Minuman segar yang berasal dari buah sangat bagus untuk dikonsumsi. Bukan hanya untuk orang dewasa, tetapi anak balita (bayi dibawah usia lima tahun) juga sangat bagus. Salah satu kegunaannya adalah untuk antibodi atau daya tahan tubuh anak.
Menurut dr Natalina Mks, berbagai gizi yang dikandung dalam jus, seperti vitamin, mineral, dan lainnya lebih baik dikonsumsi bila dibandingkan dengan vitamin yang dijual dipasaran. Karena akan lebih mudah untuk diserap oleh tubuh, sehingga antibodi juga akan lebih cepat terbentuk. “Saat anak kurang antibodi, akan membuat anak lebih cepat sakit. Seperti pilek, demam, dan flu. Nah, untuk memperbaiki nya salah satunya adalah dengan mengkonsumsi jus. Tetapi jus buah segar ya,” ujarnya.
Pada umumnya, jus yang sering dikonsumsi masyarakat kita adalah jeruk, pokat, mangga, dan lainnya. Dan buah-buah tersebut dipercaya mengandung vitamin C yang tinggi. “Vitamin C itukan berfungsi untuk daya tahan tubuh. Jadi, lebih baik kasih anak jus buah dibandingkan vitamin yang dijual,” lanjutnya.
Dokter yang masih terlihat cantik ini menjelaskan, kegunaan dalam jus tersebut dapat memperbaiki dan menambah sel-sel dalam tubuh yang rusak. Inilah yang akan meningkatkan gerakan si anak untuk lebih aktif dalam bergerak maupun dalam menggunakan otak. “Karena, dengan sel yang baik, akan memudahkan dan melancarkan gerakan darah ke otak,” tambahnya.
Dengan alasan untuk praktis, jangan beri anak jus kemasan. (ram)