25 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Ditabrak Lari

MEDAN-Niat hati hendak berobat ke Poliklinik THT, namun Marlince Sitinjak (53), warga Jalan Rakyat, Medan Perjuangan harus dirawat intensif di Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD dr Pirngadi Medan. Pasalnya, kaki kanan korban mengalami luka robek menganga dan patah tulang engkel setelah sepeda motor Supra X dengan nopol  2226 GV yang ditungganginya ditabrak mobil Avanza hitam nopol 1908 IG di Jalan Perintis Kemerdekaan, tepatnya di belakang RS Pirngadi Medan, Rabu (4/7) sekira jam 10.30 WIB.

Ironisnya, usai menabrak, mobil Avanza yang telah menabrak korban melarikan diri. Saksi mata, Mawi (46), yang melihat kejadian mengatakan, korban yang datang dari arah Jalan Ngalengko hendak masuk ke RS Pirngadi Medan.
Namun, saat menyeberang di Jalan Perintis Kemerdekaan, mobil Avanza hitam yang datang dari arah berlawanan yang melaju kencang tak bisa menghindar dan menabrak korban. Kontan, Marlince terjungkal bersama sepeda motor yang ditungganginya.

Warga yang melihat kondisi korban bersimbah darah langsung mengangkat ibu anak 5 itu ke IGD RS Pirngadi Medan guna mendapatkan pertolongan.

“Waktu itu saya kebetulan mau menjenguk keluarga yang tewas, dan sekarang ada di kamar  mayat. Pas saya mau masuk ke Pirngadi saya lihat ibu itu dengan sepeda motor Supranya mau masuk ke arah RS Pirngadi, lalu mobil Avanza hitam yang datang dari arah kanan Jalan Perintis langsung menabrak ibu itu, wargapun ramai mengerumuni dan melarikan ke IGD RS Pirngadi Medan,” ujar warga Pangkalan Susu itu.

Sementara saat di IGD, Kapler Sihite (60) suami  korban menjelaskan, sebelum kejadian istrinya Marlince (korban) bermaksud hendak berobat ke Poliklinik THT RS Pirngadi Medan, namun disayangkan sedikit lagi sampai digerbang masuk ke RS Pirngadi Medan, Marlince ditabrak Mobil Avanza hitam lalu melarikan diri.

“Istriku itu maksudnya mau berobat ke THT RS Pirngadi Medan, tapi sedikit lagi sampai di rumah sakit ia ditabrak mobil Avanza, yang saya kesalkan mobil Avanza yang nabrak itu melarikan diri,” kata Kapler. (uma)

MEDAN-Niat hati hendak berobat ke Poliklinik THT, namun Marlince Sitinjak (53), warga Jalan Rakyat, Medan Perjuangan harus dirawat intensif di Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD dr Pirngadi Medan. Pasalnya, kaki kanan korban mengalami luka robek menganga dan patah tulang engkel setelah sepeda motor Supra X dengan nopol  2226 GV yang ditungganginya ditabrak mobil Avanza hitam nopol 1908 IG di Jalan Perintis Kemerdekaan, tepatnya di belakang RS Pirngadi Medan, Rabu (4/7) sekira jam 10.30 WIB.

Ironisnya, usai menabrak, mobil Avanza yang telah menabrak korban melarikan diri. Saksi mata, Mawi (46), yang melihat kejadian mengatakan, korban yang datang dari arah Jalan Ngalengko hendak masuk ke RS Pirngadi Medan.
Namun, saat menyeberang di Jalan Perintis Kemerdekaan, mobil Avanza hitam yang datang dari arah berlawanan yang melaju kencang tak bisa menghindar dan menabrak korban. Kontan, Marlince terjungkal bersama sepeda motor yang ditungganginya.

Warga yang melihat kondisi korban bersimbah darah langsung mengangkat ibu anak 5 itu ke IGD RS Pirngadi Medan guna mendapatkan pertolongan.

“Waktu itu saya kebetulan mau menjenguk keluarga yang tewas, dan sekarang ada di kamar  mayat. Pas saya mau masuk ke Pirngadi saya lihat ibu itu dengan sepeda motor Supranya mau masuk ke arah RS Pirngadi, lalu mobil Avanza hitam yang datang dari arah kanan Jalan Perintis langsung menabrak ibu itu, wargapun ramai mengerumuni dan melarikan ke IGD RS Pirngadi Medan,” ujar warga Pangkalan Susu itu.

Sementara saat di IGD, Kapler Sihite (60) suami  korban menjelaskan, sebelum kejadian istrinya Marlince (korban) bermaksud hendak berobat ke Poliklinik THT RS Pirngadi Medan, namun disayangkan sedikit lagi sampai digerbang masuk ke RS Pirngadi Medan, Marlince ditabrak Mobil Avanza hitam lalu melarikan diri.

“Istriku itu maksudnya mau berobat ke THT RS Pirngadi Medan, tapi sedikit lagi sampai di rumah sakit ia ditabrak mobil Avanza, yang saya kesalkan mobil Avanza yang nabrak itu melarikan diri,” kata Kapler. (uma)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/