32 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Gotong-royong Bersihkan Sisa Kebakaran

MEDAN-Aparatur Kecamatan Medan Denai menggelar gotong-royong massal bersama warga di lokasi bekas kebakaran, di Gang Aman, Kelurahan Tegal Mandala Sari I.
“Gotong-royong massal yang dilakukan bersama warga untuk membersihkan puing-puing kebakaran yang masih berada di lokasi,” kata Camat Medan Denai, Drs Edi Mulia Matondangn
Menurutnya, di lokasi kebakaran masih banyak  berserakan puing-puing sisa kebakaran.

“Bila tidak kita bersihkan nanti akan membahayakan warga lainnya,”terangya.

Edi berharap kepada warga untuk terus menjaga lingkungan dan menjaga kebersihan.
“Kondisi kebersihan lingkungan bisa meningkatkan etos kerja dan kenyaman,” bilang Edi.
Edi berharap kepada warga yang tertimpa musibah agar  tabah dan sabar.

Sementara itu, Cici, warga setempat meyebutkan kegiatan yang dilakukan pihak kecamatan menyentuh para korban kebakaran.
“Warga yang tertimpa musibah kebakaran akan senang. Sebab mereka tidak sendiri membersihkan puing-puing kebakaran,” ujarnya. (omi)

MEDAN-Aparatur Kecamatan Medan Denai menggelar gotong-royong massal bersama warga di lokasi bekas kebakaran, di Gang Aman, Kelurahan Tegal Mandala Sari I.
“Gotong-royong massal yang dilakukan bersama warga untuk membersihkan puing-puing kebakaran yang masih berada di lokasi,” kata Camat Medan Denai, Drs Edi Mulia Matondangn
Menurutnya, di lokasi kebakaran masih banyak  berserakan puing-puing sisa kebakaran.

“Bila tidak kita bersihkan nanti akan membahayakan warga lainnya,”terangya.

Edi berharap kepada warga untuk terus menjaga lingkungan dan menjaga kebersihan.
“Kondisi kebersihan lingkungan bisa meningkatkan etos kerja dan kenyaman,” bilang Edi.
Edi berharap kepada warga yang tertimpa musibah agar  tabah dan sabar.

Sementara itu, Cici, warga setempat meyebutkan kegiatan yang dilakukan pihak kecamatan menyentuh para korban kebakaran.
“Warga yang tertimpa musibah kebakaran akan senang. Sebab mereka tidak sendiri membersihkan puing-puing kebakaran,” ujarnya. (omi)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/