23.2 C
Medan
Saturday, January 18, 2025

Ikhwanul Muslimin Yakin Menangi Pemilu

KAIRO – Belum diumumkannya hasil pemilihan umum (Pemilu) Mesir menunjukkan akan adanya kemenangan bagi kelompok Islam, Ikhwanul Muslimin yang sempat menjadi kelompok terlarang di Mesir. Pimpinan kelompok mengatakan, akan membentuk pemerintahan di Mesir.

Partai Kebebasan dan Keadilan yang dipelopori Ikhwanul Muslimin sudah yakin akan ekspektasinya memenangkan banyak kursi di Parlemen Mesir, dan mereka memperingatkan Dewan Militer Mesir agar tidak bertindak sewenang-wenang. Mereka juga siap untuk melakukan konfrontasi dengan militer Mesir. Demikian diberitakan AP, Kamis (1/12).
Selama 80 tahun lamanya, Ikhwanul Mulsimin dicap sebagai organisasi terlarang di bawah kepemimpinan militer Mesir. Para aktivisnya juga ditahan, meski demikian, organisasi ini tetap menjadi organisasi politik yang kuat.

Sementara itu, pejabat pemilu Mesir diperkirakan akan mengumumkan hasil pemilu parlemen babak pertama. Hasil pemungutan suara hari Senin dan Selasa di Kairo, Iskandariyah dan tujuh provinsi lain diperkirakan muncul hari Rabu.  Surat kabar Mesir al-Ahram menyatakan pengumuman ditunda karena kertas suara dari warga negara Mesir yang tinggal di luar negeri belum dihitung.

Surat kabar Al Syuruq melaporkan perhitungan sementara menunjukkan Partai Kebebasan dan Keadilan memenangkan 47 persen , sementara blok Mesir 22 persen. (bbs/jpnn)

KAIRO – Belum diumumkannya hasil pemilihan umum (Pemilu) Mesir menunjukkan akan adanya kemenangan bagi kelompok Islam, Ikhwanul Muslimin yang sempat menjadi kelompok terlarang di Mesir. Pimpinan kelompok mengatakan, akan membentuk pemerintahan di Mesir.

Partai Kebebasan dan Keadilan yang dipelopori Ikhwanul Muslimin sudah yakin akan ekspektasinya memenangkan banyak kursi di Parlemen Mesir, dan mereka memperingatkan Dewan Militer Mesir agar tidak bertindak sewenang-wenang. Mereka juga siap untuk melakukan konfrontasi dengan militer Mesir. Demikian diberitakan AP, Kamis (1/12).
Selama 80 tahun lamanya, Ikhwanul Mulsimin dicap sebagai organisasi terlarang di bawah kepemimpinan militer Mesir. Para aktivisnya juga ditahan, meski demikian, organisasi ini tetap menjadi organisasi politik yang kuat.

Sementara itu, pejabat pemilu Mesir diperkirakan akan mengumumkan hasil pemilu parlemen babak pertama. Hasil pemungutan suara hari Senin dan Selasa di Kairo, Iskandariyah dan tujuh provinsi lain diperkirakan muncul hari Rabu.  Surat kabar Mesir al-Ahram menyatakan pengumuman ditunda karena kertas suara dari warga negara Mesir yang tinggal di luar negeri belum dihitung.

Surat kabar Al Syuruq melaporkan perhitungan sementara menunjukkan Partai Kebebasan dan Keadilan memenangkan 47 persen , sementara blok Mesir 22 persen. (bbs/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/