22.5 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Kapok Suami Bule, Cari Orang Batak

Feby Febiola
Feby Febiola

SUMUTPOS.CO – Gosip yang menjadi kenyataan. Setelah bertahun-tahun dikabarkan berprahara karena dugaan perselingkuhan, KDRT (kekerasan dalam rumah tangga) dan sebagainya, Feby Febiola mengakui telah bercerai dengan Bruce Nicholas Delteil.

Sayang, bintang sinetron Tersanjung ini tidak menjelaskan detil kapan dan sebab perceraian. Yang jelas, rumahtangga yang telah dibangun selama 13 tahun bersama bule asal Prancis itu kandas begitu saja. Bahkan menyisakan trauma yang cukup dalam. Sampai-sampai Feby masih sulit move on dan belum berencana menikah lagi.

“Nggak ah, kapok sih mendingan kali ini yang (pria) Indonesia saja,” ujar Feby.

Lantas bagaimana hubungannya sekarang dengan mantan suami?

“Masih baik dengan mantan, tetap berhubungan baik dengan Bruce. Kami juga masih suka ketemu kok. Kalau dia di Jakarta, dia pasti kontak saya untuk ketemuan,” jawab Feby.

Tidak jelas apa yang dilakukan saat mereka melakukan pertemuan. Yang jelas, aku Feby, dia dan mantan suami menghindari pembicaraan yang menjurus kenangan waktu masih menikah. “Ngobrolnya netral saja. Kami nggak pernah mengungkit masa lalu,” jelas wanita berusia 35 tahun ini.

Ya setidaknya, mereka hanya sekadar menanyakan kabar serta kegiatan masing-masing. Atau misalnya, mengomentari menu makanan yang enak untuk makan siang atau malam. “Ya gitu deh, yang netral saja,” kata Feby.

Ke depan, bila hasrat untuk menikah timbul lagi, bintang film KM 97 dan Sepatu Dahlan ini berjanji lebih selektif memilih pasangan. Tidak lagi melihat tampang ganteng atau fisik atletis. Melainkan lebih melihat kepribadian serta tingkah laku yang membuatnya merasa nyaman. “Yang penting dalam segala hal nyambung,” seloroh Feby.

Hal lain yang terpenting, Feby membutuhkan pendamping hidup yang dewasa dan punya keinginan serius untuk melanjutkan hubungan selanjutnya ke jenjang pernikahan. Ia tak mau lagi mengalami kegagalan dalam membina rumahtangga.

“Aku cari yang serius, karena aku ingin menjalani hubungan sampai ke pernikahan. Kalau pacaran, terus cocok, ya nikah. Pasti harus banyak kecocokan,” tegasnya.

“Tapi jangan ditarget lah, pernikahan itu kan harus yang cocok, lalu sepakat. Bukan ditargetkan. Ya mudah-mudahan dalam waktu dekat ada kabar baik,” lanjutnya seraya mengucap amin.

Ngomong-ngomong, kalau bukan bule, mau suami lokal dari daerah mana? “Kalau ada yang Batak, nggak apa-apa. Ada yang mau?” katanya seraya balik bertanya.

Sepertinya Feby menyebut pria batak sebagai sinyal perkenalan. Maklum jauh hari sebelum ini, Feby sudah sering diberitakan berhubungan spesial dengan penyanyi rohani Franky Sihombing. Sayang, saat didesak menjawab kebenaran gosip tersebut, Feby buru-buru menyudahi pembicaraan. Ia hanya menilai sosok ayah dari Petra Sihombing tersebut cukup baik.

“Dia (Franky) orangnya sangat santai kok,” ujarnya seraya tersenyum.

“Sudah ya aku no comment masalah itu. Sekarang aku ini jomblo-jomblo bahagia ya kita lihat saja nanti ke depannya bagaimana,” tandasnya.

Feby pun mengutarakan hasratnya menjadi seorang ibu. Maklum dari pernikahannya dengan Delteil, dia tak memiliki anak. Rasa penasarannya menjadi manakala Feby mendapat peran sebagai ibu dalam film drama remaja berjudul 3600 Detik besutan Nayato Fio Nuala.

“Saya belum punya anak. Ayo anak siapa nih yang mau saya urus,” ucapnya. Naluri keibuannya makin bergelora. Sebab, dalam film tersebut dikisahkan anaknya, Leon (Stevan Wiliam), divonis dokter mengidap kanker darah. Ia dan suaminya merawatnya dengan penuh cinta dan kasih sayang. “Ya, banyak sedih di sini. Karena punya anak yang sakit,” tutup Feby. MER

Feby Febiola
Feby Febiola

SUMUTPOS.CO – Gosip yang menjadi kenyataan. Setelah bertahun-tahun dikabarkan berprahara karena dugaan perselingkuhan, KDRT (kekerasan dalam rumah tangga) dan sebagainya, Feby Febiola mengakui telah bercerai dengan Bruce Nicholas Delteil.

