PHNOMPENH – Spesies baru ditemukan di Kamboja. Lembaga konservasi Fauna and Flora International (FFI) menemukan spesies reptil baru di Kamboja, Kamis (12/5). Kelompok konservasi alam itu mengumumkan penemuan dibamus dalaiensis. Yakni, spesies sejenis kadal buta tanpa kaki yang lebih banyak melakukan aktivitas di dalam tanah. “Saat pertama kali melihatnya, saya mengira hewan itu sebagai ular buta,” kata pakar binatang pada Kementerian Lingkungan Hidup Kamboja, Neang Thy.
Dia menjumpai ular buta semacam itu dalam jumlah lebih besar. Setelah melakukan penelitian lebih mendalam, disaradinya hewan yang ditemukan di Bukit Dalai, barat daya Kamboja adalah kadal jenis baru. Thy butuh sekitar setahun untuk memastikan penemuan barunya tersebut. Sebelumnya, kadal buta tanpa kaki yang dia jumpai itu banyak ditemukan di Asia. Tetapi, tak satu pun ditemukan di Kamboja. “Ini spesies baru,” katanya menunjukkan kadal yang mirip ular tersebut. (afp/hep/dwi/jpnn)