29 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Awal Bangkit Reli Sumut

MEDAN-Wali Kota Medan Drs H Rahudman Harahap MM secara resmi melepas 34 peserta ‘Medan Rally North Sumatera Championship 2011’ di Jalan Pulau Pinang seputaran Lapangan Merdeka Medan, Jumat (15/7). Kegiatan ini pun mendapat sambutan antusias dari masyarakat Kota Medan.

Dalam kata sambutannya, Drs H Rahudman Harahap MM menyambut baik pelaksanaan Medan Rally North Sumatera Championship 2011 sebagai sarana pokok dunia pariwisata dengan jargon “Ini Medan, This is Medan” yang dicetuskan 30 Juni lalu dalam rangkat peringatan HUT ke-421 Kota Medan. “Pemko Medan mencanangkan untuk menjadikan Kota Medan sebagai tujuan wisata melalui Medan Visit Year 2012 mendatang. Karena kegiatan pariwisata juga mendorong pertumbuhan ekonomi dan sosial kemasyarakatan di kota ini,”n ucap Rahudman.

Untuk itu Pemko Medan siap mendukung pelaksanaan serie III sebagai awal menyelenggarakan Asia Pasific Rally Championship (APRC) di Kota Medan. “Kota Medan siap menjadi tuan rumah,” tegasnya.
Ketua KONI Sumatera Utara Gus Irawan juga member apresiasi kepada Pengurus Provinsi Ikatan Motor Indonesia Sumatera Utara (Pengprov IMI Sumut) atas kontribusi dalam pembinaan olahraga prestasi otomotif di Sumut. “Kita sama-sama tahu Pengprov IMI Sumut merupakan yang paling aktif dengan lebih 100 event dalam satu tahun. Artinya ada harapan di masa yang akan dating akan lahir pembalap nasional yang menyumbangkan medali emas pada Pekan Olahraga Nasional di cabang balap motor (roadrace, Red),” ucapnya.

Seperti yang disampaikan Ketua Pengprov IMI Sumut H Musa Rajeksah yang akrab disapa Ijeck, menyambut baik penambahan peserta yaitu 34 starter dibanding pada serie I yang mencatat 23 starter. Hal itu memperlihatkan antusias yang tinggi terhadap cabang otomotif dan diharapkan berlanjut pada seri berikutnya yang direncanakan digelar akhir Oktober mendatang.

“Setelah 14 tahun vakum sejak World Rally Championship 1997 lalu yang pelepasannya juga di Lapangan Merdeka, ini merupakan awal yang baik bagi kebangkitan reli dan Sumut merupakan satu-satunya yang melaksanakan reli. Artinya tanpa Kejuaraan Nasional, Sumut tetap bisa menampung aspirasi insan otomotif yang ada. Semoga APRC di masa yang akan datang kita juga dapat menjadi tuan rumah APRC,” ucap Ijeck yang juga Ketua Pelaksana Medan Rally North Sumatera Championship 2011.

Pada kesempatan itu Pengprov IMI Sumut menyerahkan bantuan berupa komputer untuk salah satu sekolah di Perkebunan Lonsum Rambung Sialang yang diterima oleh Rudi Sirait dan SMP juga SMA Pertiwi Medan yang diterima oleh Hasan. Pengprov IMI Sumut juga secara simbolis menyumbang bibit pohon kepada Dinas Pertamanan Kota Medan.

Ijeck juga menyerahkan plakat penghargaan kepada pihak-pihak yang mendukung pelaksanaan ‘Medan Rally North Sumatera Championship 2011’. Diantaranya Gubernur Sumut, Pangdam I/BB, Kapoldasu, Kajati, Walikota Medan, Ketua KONI Sumut, Ketua DPRD Kota Medan, Dandim, Danyon, Marinir, Kapoltabes,  Kajari, Bupati Madina, Manager Perkebunan Rambung Sialang, PT Lonsum, Bank Sumut, Pertamina, PTPN III dan IV serta Harian Sumut Pos. Tampak pula promotor otomotif nasional Helmi Sungkar.  (jul)

MEDAN-Wali Kota Medan Drs H Rahudman Harahap MM secara resmi melepas 34 peserta ‘Medan Rally North Sumatera Championship 2011’ di Jalan Pulau Pinang seputaran Lapangan Merdeka Medan, Jumat (15/7). Kegiatan ini pun mendapat sambutan antusias dari masyarakat Kota Medan.