Sayang, bintang sinetron Tersanjung ini tidak menjelaskan detil kapan dan sebab perceraian. Yang jelas, rumahtangga yang telah dibangun selama 13 tahun bersama bule asal Prancis itu kandas begitu saja. Bahkan menyisakan trauma yang cukup dalam. Sampai-sampai Feby masih sulit move on dan belum berencana menikah lagi.

“Nggak ah, kapok sih mendingan kali ini yang (pria) Indonesia saja,” ujar Feby.

Lantas bagaimana hubungannya sekarang dengan mantan suami?

“Masih baik dengan mantan, tetap berhubungan baik dengan Bruce. Kami juga masih suka ketemu kok. Kalau dia di Jakarta, dia pasti kontak saya untuk ketemuan,” jawab Feby.

Tidak jelas apa yang dilakukan saat mereka melakukan pertemuan. Yang jelas, aku Feby, dia dan mantan suami menghindari pembicaraan yang menjurus kenangan waktu masih menikah. “Ngobrolnya netral saja. Kami nggak pernah mengungkit masa lalu,” jelas wanita berusia 35 tahun ini.

Ya setidaknya, mereka hanya sekadar menanyakan kabar serta kegiatan masing-masing. Atau misalnya, mengomentari menu makanan yang enak untuk makan siang atau malam. “Ya gitu deh, yang netral saja,” kata Feby.

Ke depan, bila hasrat untuk menikah timbul lagi, bintang film KM 97 dan Sepatu Dahlan ini berjanji lebih selektif memilih pasangan. Tidak lagi melihat tampang ganteng atau fisik atletis. Melainkan lebih melihat kepribadian serta tingkah laku yang membuatnya merasa nyaman. “Yang penting dalam segala hal nyambung,” seloroh Feby.

Hal lain yang terpenting, Feby membutuhkan pendamping hidup yang dewasa dan punya keinginan serius untuk melanjutkan hubungan selanjutnya ke jenjang pernikahan. Ia tak mau lagi mengalami kegagalan dalam membina rumahtangga.

“Aku cari yang serius, karena aku ingin menjalani hubungan sampai ke pernikahan. Kalau pacaran, terus cocok, ya nikah. Pasti harus banyak kecocokan,” tegasnya.

“Tapi jangan ditarget lah, pernikahan itu kan harus yang cocok, lalu sepakat. Bukan ditargetkan. Ya mudah-mudahan dalam waktu dekat ada kabar baik,” lanjutnya seraya mengucap amin.

Ngomong-ngomong, kalau bukan bule, mau suami lokal dari daerah mana? “Kalau ada yang Batak, nggak apa-apa. Ada yang mau?” katanya seraya balik bertanya.

Sepertinya Feby menyebut pria batak sebagai sinyal perkenalan. Maklum jauh hari sebelum ini, Feby sudah sering diberitakan berhubungan spesial dengan penyanyi rohani Franky Sihombing. Sayang, saat didesak menjawab kebenaran gosip tersebut, Feby buru-buru menyudahi pembicaraan. Ia hanya menilai sosok ayah dari Petra Sihombing tersebut cukup baik.

“Dia (Franky) orangnya sangat santai kok,” ujarnya seraya tersenyum.

“Sudah ya aku no comment masalah itu. Sekarang aku ini jomblo-jomblo bahagia ya kita lihat saja nanti ke depannya bagaimana,” tandasnya.

Feby pun mengutarakan hasratnya menjadi seorang ibu. Maklum dari pernikahannya dengan Delteil, dia tak memiliki anak. Rasa penasarannya menjadi manakala Feby mendapat peran sebagai ibu dalam film drama remaja berjudul 3600 Detik besutan Nayato Fio Nuala.

“Saya belum punya anak. Ayo anak siapa nih yang mau saya urus,” ucapnya. Naluri keibuannya makin bergelora. Sebab, dalam film tersebut dikisahkan anaknya, Leon (Stevan Wiliam), divonis dokter mengidap kanker darah. Ia dan suaminya merawatnya dengan penuh cinta dan kasih sayang. “Ya, banyak sedih di sini. Karena punya anak yang sakit,” tutup Feby. MER

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/