25 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Bisa Dicuci di Rumah, Ini Tips agar Emas Anda Kinclong Lagi

SUMUTPOS.CO – Perhiasan Emas merupakan logam berharga yang memiliki daya tarik tersendiri. Karena memiliki nilai yang tinggi, emas juga dijadikan investasi bagi banyak orang. Namun karena sering digunakan oleh pemiliknya, warna emas bisa tak kinclong lagi. Hal itu bisa terjadi karena debu, kotoran atau pengaruh zat Kimia lainnya.

Tapi jangan khawatir, ada beberapa cara yang Anda bisa terapkan di rumah agar emas yang kita miliki tetap kinclong. Pun begitu, Anda harus berhati-hati agar tidak merusak kondisi fisik emas tersebut.

1. Rendam Emas Sebelum dan Sesudah
Perendaman dilakukan dengan larutan pencuci emas, kemudian dilanjutkan dengan perendaman di air hangat.

2. Sabun Cuci Piring
Sabun cuci piring dengan formula lembut yang dicampur dengan air hangat juga ampuh untuk membersihkan emas. Rendam emas dalam larutan ini selama 10-20 menit, sikat dengan lembut, lalu bilas dan keringkan dengan kain bersih.

3. Gunakan Alat Khusus
Pastikan untuk menggunakan kain lap khusus yang hanya ditujukan untuk mengeringkan perhiasan emas. Bersihkan kain lap setelah selesai digunakan agar bebas dari debu dan kotoran.

4.Menggunakan Garam
Membersihkan emas juga dapat Anda lakukan dengan menggunakan bahan sederhana seperti garam. Sifat abrasifnya yang tidak jauh berbeda dari soda kue dapat membantu dalam mengangkat kotoran dan debu pada emas. Langkambersihkannya cukup mudah, Anda hanya perlu memasukkan sejumput garam ke dalam air panas.

5.Aluminium Foil
Anda juga bisa mencuci emasn dngan menggunakan aluminium foil. Caranya pun cukup gampang, Anda meletakkan aluminium foil di dalam mangkuk lalu tambahkan soda kue dan air secukupnya. Setelah itu, kalian bisa merendam emas muda selama beberapa menit. Namun perlu diingat bahwa cara ini tidak bisa memberi hasil secara instan, sehingga kalian perlu melakukannya beberapa kali.

Bagi Anda yang mencuci perhiasan emas di rumah, tetap memperhatikan bahan baku yang digunakan untuk mencucinya. Salah satunya adalah agar tidak menggunakan produk pembersih yang keras. Sebaiknya pilih cairan pembersih yang tidak terlalu kuat, seperti sabun cuci piring dan pasta gigi. Kemudian, agar tidak menggunakan sikat yang terlalu besar. Selamat mencoba! (bbs/han)

SUMUTPOS.CO – Perhiasan Emas merupakan logam berharga yang memiliki daya tarik tersendiri. Karena memiliki nilai yang tinggi, emas juga dijadikan investasi bagi banyak orang. Namun karena sering digunakan oleh pemiliknya, warna emas bisa tak kinclong lagi. Hal itu bisa terjadi karena debu, kotoran atau pengaruh zat Kimia lainnya.

Tapi jangan khawatir, ada beberapa cara yang Anda bisa terapkan di rumah agar emas yang kita miliki tetap kinclong. Pun begitu, Anda harus berhati-hati agar tidak merusak kondisi fisik emas tersebut.

1. Rendam Emas Sebelum dan Sesudah
Perendaman dilakukan dengan larutan pencuci emas, kemudian dilanjutkan dengan perendaman di air hangat.

2. Sabun Cuci Piring
Sabun cuci piring dengan formula lembut yang dicampur dengan air hangat juga ampuh untuk membersihkan emas. Rendam emas dalam larutan ini selama 10-20 menit, sikat dengan lembut, lalu bilas dan keringkan dengan kain bersih.

3. Gunakan Alat Khusus
Pastikan untuk menggunakan kain lap khusus yang hanya ditujukan untuk mengeringkan perhiasan emas. Bersihkan kain lap setelah selesai digunakan agar bebas dari debu dan kotoran.

4.Menggunakan Garam
Membersihkan emas juga dapat Anda lakukan dengan menggunakan bahan sederhana seperti garam. Sifat abrasifnya yang tidak jauh berbeda dari soda kue dapat membantu dalam mengangkat kotoran dan debu pada emas. Langkambersihkannya cukup mudah, Anda hanya perlu memasukkan sejumput garam ke dalam air panas.

5.Aluminium Foil
Anda juga bisa mencuci emasn dngan menggunakan aluminium foil. Caranya pun cukup gampang, Anda meletakkan aluminium foil di dalam mangkuk lalu tambahkan soda kue dan air secukupnya. Setelah itu, kalian bisa merendam emas muda selama beberapa menit. Namun perlu diingat bahwa cara ini tidak bisa memberi hasil secara instan, sehingga kalian perlu melakukannya beberapa kali.

Bagi Anda yang mencuci perhiasan emas di rumah, tetap memperhatikan bahan baku yang digunakan untuk mencucinya. Salah satunya adalah agar tidak menggunakan produk pembersih yang keras. Sebaiknya pilih cairan pembersih yang tidak terlalu kuat, seperti sabun cuci piring dan pasta gigi. Kemudian, agar tidak menggunakan sikat yang terlalu besar. Selamat mencoba! (bbs/han)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/