26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

USM Indonesia Rangkul Perguruan Tinggi Asing

MEDAN – Universitas Sari Mutiara (USM) Indonesia menjajaki kerja sama dengan perguruan tinggi (PT) di Denmark dalam upaya meningkatkan hubungan bilateral terutama dalam bidang pendidikan. Rencana kerja sama ini berkembang seiring dengan kunjungan Duta Besar (Dubes) Denmark untuk Indonesia  Martin Bille Hermann di kampus USM Indonesia, akhir pekan lalu.
Martin didampingi Konsul Kehormatan Denmark di Medan Chaidir Kesuma, Hendra W Kesuma dan Anggota DPD RI Parlindungan Purba SH MM. Martin mengundang perwakilan USM Indonesia untuk  menghadiri pameran pendidikan Uni Eropa yang segera dilaksanakan di Jakarta.
Dalam pameran pendidikan ini akan dihadiri beberapa perguruan tinggi terkemuka di Denmark. Di Jakarta, Dubes Denmark berjanji akan memfasilitasi pertemuan untuk menjajaki kerja sama USM Indonesia dengan perguruan tinggi di negara yang berada pada benua Eropa tersebut.
Disebutkan dia, dalam pameran pendidikan juga dibantu agar dosen USM Indonesia dapat  menerima beasiswa melanjutkan pendidikan S-2 maupun S-3 di Denmark atau kerja sama lain yang dapat terus dijalin dengan lebih baik.
Rektor USM Indonesia Dr Ivan Elisabeth Purba MKes. mengatakan,  kedepan,  akan semakin banyak kehadiran tokoh-tokoh baik dari dalam maupun luar negeri berkunjung ke USM Indonesia untuk memberi berbagai masukan kepada civitas  akademika. (dmp)

MEDAN – Universitas Sari Mutiara (USM) Indonesia menjajaki kerja sama dengan perguruan tinggi (PT) di Denmark dalam upaya meningkatkan hubungan bilateral terutama dalam bidang pendidikan. Rencana kerja sama ini berkembang seiring dengan kunjungan Duta Besar (Dubes) Denmark untuk Indonesia  Martin Bille Hermann di kampus USM Indonesia, akhir pekan lalu.
Martin didampingi Konsul Kehormatan Denmark di Medan Chaidir Kesuma, Hendra W Kesuma dan Anggota DPD RI Parlindungan Purba SH MM. Martin mengundang perwakilan USM Indonesia untuk  menghadiri pameran pendidikan Uni Eropa yang segera dilaksanakan di Jakarta.
Dalam pameran pendidikan ini akan dihadiri beberapa perguruan tinggi terkemuka di Denmark. Di Jakarta, Dubes Denmark berjanji akan memfasilitasi pertemuan untuk menjajaki kerja sama USM Indonesia dengan perguruan tinggi di negara yang berada pada benua Eropa tersebut.
Disebutkan dia, dalam pameran pendidikan juga dibantu agar dosen USM Indonesia dapat  menerima beasiswa melanjutkan pendidikan S-2 maupun S-3 di Denmark atau kerja sama lain yang dapat terus dijalin dengan lebih baik.
Rektor USM Indonesia Dr Ivan Elisabeth Purba MKes. mengatakan,  kedepan,  akan semakin banyak kehadiran tokoh-tokoh baik dari dalam maupun luar negeri berkunjung ke USM Indonesia untuk memberi berbagai masukan kepada civitas  akademika. (dmp)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/