Dalam kata sambutannya, Drs H Rahudman Harahap MM menyambut baik pelaksanaan Medan Rally North Sumatera Championship 2011 sebagai sarana pokok dunia pariwisata dengan jargon “Ini Medan, This is Medan” yang dicetuskan 30 Juni lalu dalam rangkat peringatan HUT ke-421 Kota Medan. “Pemko Medan mencanangkan untuk menjadikan Kota Medan sebagai tujuan wisata melalui Medan Visit Year 2012 mendatang. Karena kegiatan pariwisata juga mendorong pertumbuhan ekonomi dan sosial kemasyarakatan di kota ini,”n ucap Rahudman.

Untuk itu Pemko Medan siap mendukung pelaksanaan serie III sebagai awal menyelenggarakan Asia Pasific Rally Championship (APRC) di Kota Medan. “Kota Medan siap menjadi tuan rumah,” tegasnya.
Ketua KONI Sumatera Utara Gus Irawan juga member apresiasi kepada Pengurus Provinsi Ikatan Motor Indonesia Sumatera Utara (Pengprov IMI Sumut) atas kontribusi dalam pembinaan olahraga prestasi otomotif di Sumut. “Kita sama-sama tahu Pengprov IMI Sumut merupakan yang paling aktif dengan lebih 100 event dalam satu tahun. Artinya ada harapan di masa yang akan dating akan lahir pembalap nasional yang menyumbangkan medali emas pada Pekan Olahraga Nasional di cabang balap motor (roadrace, Red),” ucapnya.

Seperti yang disampaikan Ketua Pengprov IMI Sumut H Musa Rajeksah yang akrab disapa Ijeck, menyambut baik penambahan peserta yaitu 34 starter dibanding pada serie I yang mencatat 23 starter. Hal itu memperlihatkan antusias yang tinggi terhadap cabang otomotif dan diharapkan berlanjut pada seri berikutnya yang direncanakan digelar akhir Oktober mendatang.

“Setelah 14 tahun vakum sejak World Rally Championship 1997 lalu yang pelepasannya juga di Lapangan Merdeka, ini merupakan awal yang baik bagi kebangkitan reli dan Sumut merupakan satu-satunya yang melaksanakan reli. Artinya tanpa Kejuaraan Nasional, Sumut tetap bisa menampung aspirasi insan otomotif yang ada. Semoga APRC di masa yang akan datang kita juga dapat menjadi tuan rumah APRC,” ucap Ijeck yang juga Ketua Pelaksana Medan Rally North Sumatera Championship 2011.

Pada kesempatan itu Pengprov IMI Sumut menyerahkan bantuan berupa komputer untuk salah satu sekolah di Perkebunan Lonsum Rambung Sialang yang diterima oleh Rudi Sirait dan SMP juga SMA Pertiwi Medan yang diterima oleh Hasan. Pengprov IMI Sumut juga secara simbolis menyumbang bibit pohon kepada Dinas Pertamanan Kota Medan.

Ijeck juga menyerahkan plakat penghargaan kepada pihak-pihak yang mendukung pelaksanaan ‘Medan Rally North Sumatera Championship 2011’. Diantaranya Gubernur Sumut, Pangdam I/BB, Kapoldasu, Kajati, Walikota Medan, Ketua KONI Sumut, Ketua DPRD Kota Medan, Dandim, Danyon, Marinir, Kapoltabes,  Kajari, Bupati Madina, Manager Perkebunan Rambung Sialang, PT Lonsum, Bank Sumut, Pertamina, PTPN III dan IV serta Harian Sumut Pos. Tampak pula promotor otomotif nasional Helmi Sungkar.  (jul)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/