25.7 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Cari Suami yang Mau Menghamili

Julia Perez
Julia Perez

SUMUTPOS.CO – Hubungan artis Julia Perez dan sang kekasih, Gaston Castano, hingga kini masih menggantung. Pelantun lagu Belah Duren itu mengaku pasrah jika harus berpisah.

Hal itu diungkapkan sosok yang akrab disapa Jupe itu saat ditemui wartawan di acara Panas Dingin Awards 2014, Sabtu (19/4) malam.

Ditanya kelanjutan kisah cintanya, Jupe mengaku tak lagi mencari pacar. Ia kini berharap mendapatkan calon suami yang bisa menghamilinya.

“Saya nggak cari pacar, saya cari suami yang mau menghamili saya. Saya nggak basa-basi. Kalau yang mau, kirim aja lamarannya,” cetusnya.

Ditambahkan Jupe, dirinya tak punya syarat yang sulit dalam menentukan calon suami. “Santai aja, yang penting muka enak dilihat,” tandasnya seraya tertawa lepas.

Jupe tampaknya pasrah mengingat hubungannya bersama Gaston Castano selalu bermasalah. Pernikahan yang direncanakan jauh-jauh hari tampaknya harus kandas. Padahal, Jupe dan Gaston sudah bertunangan. Tetapi, hal itu rupanya sama sekali tak menjamin keduanya duduk di pelaminan.

Namun, ia sepertinya belum bisa melupakan Gaston. Sebab, hubungannya bersama pria Argentina itu, berlangsung selama enam tahun bukan waktu yang sebentar untuk membina hubungan asmara. Bahkan, ia punya keinginan untuk memperbaiki hubungannya.

“Putuskan hubungan enggak segampang narik kolor, enggak mungkin. Hubungan ini soal perasaan. Kita ini hubungannya sudah enam tahun loh, bukan enam minggu, ingat,” ucapnya.

“Ini beban buat aku, cari jodoh ini beban,” tandasnya.

Jupe juga nyaris gila karena kepikiran Gaston dan disarankan menjalani perawatan medis karena kondisi kesehatannya menurun. Dokter yang merawatnya sempat menyarankannya mendatangi psikiater.

“Kalau dokter bilang, aku harus ketemu sama psikiater, tapi bukan untuk orang yang mengalami kegilaan. Aku disarankan untuk konsultasi,” ucapnya.

Diakuinya, masalahnya bersama Gaston membuatnya dilanda gelisah. Perasaannya tak tenang. Apalagi, ia acapkali ditanya mengenai kelanjutan hubungannya bersama Gaston apabila bertemu dengan awak media.

Masalah itu, baginya sangat berat. Sebab, jauh sebelumnya ia sudah merencanakan pernikahan bersama pesepak bola yang kini bermain untuk klub Pelita Bandung Raya. Tetapi, rencananya berantakan.

“Berat buat aku, dan aku deny (menolak). Aku berusaha merasa diri baik-baik saja. Aku bentrok di hati, jadi kaya ada gila gitu. Gua bisa ketawa, tapi bisa juga enggak berhenti menangis,” ucap wanita berusia 33 tahun tersebut.

Sebelumnya, Jupe memang mengaku sudah kebelet menikah. Soalnya, ia berharap bisa segera mendapatkan momongan yang lucu-lucu. (net/bbs)

Julia Perez
Julia Perez

SUMUTPOS.CO – Hubungan artis Julia Perez dan sang kekasih, Gaston Castano, hingga kini masih menggantung. Pelantun lagu Belah Duren itu mengaku pasrah jika harus berpisah.

Hal itu diungkapkan sosok yang akrab disapa Jupe itu saat ditemui wartawan di acara Panas Dingin Awards 2014, Sabtu (19/4) malam.

Ditanya kelanjutan kisah cintanya, Jupe mengaku tak lagi mencari pacar. Ia kini berharap mendapatkan calon suami yang bisa menghamilinya.

“Saya nggak cari pacar, saya cari suami yang mau menghamili saya. Saya nggak basa-basi. Kalau yang mau, kirim aja lamarannya,” cetusnya.

Ditambahkan Jupe, dirinya tak punya syarat yang sulit dalam menentukan calon suami. “Santai aja, yang penting muka enak dilihat,” tandasnya seraya tertawa lepas.

Jupe tampaknya pasrah mengingat hubungannya bersama Gaston Castano selalu bermasalah. Pernikahan yang direncanakan jauh-jauh hari tampaknya harus kandas. Padahal, Jupe dan Gaston sudah bertunangan. Tetapi, hal itu rupanya sama sekali tak menjamin keduanya duduk di pelaminan.

Namun, ia sepertinya belum bisa melupakan Gaston. Sebab, hubungannya bersama pria Argentina itu, berlangsung selama enam tahun bukan waktu yang sebentar untuk membina hubungan asmara. Bahkan, ia punya keinginan untuk memperbaiki hubungannya.

“Putuskan hubungan enggak segampang narik kolor, enggak mungkin. Hubungan ini soal perasaan. Kita ini hubungannya sudah enam tahun loh, bukan enam minggu, ingat,” ucapnya.

“Ini beban buat aku, cari jodoh ini beban,” tandasnya.

Jupe juga nyaris gila karena kepikiran Gaston dan disarankan menjalani perawatan medis karena kondisi kesehatannya menurun. Dokter yang merawatnya sempat menyarankannya mendatangi psikiater.

“Kalau dokter bilang, aku harus ketemu sama psikiater, tapi bukan untuk orang yang mengalami kegilaan. Aku disarankan untuk konsultasi,” ucapnya.

Diakuinya, masalahnya bersama Gaston membuatnya dilanda gelisah. Perasaannya tak tenang. Apalagi, ia acapkali ditanya mengenai kelanjutan hubungannya bersama Gaston apabila bertemu dengan awak media.

Masalah itu, baginya sangat berat. Sebab, jauh sebelumnya ia sudah merencanakan pernikahan bersama pesepak bola yang kini bermain untuk klub Pelita Bandung Raya. Tetapi, rencananya berantakan.

“Berat buat aku, dan aku deny (menolak). Aku berusaha merasa diri baik-baik saja. Aku bentrok di hati, jadi kaya ada gila gitu. Gua bisa ketawa, tapi bisa juga enggak berhenti menangis,” ucap wanita berusia 33 tahun tersebut.

Sebelumnya, Jupe memang mengaku sudah kebelet menikah. Soalnya, ia berharap bisa segera mendapatkan momongan yang lucu-lucu. (net/bbs)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/