23.7 C
Medan
Saturday, January 18, 2025

Sempat Terjadi Dorong-dorongan

Majelis Ta’lim Jabal Noor Bagi 7.000 Paket Lebaran

MEDAN-Majelis Ta’lim Jabal Noor membagikan 7.000 bungkusan sembako paket lebaran, di Jalan Ngalengko tepatnya di halaman Majelis Ta’lim Jabal Noor, Selasa (14/8).

Ribuan warga rela berdesakan dan berpanas-panasan hanya demi mendapatkan zakat yang dikeluarkan pimpinan Majelis Ta’lim Jabal Noor. Sebagian besar dari mereka datang dari luar Kota Medan, seperti Deliserdang dan Binjai dengan menumpang angkot secara rombongan sejak pagi.
Para penerima yang sudah mengantongi kupon antre sejak pagi di Jalan Ngalengko Medan yang disiapkan untuk pembagian.

Pimpinan Majelis Taklim Jabal Noor, KH Zulfikar Hajar mengatakan, pembagikan yang dilakukan seperti ini  secara rutin setiap tahun saat bulan Ramadan. Untuk tahun 2012, ada sekitar 7.000 fakir miskin dan kaum duafa yang menerima.

“Zakat ini kan hukumnya wajib bagi setiap muslim. Dalam Alquran sudah jelas disebutkan itu. Dosa kalau saya tidak mengeluarkan zakat yang merupakan hak fakir miskin dan tahun ini memang pembagian zakatnya lebih banyak masyarakatnya,” katanya.

Dia menjelaskan, pihaknya melakukan pembagian zakat  dengan menggunakan sistem kupon bagi penerima yang dibagikan satu hari sebelumnya.
“Pembagaian kupon, semalam kita lakukan, dan masyarakat yang datang dari Kota Medan dan dari luar,” ucapnya
Sementara untuk paket lebaran berisikan berjumlah uang Rp30 ribu, bubuk teh, mie instan, gula, beras dan minyak goreng.
Nurhayati, seorang warga yang menerima paket mengucapkan terima kasih. Menurutnya, untuk mendapatkan paket lebaran dirinya harus berdesakan kepada ribuan warga.

“Ya berdesakan juga lah, tapi tidak apa-apa saya bersyukur atas pembagian paket lebaran ini,” ucapnya.
Dirinya juga mengungkapkan paket lebaran ini akan dipergunakan untuk kebutuhan sehari-hari.

Saat pembagian paket lebaran para pengantre didominasi oleh kaum ibu dan kaum lanjut usia (lansia). Pembagian paket lebaran mendapat penjaga ketat dari 50 personel Polsek Medan Timur dibantu puluhan TNI dan sejumlah petugas dari pihak panitia. (gus)

Majelis Ta’lim Jabal Noor Bagi 7.000 Paket Lebaran

MEDAN-Majelis Ta’lim Jabal Noor membagikan 7.000 bungkusan sembako paket lebaran, di Jalan Ngalengko tepatnya di halaman Majelis Ta’lim Jabal Noor, Selasa (14/8).

Ribuan warga rela berdesakan dan berpanas-panasan hanya demi mendapatkan zakat yang dikeluarkan pimpinan Majelis Ta’lim Jabal Noor. Sebagian besar dari mereka datang dari luar Kota Medan, seperti Deliserdang dan Binjai dengan menumpang angkot secara rombongan sejak pagi.
Para penerima yang sudah mengantongi kupon antre sejak pagi di Jalan Ngalengko Medan yang disiapkan untuk pembagian.

Pimpinan Majelis Taklim Jabal Noor, KH Zulfikar Hajar mengatakan, pembagikan yang dilakukan seperti ini  secara rutin setiap tahun saat bulan Ramadan. Untuk tahun 2012, ada sekitar 7.000 fakir miskin dan kaum duafa yang menerima.

“Zakat ini kan hukumnya wajib bagi setiap muslim. Dalam Alquran sudah jelas disebutkan itu. Dosa kalau saya tidak mengeluarkan zakat yang merupakan hak fakir miskin dan tahun ini memang pembagian zakatnya lebih banyak masyarakatnya,” katanya.

Dia menjelaskan, pihaknya melakukan pembagian zakat  dengan menggunakan sistem kupon bagi penerima yang dibagikan satu hari sebelumnya.
“Pembagaian kupon, semalam kita lakukan, dan masyarakat yang datang dari Kota Medan dan dari luar,” ucapnya
Sementara untuk paket lebaran berisikan berjumlah uang Rp30 ribu, bubuk teh, mie instan, gula, beras dan minyak goreng.
Nurhayati, seorang warga yang menerima paket mengucapkan terima kasih. Menurutnya, untuk mendapatkan paket lebaran dirinya harus berdesakan kepada ribuan warga.

“Ya berdesakan juga lah, tapi tidak apa-apa saya bersyukur atas pembagian paket lebaran ini,” ucapnya.
Dirinya juga mengungkapkan paket lebaran ini akan dipergunakan untuk kebutuhan sehari-hari.

Saat pembagian paket lebaran para pengantre didominasi oleh kaum ibu dan kaum lanjut usia (lansia). Pembagian paket lebaran mendapat penjaga ketat dari 50 personel Polsek Medan Timur dibantu puluhan TNI dan sejumlah petugas dari pihak panitia. (gus)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/