Bisnis Expo Indonesia-Malaysia di Plaza Medan Fair
MEDAN- Untuk memeriahkan pameran forum bisnis Indonesia-Malaysia di Plaza Medan Fair, 25-27 Januari 2013, Global System menghadirkan teknologi baru dalam memantau keamanan.
Kehadiran stan Global Sistem di pameran yang diikuti puluhan stan dari dua negara bertetangga ini menarik minat warga yang memadati pusat perbelanjaan tersebut.
“Kami menghadirkan paket ekonomis pemantau keamanan CCTV 420 tvl dengan paket CCTV 4 chanel. 8 chanel dan 16 chanel. Spesifikasi 420 Tvl meliputi DVR 4, 8 dan 16 Chanel avtech, HDD 500 GB, 1 TB dan 2 TB, camera in door 133 zdp, camera out door 138 zdp, adaptor 12 volt (1 A), kabel RG 59, power, BNC dan RCA,’’kata Pimpinan Global Sistem Khadijah Saelan.
Selain CCTV, lanjut Khadijah, Global Sistem yang memiliki kantor di Jalan Abdul Hamid atau Jalan Ayahanda Nomor 10 A Medan ini juga memasarkan produk smartfren. Ia mengatakan pihaknya menggelar hot promo, dimana dalam pameran ini DVR4Ch dijual hanya Rp4,25 juta.
“Setiap pembelian paket CCTV akan mendapatkan potongan harga hingga 10 persen produk smartfren Andromax (AD683G),’’ kata Khadijah menjelaskan.
Ia berharap kehadiran Global Sistem dengan berpromosi peralatan CCTV dan smartfren dalam pameran tersebut dapat direspon masyarakat dengan baik.
“Peralatan CCTV yang kita tawarkan memiliki keunggulan karena dapat dipantau dari handphone, ipad maupun notebook baik di Indonesia maupun luar negeri dengan memanfaatkan jaringan internet atau tanpa kabel,’’ rinci Khadijah.
Jadi CCTV dapat dipantau diluar kantor tanpa perlu ditunggui. “Teknologi terus berkembang sehingga kita dapat memantau kondisi perkantoran dan kehadiran karyawan cukup melalui handphone,’’ katanya. (dmp)