30 C
Medan
Saturday, December 7, 2024
spot_img

Siswi SMA Tewas Digilas Truk

.

BELAWAN, SUMUTPOS.CO – Seorang siswi kelas 3 SMA tewas truk di Jalan Veteran, Pasar 4, Desa Helvetia, Kecamatan Labuhandeli, Kabupaten Deliserdang, Rabu (9/1) sore.

Kasus kecelakaan dialami Windy Laura (18) warga Pasar 2, Kelurahan Terjun, Kecamatan Medan Marelan telah ditangani Satlantas Polsek Medan Labuhan.

Informasi diperoleh menyebutkan, korban mengendarai sepeda motor jenis matik BK 3738 AHS baru pulang sekolah. Pada saat melintas di lokasi, korban mau mendahului dari sisi kiri truk BK 9390 XB. Ketika mendahului, tergelincir jatuh ke arah kanan masuk ke kolong truk.

Akibatnya, siswi SMA itu tergilas ban belakang truk tersebut. Dengan kondisi kepala remuk, korban tewas di tempat. Warga sekitar mengetahui kejadian itu sempat mengejar sopir yang lari, namun tidak tertangkap berhasil kabur meninggalkan truknya.

Peristiwa itu dilaporkan masyarakat kepada petugas Satlantas Polsek Medan Labuhan. “Korban itu tadi mau memotong dari kiri, rupanya jatuh terlindas ban truk itu,” kata warga sekitar.

Petugas yang tiba langsung melakukan olah TKP mengamankan kendaraan yang terlibat kecelakaan. Jenazah korban dievakuasi ke RSU dr Pirngadi Medan untuk dilakukan visum.

Kanit Lantas Polsek Medan Labuhan, Iptu RP Manullang mengatakan, pihaknya sudah menangani kasus kecelakaan tersebut. “Sopirnya masih kita lidik,” katanya singkat. (fac/ila)

.

BELAWAN, SUMUTPOS.CO – Seorang siswi kelas 3 SMA tewas truk di Jalan Veteran, Pasar 4, Desa Helvetia, Kecamatan Labuhandeli, Kabupaten Deliserdang, Rabu (9/1) sore.

Kasus kecelakaan dialami Windy Laura (18) warga Pasar 2, Kelurahan Terjun, Kecamatan Medan Marelan telah ditangani Satlantas Polsek Medan Labuhan.

Informasi diperoleh menyebutkan, korban mengendarai sepeda motor jenis matik BK 3738 AHS baru pulang sekolah. Pada saat melintas di lokasi, korban mau mendahului dari sisi kiri truk BK 9390 XB. Ketika mendahului, tergelincir jatuh ke arah kanan masuk ke kolong truk.

Akibatnya, siswi SMA itu tergilas ban belakang truk tersebut. Dengan kondisi kepala remuk, korban tewas di tempat. Warga sekitar mengetahui kejadian itu sempat mengejar sopir yang lari, namun tidak tertangkap berhasil kabur meninggalkan truknya.

Peristiwa itu dilaporkan masyarakat kepada petugas Satlantas Polsek Medan Labuhan. “Korban itu tadi mau memotong dari kiri, rupanya jatuh terlindas ban truk itu,” kata warga sekitar.

Petugas yang tiba langsung melakukan olah TKP mengamankan kendaraan yang terlibat kecelakaan. Jenazah korban dievakuasi ke RSU dr Pirngadi Medan untuk dilakukan visum.

Kanit Lantas Polsek Medan Labuhan, Iptu RP Manullang mengatakan, pihaknya sudah menangani kasus kecelakaan tersebut. “Sopirnya masih kita lidik,” katanya singkat. (fac/ila)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/