22.5 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Dilarang Kurus oleh Glenn

Chelsea Olivia

Berat badan tampaknya menjadi hal yang paling dijaga pesinetron Chelsea Olivia. Sebab, ia sangat dilarang kurus oleh sang kekasih, Glenn Alinskie.

Menurut Chelsea, kekasihnya itu tak menyukai perempuan yang kurus.
“Glenn nggak suka cewek kurus. Dia paling sebal kalau aku bilang aku kurusan,” ungkapnya saat ditemui di Buaya Show, Indosiar, Jakarta Barat, Rabu (2/5).

“Dia selektif banget. Aku pernah naik 5 Kg, dari situ Glenn bilang aku gemukan,” lanjutnya.
Tak hanya soal berat badan, Glenn juga punya larangan untuk Chelsea dalam hal berpakaian. Menurutnya, Glenn tak suka jalan bareng saat dirinya mengenakan gaun motif bunga-bunga.

“Bagi Glenn itu kuno, menurut dia polkadot dan bunga-bunga itu kolot,” tuturnya.
Sudah cukup lama memang keduanya menjalin asmara. Namun, kata-kata pujian jarang mereka ungkapkan satu sama lain.  “Kita bukan pasangan yang suka memuji, apa yang dikeluarkan jujur dan nggak berlebihan,” tutur Chelsea.

Kedua pasangan ini sudah lima tahun menjalin hubungan. Bisa mempertahankan hubungan hingga 5 tahun menurut Glenn  rahasianya simpel. Yang paling penting adalah bisa menjaga komunikasi dan kepercayaan. Apalagi keduanya termasuk orang yang sibuk  di dunia entertaiment.

“Dari awal kami memang udah cocok. Jadi kami berdua bisa saling mengerti. Ya komunikasi lancar, ada kepercayaan dan menjaga kepercayaan. Kalau misalnya ada break ya pasti kita jalan bareng. Sekedar makan atau nonton,” ujarnya.

Orangtua Glen dan Chelsea pun sudah setuju dengan hubungan mereka, namun menurut Glen mereka tidak pernah menuntut anaknya  segera naik ke pelaminan. Glen juga tidak menargetkan dirinya kapan harus menikah. (bbs/net)

Chelsea Olivia

Berat badan tampaknya menjadi hal yang paling dijaga pesinetron Chelsea Olivia. Sebab, ia sangat dilarang kurus oleh sang kekasih, Glenn Alinskie.

Menurut Chelsea, kekasihnya itu tak menyukai perempuan yang kurus.
“Glenn nggak suka cewek kurus. Dia paling sebal kalau aku bilang aku kurusan,” ungkapnya saat ditemui di Buaya Show, Indosiar, Jakarta Barat, Rabu (2/5).

“Dia selektif banget. Aku pernah naik 5 Kg, dari situ Glenn bilang aku gemukan,” lanjutnya.
Tak hanya soal berat badan, Glenn juga punya larangan untuk Chelsea dalam hal berpakaian. Menurutnya, Glenn tak suka jalan bareng saat dirinya mengenakan gaun motif bunga-bunga.

“Bagi Glenn itu kuno, menurut dia polkadot dan bunga-bunga itu kolot,” tuturnya.
Sudah cukup lama memang keduanya menjalin asmara. Namun, kata-kata pujian jarang mereka ungkapkan satu sama lain.  “Kita bukan pasangan yang suka memuji, apa yang dikeluarkan jujur dan nggak berlebihan,” tutur Chelsea.

Kedua pasangan ini sudah lima tahun menjalin hubungan. Bisa mempertahankan hubungan hingga 5 tahun menurut Glenn  rahasianya simpel. Yang paling penting adalah bisa menjaga komunikasi dan kepercayaan. Apalagi keduanya termasuk orang yang sibuk  di dunia entertaiment.

“Dari awal kami memang udah cocok. Jadi kami berdua bisa saling mengerti. Ya komunikasi lancar, ada kepercayaan dan menjaga kepercayaan. Kalau misalnya ada break ya pasti kita jalan bareng. Sekedar makan atau nonton,” ujarnya.

Orangtua Glen dan Chelsea pun sudah setuju dengan hubungan mereka, namun menurut Glen mereka tidak pernah menuntut anaknya  segera naik ke pelaminan. Glen juga tidak menargetkan dirinya kapan harus menikah. (bbs/net)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/