25.6 C
Medan
Sunday, June 16, 2024

Tolak Bahas Sophia-Ariel

Eva Celia
Eva Celia

SUMUTPOS.CO – Eva Celia bungkam seribu bahasa saat ditanya tentang asmara ibunya, Sophia Mueller dengan vokalis Noah, Ariel. Dia memilih tidak ikut campur. Saat dihujani pertanyaan, dia tetap diam dan menghindari sorot kamera.

Sikap putri Sophia dari pernikahannya dengan Indra Lesmana itu berubah saat pertanyaan tentang rencana akhir tahun dilontarkan. ”Akhir tahun aku liburan bareng keluarga,” ujarnya ditemui di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, kemarin.

Perempuan kelahiran Jakarta, 21 September 1992 itu baru saja ditunjuk sebagai brand ambassador Wow 10 Second Movie. ”Di kegiatan ini aku mengajak sineas muda untuk terlibat dalam pembuatan cerita berdurasi 10 detik,” katanya.

Wow 10 Second Movie merupakan ajang untuk menjaring sineas muda yang digelar di beberapa daerah. Dan Eva sempat melihat antusiasme peserta di Makassar, Sulawesi Selatan. ”Menarik sekali, saya ke Makassar dan melihat antusias peserta,” tuturnya.

Eva tampak tidak bisa menahan tawa saat melihat satu demi satu karya peserta. ”Story telling-nya cukup bagus. Saya sendiri cukup ‘kebingungan’ juga (melihat bakat peserta),” ungkap pemain film Adriana itu.

Saat kembali disinggung tentang hubungan Sophia dan Ariel, Eva tiba-tiba diam. Kali ini, dia tidak mau lagi menghiraukan para awak media yang memintanya berpose di depan kamera.

Kedekatan Sophia dan Ariel terungkap dari foto-foto yang tersebar di Twitter. Keduanya tampak bergandengan tangan di sebuah pusat perbelanjaan dan Stasiun Gambir. Bahkan, Sophia diketahui ikut Noah tur ke Blora, Jawa Tengah dari foto wartawan lokal. (ash/jpnn)

Eva Celia
Eva Celia

SUMUTPOS.CO – Eva Celia bungkam seribu bahasa saat ditanya tentang asmara ibunya, Sophia Mueller dengan vokalis Noah, Ariel. Dia memilih tidak ikut campur. Saat dihujani pertanyaan, dia tetap diam dan menghindari sorot kamera.

Sikap putri Sophia dari pernikahannya dengan Indra Lesmana itu berubah saat pertanyaan tentang rencana akhir tahun dilontarkan. ”Akhir tahun aku liburan bareng keluarga,” ujarnya ditemui di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, kemarin.

Perempuan kelahiran Jakarta, 21 September 1992 itu baru saja ditunjuk sebagai brand ambassador Wow 10 Second Movie. ”Di kegiatan ini aku mengajak sineas muda untuk terlibat dalam pembuatan cerita berdurasi 10 detik,” katanya.

Wow 10 Second Movie merupakan ajang untuk menjaring sineas muda yang digelar di beberapa daerah. Dan Eva sempat melihat antusiasme peserta di Makassar, Sulawesi Selatan. ”Menarik sekali, saya ke Makassar dan melihat antusias peserta,” tuturnya.

Eva tampak tidak bisa menahan tawa saat melihat satu demi satu karya peserta. ”Story telling-nya cukup bagus. Saya sendiri cukup ‘kebingungan’ juga (melihat bakat peserta),” ungkap pemain film Adriana itu.

Saat kembali disinggung tentang hubungan Sophia dan Ariel, Eva tiba-tiba diam. Kali ini, dia tidak mau lagi menghiraukan para awak media yang memintanya berpose di depan kamera.

Kedekatan Sophia dan Ariel terungkap dari foto-foto yang tersebar di Twitter. Keduanya tampak bergandengan tangan di sebuah pusat perbelanjaan dan Stasiun Gambir. Bahkan, Sophia diketahui ikut Noah tur ke Blora, Jawa Tengah dari foto wartawan lokal. (ash/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/