24 C
Medan
Sunday, June 16, 2024

Tegur Istri Orang Berujung Bentrok

Zebua cs saat diinterogasi Pjs Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Boy Situmorang
Zebua cs saat diinterogasi Pjs Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Boy Situmorang

MEDAN,SUMUTPOS.CO-Berantam dengan warga sekitar, tiga pemuda Nias yang kost di Jalan Garuda simpang Jalan Kepodang, Perumnas Mandala diamankan Polsek Percut Sei Tuan, Kamis (5/1) pukul 01.00 wib.

Informasi diperoleh, pertengkaran berawal saat salah seorang wanita melintas di Jalan Kepodang. Zebua cs yang saat itu sedang duduk duduk di sebuah kedai menyapa wanita tersebut.

Namun Dedek, seorang pria yang diduga suami wanita tersebut tak terima dan langsung memaki Zebua cs.

Tak terima dimaki, Zebua cs emosi dan memukul Dedek. Melihat rekannya dipukul, rekan Dedek mengamuk dan langsung mengejar Zebua cs. Namun Zebua cs kembali melawan dengan mengancam akan menikam Dedek.

Pertengkaran itu membuat warga emosi dan langsung mengejar Zebua cs yang kemudian lari ke kostnya. Melihat situasi memanas, anggota Polmas bermarga Simanjuntak bersama kepling turun ke lokasi.

Tak lama kemudian, Pjs Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Boy Situmorang dan anggotanya serta Wakasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol Fahrizal turun ke lokasi kejadian.

Zebua kemudian diboyong ke lokasi untuk mencari barang bukti pisau yang dibuangnya. Dicari selama 15 menit, pisau tersebut tidak ditemukan.

Guna mengantisipasi hal-hal yang tak diinginkan, Zebua bersama dua rekannya diamankan polisi.

Kompol Boy J Situmorang ketika dikonfirmasi mengatakan Zebua cs ditahan hingga 1X24 jam. Ia juga meminta pemilik rumah kos-kosan tidak lagi mengizinkan ketiganya tinggal di rumah itu guna mengantisipasi hal yang tak diinginkan.

“Sajamnya tak ada kita temukan di lokasi. Dan sampai sekarang belum ada yang membuat pengaduan,” terangnya. (sor)

Zebua cs saat diinterogasi Pjs Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Boy Situmorang
Zebua cs saat diinterogasi Pjs Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Boy Situmorang

MEDAN,SUMUTPOS.CO-Berantam dengan warga sekitar, tiga pemuda Nias yang kost di Jalan Garuda simpang Jalan Kepodang, Perumnas Mandala diamankan Polsek Percut Sei Tuan, Kamis (5/1) pukul 01.00 wib.

Informasi diperoleh, pertengkaran berawal saat salah seorang wanita melintas di Jalan Kepodang. Zebua cs yang saat itu sedang duduk duduk di sebuah kedai menyapa wanita tersebut.

Namun Dedek, seorang pria yang diduga suami wanita tersebut tak terima dan langsung memaki Zebua cs.

Tak terima dimaki, Zebua cs emosi dan memukul Dedek. Melihat rekannya dipukul, rekan Dedek mengamuk dan langsung mengejar Zebua cs. Namun Zebua cs kembali melawan dengan mengancam akan menikam Dedek.

Pertengkaran itu membuat warga emosi dan langsung mengejar Zebua cs yang kemudian lari ke kostnya. Melihat situasi memanas, anggota Polmas bermarga Simanjuntak bersama kepling turun ke lokasi.

Tak lama kemudian, Pjs Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Boy Situmorang dan anggotanya serta Wakasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol Fahrizal turun ke lokasi kejadian.

Zebua kemudian diboyong ke lokasi untuk mencari barang bukti pisau yang dibuangnya. Dicari selama 15 menit, pisau tersebut tidak ditemukan.

Guna mengantisipasi hal-hal yang tak diinginkan, Zebua bersama dua rekannya diamankan polisi.

Kompol Boy J Situmorang ketika dikonfirmasi mengatakan Zebua cs ditahan hingga 1X24 jam. Ia juga meminta pemilik rumah kos-kosan tidak lagi mengizinkan ketiganya tinggal di rumah itu guna mengantisipasi hal yang tak diinginkan.

“Sajamnya tak ada kita temukan di lokasi. Dan sampai sekarang belum ada yang membuat pengaduan,” terangnya. (sor)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/