25.8 C
Medan
Monday, April 28, 2025

Sabtu-Minggu Warga Diimbau Kibarkan Bendera

Wali Kota Medan, HT Dzulmi Eldin saat memimpin upacara. Eldin mengimbau warga Kota Medan agar mengibarkan Bendera Merah Putih pada peringatan Hari Kesaktian Pancasila.

SUMUTPOS.CO โ€“ Wali kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi mengimbau seluruh warga Kota Medan untuk mengibarkan bendera Merah Putih setengah tiang di depan rumahnya masing-masing besok, Sabtu (30/9). Kemudian dilanjutkan pengibaran bendera Merah Putih satu tiang penuh keesokan harinya, Minggu (1/10).

Dikatakan Eldin, pengibaran bendera Merah Putih ini dilakukan dalam memperingati Hari Kesaktian Pancasila tahun 2017. Pengibaran bendera ini dilakukan mulai pukul 06.00 WIB sampai 18.00 WIB. โ€œJadi kami berharap sekali agar seluruh warga Kota Medan dapat melaksanakannya,โ€ kata Wali Kota di Balai Kota Medan, Kamis (28/9)

Untuk itulah, Wali Kota menginstruksikan kepada seluruh camat agar memerintahkan para lurah dan kepala lingkungan di wilayah tugasnya masing-masing, supaya menyampaikan pengumuman ini kepada seluruh masyarakat. โ€œDi samping itu kami juga minta camat untuk memantau pelaksanaannya untuk kemudian dilaporkan kepada saya (Wali Kota),โ€ ungkapnya.

Selain di depan rumah warga, Wali kota juga minta agar pengibaran Sang Saka Merah Putih baik setengah tiang maupun satu tiang penuh dilakukan di depan kantor-kantor milik instansi pemerintah, swasta, perguruan tinggi, sekolah-sekolah serta toko-toko. (prn/ila)

 

Wali Kota Medan, HT Dzulmi Eldin saat memimpin upacara. Eldin mengimbau warga Kota Medan agar mengibarkan Bendera Merah Putih pada peringatan Hari Kesaktian Pancasila.

SUMUTPOS.CO โ€“ Wali kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi mengimbau seluruh warga Kota Medan untuk mengibarkan bendera Merah Putih setengah tiang di depan rumahnya masing-masing besok, Sabtu (30/9). Kemudian dilanjutkan pengibaran bendera Merah Putih satu tiang penuh keesokan harinya, Minggu (1/10).

Dikatakan Eldin, pengibaran bendera Merah Putih ini dilakukan dalam memperingati Hari Kesaktian Pancasila tahun 2017. Pengibaran bendera ini dilakukan mulai pukul 06.00 WIB sampai 18.00 WIB. โ€œJadi kami berharap sekali agar seluruh warga Kota Medan dapat melaksanakannya,โ€ kata Wali Kota di Balai Kota Medan, Kamis (28/9)

Untuk itulah, Wali Kota menginstruksikan kepada seluruh camat agar memerintahkan para lurah dan kepala lingkungan di wilayah tugasnya masing-masing, supaya menyampaikan pengumuman ini kepada seluruh masyarakat. โ€œDi samping itu kami juga minta camat untuk memantau pelaksanaannya untuk kemudian dilaporkan kepada saya (Wali Kota),โ€ ungkapnya.

Selain di depan rumah warga, Wali kota juga minta agar pengibaran Sang Saka Merah Putih baik setengah tiang maupun satu tiang penuh dilakukan di depan kantor-kantor milik instansi pemerintah, swasta, perguruan tinggi, sekolah-sekolah serta toko-toko. (prn/ila)

 

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru