27 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

50 Kelompok usaha bersama Fakir Miskin Dapat Pelatihan Bimtek

BERIKAN: Kabid Penangan Fakir Miskin Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara Muttaqien Hasrimi dan Kadis Sosial Tebingtinggi M Syah Irwan ketika memberikan plang kube kepada kelompok.
BERIKAN: Kabid Penangan Fakir Miskin Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara Muttaqien Hasrimi dan Kadis Sosial Tebingtinggi M Syah Irwan ketika memberikan plang kube kepada kelompok.
sopian/sumut pos

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Sebanyak 50 Kelompok Usaha Bersama (Kube) di Kota Tebingtinggi mendapatkan pelatihan bimbingan teknis (bimtek) dari Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara di Aula Coin Mulia Hotel, Jalan Ahmad Yani Kota Tebingtinggi, Senin (21/10).

Kabid Penangan Fakir Miskin Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara, Moettaqien Hasrimi SSTP, mengatakan dalam menangani fakir miskin dan meningkatkan kesejahteraan keluarga miskin dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, harus mampu meningkatkan kemampuan keluarga miskin. Salah satunya dengan membuka usaha ekonomi produktif melalui Kube.

“Tujuan bantuan UEF Kube untuk meningkatkan kemampuan berusaha dan penghasilan berkelanjutan bagi anggota kube untuk memenuhi kebutuhan sehari hari. Meningkatkan kemampuan anggota dalam mencegah dan mengatasi masalah yang terjadi baik dalam keluarga maupun dalam lingkungan dan meningkatkan kemampuan anggota kube dalam melaksanakan peran sosialnya,” bilang Moettaqien.

Moettaqien berharap kepada seluruh penerima bantuan Kube yang bersumber dari dana Dekontrasi Provinsi Sumut, agar benar benar memanfaatkan bantuan yang diberikan dan bisa meningkatkan kemampuan ekonomi fakir miskin dari keluarga. “Mamfaatkan bantuan tersebut dengan baik dan benar, saling menjaga semangat kebersamaan dalam kelompok kube itu,” bilangnya.

Kadis Sosial Kota Tebingtinggi, M Syah Irwan mengatakan, bahwa penerima kelompok kube di Tebingtinggi sebanyak 50 kelompok, diharapkan 50 kelompok ini bisa meningkatkan taraf perekonomian masyarakat fakir miskin, jangan dijadikan bantuan dari pemerintah ini menjadi tolak ukur keberhasilan ekonomi didalam keluarga kelompok itu.

“Mamfaatkan bantuan krlompok kube ini dengan sebaik baiknya, jika ada permasalahan dalam kelompok kube tersebut agar melaporkan kepada pihak pendamping,” jelasnya. (ian/han)

BERIKAN: Kabid Penangan Fakir Miskin Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara Muttaqien Hasrimi dan Kadis Sosial Tebingtinggi M Syah Irwan ketika memberikan plang kube kepada kelompok.
BERIKAN: Kabid Penangan Fakir Miskin Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara Muttaqien Hasrimi dan Kadis Sosial Tebingtinggi M Syah Irwan ketika memberikan plang kube kepada kelompok.
sopian/sumut pos

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Sebanyak 50 Kelompok Usaha Bersama (Kube) di Kota Tebingtinggi mendapatkan pelatihan bimbingan teknis (bimtek) dari Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara di Aula Coin Mulia Hotel, Jalan Ahmad Yani Kota Tebingtinggi, Senin (21/10).

Kabid Penangan Fakir Miskin Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara, Moettaqien Hasrimi SSTP, mengatakan dalam menangani fakir miskin dan meningkatkan kesejahteraan keluarga miskin dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, harus mampu meningkatkan kemampuan keluarga miskin. Salah satunya dengan membuka usaha ekonomi produktif melalui Kube.

“Tujuan bantuan UEF Kube untuk meningkatkan kemampuan berusaha dan penghasilan berkelanjutan bagi anggota kube untuk memenuhi kebutuhan sehari hari. Meningkatkan kemampuan anggota dalam mencegah dan mengatasi masalah yang terjadi baik dalam keluarga maupun dalam lingkungan dan meningkatkan kemampuan anggota kube dalam melaksanakan peran sosialnya,” bilang Moettaqien.

Moettaqien berharap kepada seluruh penerima bantuan Kube yang bersumber dari dana Dekontrasi Provinsi Sumut, agar benar benar memanfaatkan bantuan yang diberikan dan bisa meningkatkan kemampuan ekonomi fakir miskin dari keluarga. “Mamfaatkan bantuan tersebut dengan baik dan benar, saling menjaga semangat kebersamaan dalam kelompok kube itu,” bilangnya.

Kadis Sosial Kota Tebingtinggi, M Syah Irwan mengatakan, bahwa penerima kelompok kube di Tebingtinggi sebanyak 50 kelompok, diharapkan 50 kelompok ini bisa meningkatkan taraf perekonomian masyarakat fakir miskin, jangan dijadikan bantuan dari pemerintah ini menjadi tolak ukur keberhasilan ekonomi didalam keluarga kelompok itu.

“Mamfaatkan bantuan krlompok kube ini dengan sebaik baiknya, jika ada permasalahan dalam kelompok kube tersebut agar melaporkan kepada pihak pendamping,” jelasnya. (ian/han)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/