30 C
Medan
Friday, May 10, 2024

Warga Sidomulyo Gotong-royong

MEDAN- Warga bersama Kepala Lingkungan (Kepling) Kelurahan Sidomulyo Medan Tuntungan bergotong-royong membersihkan sampah di depan kantro Lurah dan di depan Gereja Sidang Rohul Kudus di Jalan Letjen Jamin Ginting Medan, Selasa (13/3).

Kegiatan itu sering mereka lakukan demi menjaga keasrian dan kebersihan lingkungan tempat tinggal mereka.

Menurut Lurah Sidomulyo Awaluddin, kebersihan dan keindahan di setiap halaman kantor perlu ditata dengan baik dan rapi serta bersih. Selain itu, mereka kerap melakukan penanaman bibit bunga trembesi dan mahoni.

“ Nah, kalau untuk membuat keindahan serta kebersihan di areal kawasan Kelurahan Sidomulyo, pihak kelurahan telah melakukan penanam bunga sekaligus membuat taman bunga di depan Gereja Sidang Rohul Kudus di Jalan Letjen Jamin Ginting Medan,” ungkap Awaluddin.

Kemudian, tidak lupa juga untuk melakukan pengecatan di beberapa ruas trotoar yang ada di kawasan Kelurahan Sidomulyo.
Awaluddin berpesan kepada warganya untuk sama-sama bekerja menjaga kelestarian lingkungan, diawali dari lingkungan atau rumah sendiri. Selain itu, warganya juga diharapkan untuk selalu membuang sampah pada tempatnya. “Marila bersama-sama menjaga kelestarian lingkungan dengan membuang sampah pada tempatnya,” serunya.(omi)

MEDAN- Warga bersama Kepala Lingkungan (Kepling) Kelurahan Sidomulyo Medan Tuntungan bergotong-royong membersihkan sampah di depan kantro Lurah dan di depan Gereja Sidang Rohul Kudus di Jalan Letjen Jamin Ginting Medan, Selasa (13/3).

Kegiatan itu sering mereka lakukan demi menjaga keasrian dan kebersihan lingkungan tempat tinggal mereka.

Menurut Lurah Sidomulyo Awaluddin, kebersihan dan keindahan di setiap halaman kantor perlu ditata dengan baik dan rapi serta bersih. Selain itu, mereka kerap melakukan penanaman bibit bunga trembesi dan mahoni.

“ Nah, kalau untuk membuat keindahan serta kebersihan di areal kawasan Kelurahan Sidomulyo, pihak kelurahan telah melakukan penanam bunga sekaligus membuat taman bunga di depan Gereja Sidang Rohul Kudus di Jalan Letjen Jamin Ginting Medan,” ungkap Awaluddin.

Kemudian, tidak lupa juga untuk melakukan pengecatan di beberapa ruas trotoar yang ada di kawasan Kelurahan Sidomulyo.
Awaluddin berpesan kepada warganya untuk sama-sama bekerja menjaga kelestarian lingkungan, diawali dari lingkungan atau rumah sendiri. Selain itu, warganya juga diharapkan untuk selalu membuang sampah pada tempatnya. “Marila bersama-sama menjaga kelestarian lingkungan dengan membuang sampah pada tempatnya,” serunya.(omi)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/