BELAWAN, SUMUTPOS.CO -Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kota Medan melantik pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Medan Labuhan di Jalan KL Yos Sudarso, Kelurahan Martubung Kecamatan Medan Labuhan, Minggu (13/8).
Ketua MPC PP Kota Medan, AR Batubara melantik Janses Simbolon sebagai Ketua PAC PP Medan Labuhan beserta pengurus lainnya.
Pelantikan turut dihadiri Muspika Kecamatan Medan Labuhan, pengurus MPW PP Sumut, pengurus MPC PP Kota Medan, dan pengurus PAC PP se Kota Medan serta para undangan.
Ketua PAC PP Medan Labuhan, Janses Simbolon usai dilantik mengucapkan terima kasih kepada panitia dan seluruh kader PP Kecamatan Medan Labuhan yang telah mendukung dan mempercayainya untuk kembali memimpin PP Medan Labuhan.
“Terima kasih kepada seluruh yang mendukung saya untuk memimpin PP Medan Labuhan. Saya juga meminta seluruh senior dan pengurus di MPC PP Kota Medan untuk memberikan dukungan dan nasehat demi kemajuan PP di Medan Labuhan,” Sambutan Janses di acara pelantikan.
Ke depannya, kata Janses, dirinya akan tetap menjaga kesolidan dan keharmonisan PP PAC Medan Labuhan serta tetap mengembangkan perjuangan PP di Medan Labuhan.
“Kita siap memerangi narkoba dan tetap menjaga nama besar PP di Medan Labuhan yang dapat menjadi bagian masyarakat dan bisa memberikan terbaik bagi masyarakat di Medan Labuhan,” ucap Janses.
Dalam kesempatannya, Ketua MPC PP Kota Medan, AR Batubara juga meminta kepada seluruh kader PP Kota Medan untuk tetap menjaga kekompakan dan memerangi narkoba.
“Narkoba merupakan musuh kita paling besar, untuk itu seluruh kader PP harus bisa memerangi narkoba,” tegas AR Batubara.
Hal senada juga dikatakan Wakil Ketua I MPW PP Sumut, H M Junaidi Pangaribuan juga menegaskan, permasalahan narkoba sudah menjadi musuh di PP.
“Dari pengurus tingkat MPN dan MPW sudah melakukan kerja sama dengan BNN untuk membersihkan narkoba di kubu PP. Jadi, seluruh kader dari pimpinan tertinggi hingga ke bawah, seluruh PP harus bersih dari narkoba,” tegas Junaidi.
Acara pelantikan juga diiringi dengan pemberian santunan pendidikan dan sembako kepada masyarakat di Kecamatan Medan Labuhan. Selanjutnya, acara ditutup dengan hiburan bintang tamu dari Marsada Band. (fac/azw)