30 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Belawan Perang Lagi

SUMUTPOS.CO – Seolah tak akan pernah ada kedamaian. Sekelompok pemuda yang melibatkan lorong Melati dengan Gudang Arang, kembali terlibat perang, Selasa (19/11) malam. Arena bertikainya lagi-lagi di Jalan Taman Makam Pahlawan, Kec. Medan Belawan.

Akibat keributan yang berlangsung dengan aksi saling lempar batu, salah satu warga Wahyu (18) warga Gang 17, Kec. Medan Belawan mengalami luka dibagian kaki diduga terkena lemparan mercon telah dilarikan ke RSU dr Pirngadi Medan.

Perang antar lorong terjadi melibatkan kelompok pemuda dengan saling lempar batu. Kedua belah pihak saling serang.

Dengan dipersenjatai kelewang, balok dan mercon mereka saling serang, akibatnya salah seorang warga mengalami luka lemparan mercon di bagian kakinya. Dengan kondisi terluka korban dilarikan ke RSU dr Pirngadi Medan.

Petugas Polsek Belawan berusaha melakukan pengamanan secara maksimal, namun kedua belah pihak terlibat keributan tetap bertahan saling serang ke arah mereka. “Perang gini-gini aja, capek kita lihatnya terus aja mereka gitu, nanti berhenti perang lagi,” bebera warga sekitar.

Kepling setempat, Irfan Baron mengatakan, perang terjadi diduga berawal dari masalah anak-anak, polisi berada di lokasi sudah berusaha melakukan pengamanan. “Sudah capek polisi, tapi mereka tetap aja perang,” kata Irfan.

Terpisah, Kanit Reskrim Polsek Belawan, Iptu Kadek mengatakan pihaknya masih mengamankan lokasi untuk mengantisipasi keributan terjadi. “Kita masih siaga untuk mengamankan keributan, anggota sudah siaga di lapangan,” kata Kadek. (ril/bud)

SUMUTPOS.CO – Seolah tak akan pernah ada kedamaian. Sekelompok pemuda yang melibatkan lorong Melati dengan Gudang Arang, kembali terlibat perang, Selasa (19/11) malam. Arena bertikainya lagi-lagi di Jalan Taman Makam Pahlawan, Kec. Medan Belawan.

Akibat keributan yang berlangsung dengan aksi saling lempar batu, salah satu warga Wahyu (18) warga Gang 17, Kec. Medan Belawan mengalami luka dibagian kaki diduga terkena lemparan mercon telah dilarikan ke RSU dr Pirngadi Medan.

Perang antar lorong terjadi melibatkan kelompok pemuda dengan saling lempar batu. Kedua belah pihak saling serang.

Dengan dipersenjatai kelewang, balok dan mercon mereka saling serang, akibatnya salah seorang warga mengalami luka lemparan mercon di bagian kakinya. Dengan kondisi terluka korban dilarikan ke RSU dr Pirngadi Medan.

Petugas Polsek Belawan berusaha melakukan pengamanan secara maksimal, namun kedua belah pihak terlibat keributan tetap bertahan saling serang ke arah mereka. “Perang gini-gini aja, capek kita lihatnya terus aja mereka gitu, nanti berhenti perang lagi,” bebera warga sekitar.

Kepling setempat, Irfan Baron mengatakan, perang terjadi diduga berawal dari masalah anak-anak, polisi berada di lokasi sudah berusaha melakukan pengamanan. “Sudah capek polisi, tapi mereka tetap aja perang,” kata Irfan.

Terpisah, Kanit Reskrim Polsek Belawan, Iptu Kadek mengatakan pihaknya masih mengamankan lokasi untuk mengantisipasi keributan terjadi. “Kita masih siaga untuk mengamankan keributan, anggota sudah siaga di lapangan,” kata Kadek. (ril/bud)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/