup energik, yakni Mu’allim Zainal Arifin Hasibuan. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus, pelajar, pendidik, simpatisan, jamaah perwiridan, pengajian, serta masyarakat yang sudah mendukung penuh program kebaikan tersebut.

“Begitu juga kepada Ketua dan Sekretaris PW Al Washliyah Sumut Al ‘Alim Haji Dedi Iskandar Batubara, Tuan Alim Nur Nasution, Pengurus Daerah Al Washliyah Sergai Ustad Damuli, dan pengurus lainnya. Tak kalah pentingnya, terima kasih kami ucapkan kepada para awak media yang telah berpartisipasi membesarkan kegiatan Al Washliyah Batubara. Semoga menjadi amal jariyah buat teman-teman wartawan semuanya,” tutur Anggota DPRD Batubara Periode 2009-2014 tersebut, seraya membeberkan, hal ini merupakan kegiatan lanjutan dari donasi kemanusiaan yang sudah dilaksanakan beberapa hari lalu.

Sebelumnya, pada Jumat (13/11), PD Al Washliyah Kabupaten Batubara juga sudah memberikan bantuan kemanusiaan berupa ratusan paket sembako dan satu truk tangki berisi 10.000 liter air bersih.

“Insya Allah program kebajikan dan takwa ini akan kami tumbuh kembangkan di lingkungan Al Washliyah. Dan kami akan bersinergi dalam dakwah, sehingga melahirkan karya terbaik untuk umat. Karena dalam Firman Allah Subhanahu wa Taala, dalam Surah Al-Maidah ayat 2, yang artinya, ‘Dan tolong menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolonglah dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertakwalah kamu kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksanya’,” tutur Asari. (aci/saz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/