22.5 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Spesialis Pencuri Tiang Telepon Digulung

Tiga pencuri tiang telepon yang ditangkap Polsek Sunggal.

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Unit Reskrim Polsek Sunggal berhasil meringkus tiga pelaku pencurian spesialis tiang telepon bernama Tedy Setiadi (26), Yansen Wijaya (22) dan Heriyanto (34).

Ketiganya diboyong ke Mapolsek setelah terungkap mencuri lima tiang telepon sekaligus di areal pabrik gula Jalan Sei Semayang, Desa Mulyo Rejo, Kecamatan Sunggal, Deliserdang.

Kanit Reskrim Polsek Sunggal, Iptu Budiman, menuturkan ketiga pelaku diamankan karena kerap mencuri tiang telepon.

Terakhir kali beraksi, ketiganya menggasak lima unit tiang telepon dengan cara mencongkelnya menggunakan alat penggali tanah.

“Saat beraksi, mereka membawa mobil pikap BK 8090 DB milik tersangka Heriyanto. Mobil itu digunakan untuk mengangkut tiang telepon curian,” kata Budiman, Senin (20/11) sore.

Budiman mengatakan, saat mengangkut lima tiang telepon, aksi ketiganya dipergoki sekuriti pabrik gula. Lantas, sekuriti menghubungi petugas piket Polsek Sunggal.

“Pihak PT Telkom juga sebelumnya pernah melaporkan kejadian ini. Sehingga, begitu pelaku beraksi, langsung kami tangkap,” katanya. (bdh)

Tiga pencuri tiang telepon yang ditangkap Polsek Sunggal.

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Unit Reskrim Polsek Sunggal berhasil meringkus tiga pelaku pencurian spesialis tiang telepon bernama Tedy Setiadi (26), Yansen Wijaya (22) dan Heriyanto (34).

Ketiganya diboyong ke Mapolsek setelah terungkap mencuri lima tiang telepon sekaligus di areal pabrik gula Jalan Sei Semayang, Desa Mulyo Rejo, Kecamatan Sunggal, Deliserdang.

Kanit Reskrim Polsek Sunggal, Iptu Budiman, menuturkan ketiga pelaku diamankan karena kerap mencuri tiang telepon.

Terakhir kali beraksi, ketiganya menggasak lima unit tiang telepon dengan cara mencongkelnya menggunakan alat penggali tanah.

“Saat beraksi, mereka membawa mobil pikap BK 8090 DB milik tersangka Heriyanto. Mobil itu digunakan untuk mengangkut tiang telepon curian,” kata Budiman, Senin (20/11) sore.

Budiman mengatakan, saat mengangkut lima tiang telepon, aksi ketiganya dipergoki sekuriti pabrik gula. Lantas, sekuriti menghubungi petugas piket Polsek Sunggal.

“Pihak PT Telkom juga sebelumnya pernah melaporkan kejadian ini. Sehingga, begitu pelaku beraksi, langsung kami tangkap,” katanya. (bdh)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/