30 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Mundur, Ikhlaskan Royalti

 

Morgan Oey
Morgan Oey

JAKARTA – Kabar adanya masalah dalam tubuh boyband Sm*sh ternyata benar. Salah seorang personel boyband yang popular dengan lagu I Heart You itu keluar. Dia adalah Morgan Oey. Kemarin (2/10) Morgan resmi menyatakan bahwa dirinya hengkang. Morgan memilih jalan sendiri di dunia hiburan sebagai pemain sinetron.
’’Saya mau mengumumkan pengunduran diri saya dari boyband Sm*sh. Saya ingin mengeksplor dunia acting dan seni lainnya,’’ kata dia di Restoran Payon, Kemang, Jakarta Selatan. Keinginan mundur dari boyband yang telah membesarkan namanya itu muncul secara pribadi. Dia membantah adanya perkiraan bahwa mereka sudah tidak kompak.
Cowok ganteng berlesung pipit itu menyatakan, dirinya empat bulan lalu ingin keluar dari Sm*sh. Sejak itu pula dia mengomunikasikan niatnya tersebut kepada pihak terkait. ’’Akhirnya, pada 25 September kemarin, rapat keluarga dan hari itu resmi keluar,’’ ungkapnya. Semua hak Morgan, termasuk royalti dan produk yang berhubungan dengan Sm*sh, diikhlaskan untuk personel yang lain. ’’Nggak etis lah kalau masih mau narik royalty,’’ lanjut dia.
Sekarang Morgan mulai terlibat dalam sebuah judul sinetron striping. Dia tidak dimungkiri nilai kontrak yang diterimanya lebih besar jika dibandingkan dengan sebelumnya. Sebab, sekarang semua hak dimiliki oleh dia sendiri, tidak dibagi. ’’Tidak munafik. Secara nilai, kontrak lebih besar,’’ jawabnya.
Selanjutnya, dia ingin fokus menjadi pemain sinetron atau mungkin nanti film. Intinya, dunia seni peran.
**** Saat bergabung di Sm*sh, mereka sudah pernah membintangi beberapa judul sinetron. Morgan bisa menjalani itu dengan baik dan merasa acting adalah pilihannya.(jp/jpnn)

 

Morgan Oey
Morgan Oey

JAKARTA – Kabar adanya masalah dalam tubuh boyband Sm*sh ternyata benar. Salah seorang personel boyband yang popular dengan lagu I Heart You itu keluar. Dia adalah Morgan Oey. Kemarin (2/10) Morgan resmi menyatakan bahwa dirinya hengkang. Morgan memilih jalan sendiri di dunia hiburan sebagai pemain sinetron.
’’Saya mau mengumumkan pengunduran diri saya dari boyband Sm*sh. Saya ingin mengeksplor dunia acting dan seni lainnya,’’ kata dia di Restoran Payon, Kemang, Jakarta Selatan. Keinginan mundur dari boyband yang telah membesarkan namanya itu muncul secara pribadi. Dia membantah adanya perkiraan bahwa mereka sudah tidak kompak.
Cowok ganteng berlesung pipit itu menyatakan, dirinya empat bulan lalu ingin keluar dari Sm*sh. Sejak itu pula dia mengomunikasikan niatnya tersebut kepada pihak terkait. ’’Akhirnya, pada 25 September kemarin, rapat keluarga dan hari itu resmi keluar,’’ ungkapnya. Semua hak Morgan, termasuk royalti dan produk yang berhubungan dengan Sm*sh, diikhlaskan untuk personel yang lain. ’’Nggak etis lah kalau masih mau narik royalty,’’ lanjut dia.
Sekarang Morgan mulai terlibat dalam sebuah judul sinetron striping. Dia tidak dimungkiri nilai kontrak yang diterimanya lebih besar jika dibandingkan dengan sebelumnya. Sebab, sekarang semua hak dimiliki oleh dia sendiri, tidak dibagi. ’’Tidak munafik. Secara nilai, kontrak lebih besar,’’ jawabnya.
Selanjutnya, dia ingin fokus menjadi pemain sinetron atau mungkin nanti film. Intinya, dunia seni peran.
**** Saat bergabung di Sm*sh, mereka sudah pernah membintangi beberapa judul sinetron. Morgan bisa menjalani itu dengan baik dan merasa acting adalah pilihannya.(jp/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/