Di tempat terpisah, Poldasu menangkap pelaku penganiayaan terhadap Adi Palapa Harahap (40), wartawan-Inews TV Biro Medan, Selasa (28/3/) sekira pukul 15.00 Wib.
Kasubdit III/Jatanras Poldasu, AKBP Faisal Napitupulu didampingi Kanit VC Kompol Syafrizal mengatakan pihaknya masih melakukan pengembangan. Timnya juga masih berada di lapangan. “Sudah ada pelaku yang dapat, dan anggota kita, serta Adi sekarang sedang bersama tim,”ucapnya.
Diberitakan sebelumnya, peristiwa penganiayaan yang menimpa Adi terjadi pada Kamis (23/3) sekira pukul 21.30 WIB, di rumahnya di Pasar III Kelurahan Mabar Hilir, Kecamatan Labuhan Deli , tepatnya depan sekolah Inpres Pelita.
Penganiayaan dilakukan oleh sekelompok mafia tanah di depan oknum Polisi Poldasu dan Marinir itu diduga dipicu soal pemberitaan penyerobotan lahan di Jalan H Anif, Kecamatan Percut Sei Tuan oleh mafia berinisial PS.(oki/ras/gib)