27.8 C
Medan
Friday, May 31, 2024

Pepeng “Jari-jari” Tewas Terserang Penyakit Langka

Pepeng
Pepeng

SUMUTPOS.CO – Kabar duka kembali datang dari panggung hiburan Tanah Air. Seniman yang dikenal kocak dalam membawakan acara kuis Jari-jari di layar kaca, Ferrasta Soebardi alias Pepeng, meninggal dunia di Rumah Sakit Puri Cinere, Depok, Rabu (6/5)

Salah seorang pentolan grup lawak Sersan Prambors ini mengembuskan napas terakhirnya pada pukul 10.02 WIB. Pepeng dilarikan ke rumah sakit pada Rabu (6/5) sekira pukul 01.00 WIB.

Dana, sepupu Pepeng, mengatakan Pepeng mengalami sesak napas dan kondisinya kritis sekira pukul 01.00. Saat itu Pepeng langsung dibawa ke rumah sakit.

Sebelum meninggal dunia, komedian Ferrasta “Pepeng” Soebardi sempat berpamitan dan mengucapkan kalimat terakhir kepada sang istri, Utami Maryam Siti Aisyah (Mbak Tami). Saat itu, Mbak Tami berada di samping sang suami.

“Sejak berangkat dari rumah menuju RS Puri Cinere, Mbak Tami terus mendampingi Mas Pepeng. Mbak Tami juga membacakan ayat suci Alquran di saat-saat kritis. Saat itu Mas Pepeng sempat bilang ‘I love you’ meski terbata-bata,” kata Bens Leo.

Pengamat musik itu bahkan mengungkapkan komedian yang juga seniman tersebut meninggal dalam situasi yang tenang dan romantis meski sempat sesak napas.

“Saya memerhatikan sendiri detik-detik meninggalnya Mas Pepeng. Suasananya indah banget. Dia enggak ngorok atau kejang-kejang. Dia menghembuskan napas terakhir saat istrinya berada di sampingnya. Kayaknya dia memang ingin berada dekat sang istri saat menghadap sang Ilahi,” ungkapnya.

Pepeng lahir di Sumenep, Madura, 23 September 1954. Dia menjadi entertainer berkat bantuan artis senior Sys NS. Saat itu, Pepeng mulai menuai sukses lewat program Sersan Prambors di radio Prambors. Pepeng juga sempat bekerja sebagai pegawai bank sebelum akhirnya kembali menjadi artis.

Pepeng disemayamkan di rumah duka di Perumahan Bumi Pusaka Cinere, Jalan Bumi IX Blok C95, Cinere, Depok. Rencananya Pepeng dimakamkan tak jauh dari rumah duka.

Pepeng
Pepeng

SUMUTPOS.CO – Kabar duka kembali datang dari panggung hiburan Tanah Air. Seniman yang dikenal kocak dalam membawakan acara kuis Jari-jari di layar kaca, Ferrasta Soebardi alias Pepeng, meninggal dunia di Rumah Sakit Puri Cinere, Depok, Rabu (6/5)

Salah seorang pentolan grup lawak Sersan Prambors ini mengembuskan napas terakhirnya pada pukul 10.02 WIB. Pepeng dilarikan ke rumah sakit pada Rabu (6/5) sekira pukul 01.00 WIB.

Dana, sepupu Pepeng, mengatakan Pepeng mengalami sesak napas dan kondisinya kritis sekira pukul 01.00. Saat itu Pepeng langsung dibawa ke rumah sakit.

Sebelum meninggal dunia, komedian Ferrasta “Pepeng” Soebardi sempat berpamitan dan mengucapkan kalimat terakhir kepada sang istri, Utami Maryam Siti Aisyah (Mbak Tami). Saat itu, Mbak Tami berada di samping sang suami.

“Sejak berangkat dari rumah menuju RS Puri Cinere, Mbak Tami terus mendampingi Mas Pepeng. Mbak Tami juga membacakan ayat suci Alquran di saat-saat kritis. Saat itu Mas Pepeng sempat bilang ‘I love you’ meski terbata-bata,” kata Bens Leo.

Pengamat musik itu bahkan mengungkapkan komedian yang juga seniman tersebut meninggal dalam situasi yang tenang dan romantis meski sempat sesak napas.

“Saya memerhatikan sendiri detik-detik meninggalnya Mas Pepeng. Suasananya indah banget. Dia enggak ngorok atau kejang-kejang. Dia menghembuskan napas terakhir saat istrinya berada di sampingnya. Kayaknya dia memang ingin berada dekat sang istri saat menghadap sang Ilahi,” ungkapnya.

Pepeng lahir di Sumenep, Madura, 23 September 1954. Dia menjadi entertainer berkat bantuan artis senior Sys NS. Saat itu, Pepeng mulai menuai sukses lewat program Sersan Prambors di radio Prambors. Pepeng juga sempat bekerja sebagai pegawai bank sebelum akhirnya kembali menjadi artis.

Pepeng disemayamkan di rumah duka di Perumahan Bumi Pusaka Cinere, Jalan Bumi IX Blok C95, Cinere, Depok. Rencananya Pepeng dimakamkan tak jauh dari rumah duka.

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/