30 C
Medan
Monday, July 1, 2024

Rangsang Minat Pemuda Berwirausaha, Pemko Medan Gelar Pelatihan Kewirausahaan

ISTIMEWA/SUMUT POS
BERSAMA: Kepala Dispora Kota Medan H Marah Husin Lubis didampingi Kabid Layanan Pemuda Dispora Kota Medan Suryadi, diabadikan bersama peserta Pelatihan Kewirausahaan Pemuda Medan 2019, baru-baru ini.

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Pemko Medan terus mendorong generasi muda untuk menekuni dunia wirausaha. Sebab, wirausaha maju akan menunjang pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Hal itu diungkapkan Wali Kota Medan HT Dzulmi Eldin, melalui Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Medan H Marah Husin Lubis, saat membuka pelatihan kewirausahaan bagi pemuda Kota Medan di Saka Hotel, baru-baru ini.

“Untuk itu, saya mengajak generasi muda melihat peluang sekitar,” tutur Marah.

Marah juga menjelaskan, persaingan di era globalisasi saat ini, semakin ketat. Kemajuan teknologi sangat pesat, membuat lapangan pekerjaan semakin sulit. “Karena itu, pemuda perlu mempersiapkan diri, agar tak tertinggal oleh kemajuan zaman,” kata Marah.

Marah juga mengatakan, generasi muda harus memiliki kesadaran akan bahaya pergaulan bebas dan narkoba. Pemuda harus menyadari, hidup harus dimanfaatkan sebaik-baiknya, sehingga tidak menyesal kelak di hari tua. “Pemuda harus punya prinsip hidup dalam menghadapi kemajuan zaman,” harapnya.

Marah mengungkapkan, ada beberapa langkah yang harus dilakukan pemuda dalam berwira usaha. Pemuda harus rajin belajar dan menimba ilmu pengetahuan. Kemudian, jangan terpengaruh hal-hal bersifat negatif yang merugikan diri sendiri. “Yang paling penting, mampu mengelola keungan sendiri dan mencari teman yang positif, karena pergaluan akan membentuk karakter seseorang,” bebernya.

Diakui, tidak semua kewirausahaan berjalan lancar dan menguntungkan. Banyak usaha yang bangkrut. Untuk itu, bibutuhkan karakteristik khusus yang menopang keberhasikan wirausaha. “Wirausahawan harus punya visi, tidak kenal menyerah, kreatif, dan tidak memandang remeh hal kecil,” pesan Marah.

Sebagai generasi muda, harus mengembangkan sikap tersebut di kehidupan sehari-hari. “Untuk itu, melalui acara ini, saya mengajak generasi muda membuka cakrawala berpikir dan melihat peluang di sekitar. Sebab, generasi pandai berwirausaha adalah dasar dari ekonomi maju,” kata Marah.

Ketua Panitia, Alfiansyah Purba melaporlan, tujuan acara ini adalah melatih pemuda agar memiliki kompetensi dan menumbuhkembangkan minat pemuda dalam dunia kewirausahaan. Kemudian, meningkatkan daya saing bagi wirausaha muda yang baru merintis usaha. “Sebab, wirausaha yang berhasil akan berimbas kepada meningkatnya pertumbuhan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat serta meningkatkan pendapatan daerah,” jelasnya.

Acara ini digelar di Saka Hotel, Jalan Ringroad Medan pada 18-23 Maret, dengan diikuti 50 peserta. Para peserta berasal dari Kwarcab Pramuka Kota Medan, Duta Lingkungan Hidup Kota Medan, Rumah Jamur Saddam Medan, Rumah Belajar Medan, dan Palang Merah Remaja (PMR) Kota Medan. (dek/saz)

ISTIMEWA/SUMUT POS
BERSAMA: Kepala Dispora Kota Medan H Marah Husin Lubis didampingi Kabid Layanan Pemuda Dispora Kota Medan Suryadi, diabadikan bersama peserta Pelatihan Kewirausahaan Pemuda Medan 2019, baru-baru ini.

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Pemko Medan terus mendorong generasi muda untuk menekuni dunia wirausaha. Sebab, wirausaha maju akan menunjang pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Hal itu diungkapkan Wali Kota Medan HT Dzulmi Eldin, melalui Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Medan H Marah Husin Lubis, saat membuka pelatihan kewirausahaan bagi pemuda Kota Medan di Saka Hotel, baru-baru ini.

“Untuk itu, saya mengajak generasi muda melihat peluang sekitar,” tutur Marah.

Marah juga menjelaskan, persaingan di era globalisasi saat ini, semakin ketat. Kemajuan teknologi sangat pesat, membuat lapangan pekerjaan semakin sulit. “Karena itu, pemuda perlu mempersiapkan diri, agar tak tertinggal oleh kemajuan zaman,” kata Marah.

Marah juga mengatakan, generasi muda harus memiliki kesadaran akan bahaya pergaulan bebas dan narkoba. Pemuda harus menyadari, hidup harus dimanfaatkan sebaik-baiknya, sehingga tidak menyesal kelak di hari tua. “Pemuda harus punya prinsip hidup dalam menghadapi kemajuan zaman,” harapnya.

Marah mengungkapkan, ada beberapa langkah yang harus dilakukan pemuda dalam berwira usaha. Pemuda harus rajin belajar dan menimba ilmu pengetahuan. Kemudian, jangan terpengaruh hal-hal bersifat negatif yang merugikan diri sendiri. “Yang paling penting, mampu mengelola keungan sendiri dan mencari teman yang positif, karena pergaluan akan membentuk karakter seseorang,” bebernya.

Diakui, tidak semua kewirausahaan berjalan lancar dan menguntungkan. Banyak usaha yang bangkrut. Untuk itu, bibutuhkan karakteristik khusus yang menopang keberhasikan wirausaha. “Wirausahawan harus punya visi, tidak kenal menyerah, kreatif, dan tidak memandang remeh hal kecil,” pesan Marah.

Sebagai generasi muda, harus mengembangkan sikap tersebut di kehidupan sehari-hari. “Untuk itu, melalui acara ini, saya mengajak generasi muda membuka cakrawala berpikir dan melihat peluang di sekitar. Sebab, generasi pandai berwirausaha adalah dasar dari ekonomi maju,” kata Marah.

Ketua Panitia, Alfiansyah Purba melaporlan, tujuan acara ini adalah melatih pemuda agar memiliki kompetensi dan menumbuhkembangkan minat pemuda dalam dunia kewirausahaan. Kemudian, meningkatkan daya saing bagi wirausaha muda yang baru merintis usaha. “Sebab, wirausaha yang berhasil akan berimbas kepada meningkatnya pertumbuhan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat serta meningkatkan pendapatan daerah,” jelasnya.

Acara ini digelar di Saka Hotel, Jalan Ringroad Medan pada 18-23 Maret, dengan diikuti 50 peserta. Para peserta berasal dari Kwarcab Pramuka Kota Medan, Duta Lingkungan Hidup Kota Medan, Rumah Jamur Saddam Medan, Rumah Belajar Medan, dan Palang Merah Remaja (PMR) Kota Medan. (dek/saz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/