30 C
Medan
Monday, June 24, 2024

Hari Asyura Berdarah, 58 Tewas

KABUL – Peringatan hari suci Asyura di Afghanistan, Selasa (6/12) berubah menjadi banjir darah. Saat ribuan penganut Syiah merayakan hari kesepuluh bulan Muharram itu, dua ledakan bom bunuh diri justru mengguncang dua tempat berbeda di Afghanistan. Sedikitnya, 58 orang tewas dalam dua ledakan itu saat umat Syiah merayakan wafatnya Imam Husein bin Ali dalam pertempuran Karbala.

Ledakan di Kota Kabul merenggut sekitar 54 nyawa. Sedangkan ledakan lain terjadi di Kota Mazar-i-Sharif, kota terbesar keempat di Afghanistan yang terletak sekitar 304 km barat laut Kabul, dan menewaskan empat orang. Dua ledakan bom bunuh diri melukai sedikitnya 154 umat Syiah. (afp/ap/rtr/hep/dwi/jpnn)

KABUL – Peringatan hari suci Asyura di Afghanistan, Selasa (6/12) berubah menjadi banjir darah. Saat ribuan penganut Syiah merayakan hari kesepuluh bulan Muharram itu, dua ledakan bom bunuh diri justru mengguncang dua tempat berbeda di Afghanistan. Sedikitnya, 58 orang tewas dalam dua ledakan itu saat umat Syiah merayakan wafatnya Imam Husein bin Ali dalam pertempuran Karbala.

Ledakan di Kota Kabul merenggut sekitar 54 nyawa. Sedangkan ledakan lain terjadi di Kota Mazar-i-Sharif, kota terbesar keempat di Afghanistan yang terletak sekitar 304 km barat laut Kabul, dan menewaskan empat orang. Dua ledakan bom bunuh diri melukai sedikitnya 154 umat Syiah. (afp/ap/rtr/hep/dwi/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/