31 C
Medan
Saturday, April 26, 2025

Sah, Sumut-Aceh Tuan Rumah PON 2024

Sementara, kalangan DPRD Sumut juga mengapresiasi terpilihnya Sumut sebagai tuan rumah penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) bersama Aceh pada 2024 mendatang. Kesiapan seluruh aspek pun menjadi titik penekanan yang diberikan kepada stakeholder terkait, khususnya calon penyelenggara.

Anggota Komisi E DPRD Sumut Ahmadan Harahap mengatakan, momentum ini dapat dikatakan yang dinanti sebagian besar masyarakat. Sebab untuk menjadi tuan rumah, harus menuggu puluhan tahun mendapat giliran. Apalagi event ini berlangsung dalam lima tahunan. “Tentu ini tidak terlepas dari peran dinas terkait dan Pemprov secara keseluruhan dalam mempersentasikan keinginan provinsi ini menyelenggarakan PON,” ujar Ahmadan, Selasa (24/4).

Berikutnya, kata Ahmadan, Pemprov Sumut harus benar-benar mempersiapkan fasilitas menyangkut kesiapan untuk kebutuhan PON, agar tidak ada kendala pada pelaksanaannya. “Ini kesempatan Sumut membuktikan sekaligus ajang promosi potensi pariwisata dan peluang ekonomi bagi masyarakat. Jadi ini kebanggaan bagi kita semua,” sebut politisi PPP ini.

Senada dengan itu, Anggota Komisi E DPRD Sumut Juliski Simorangkir mengaku senang dan gembira dengan ditunjuknya Sumut sengaja tuan rumah PON 2024. Sehingga Pemprov dalam persiapannya, harus berkoordinasi dengan seluruh stakeholder olahraga, termasuk juga kabupaten/kota. “Seluruhnya harus bersinergi untuk mempersiapkan diri. Dengan ditetapkannya Sumut sebagai tuan rumah, maka APBN untuk Sumut, akan banyak digelontorkan ke Sumut dalam membenahi sarana olahraga,” jelasnya.

Selanjutnya, dengan momentum ini, pemerintah pun didorong untuk meningkatkan pembinaan kepada para atlet maupun calon atlet. Sebab selama ini bukan hanya fasilitas yang minim, tetapi juga generasi muda harus ditempuh agar bisa bertanding dan mendapatkan prestasi medali. “Jadi yang selama ini pembinaan tidak jelas, akan menjadi lebih baik. Karena itu juga, Pemprov juga harus sinergi dengan pemerintah kabupaten/kota,” katanya. (dek/prn/bal/adz)

Sementara, kalangan DPRD Sumut juga mengapresiasi terpilihnya Sumut sebagai tuan rumah penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) bersama Aceh pada 2024 mendatang. Kesiapan seluruh aspek pun menjadi titik penekanan yang diberikan kepada stakeholder terkait, khususnya calon penyelenggara.

Anggota Komisi E DPRD Sumut Ahmadan Harahap mengatakan, momentum ini dapat dikatakan yang dinanti sebagian besar masyarakat. Sebab untuk menjadi tuan rumah, harus menuggu puluhan tahun mendapat giliran. Apalagi event ini berlangsung dalam lima tahunan. “Tentu ini tidak terlepas dari peran dinas terkait dan Pemprov secara keseluruhan dalam mempersentasikan keinginan provinsi ini menyelenggarakan PON,” ujar Ahmadan, Selasa (24/4).

Berikutnya, kata Ahmadan, Pemprov Sumut harus benar-benar mempersiapkan fasilitas menyangkut kesiapan untuk kebutuhan PON, agar tidak ada kendala pada pelaksanaannya. “Ini kesempatan Sumut membuktikan sekaligus ajang promosi potensi pariwisata dan peluang ekonomi bagi masyarakat. Jadi ini kebanggaan bagi kita semua,” sebut politisi PPP ini.

Senada dengan itu, Anggota Komisi E DPRD Sumut Juliski Simorangkir mengaku senang dan gembira dengan ditunjuknya Sumut sengaja tuan rumah PON 2024. Sehingga Pemprov dalam persiapannya, harus berkoordinasi dengan seluruh stakeholder olahraga, termasuk juga kabupaten/kota. “Seluruhnya harus bersinergi untuk mempersiapkan diri. Dengan ditetapkannya Sumut sebagai tuan rumah, maka APBN untuk Sumut, akan banyak digelontorkan ke Sumut dalam membenahi sarana olahraga,” jelasnya.

Selanjutnya, dengan momentum ini, pemerintah pun didorong untuk meningkatkan pembinaan kepada para atlet maupun calon atlet. Sebab selama ini bukan hanya fasilitas yang minim, tetapi juga generasi muda harus ditempuh agar bisa bertanding dan mendapatkan prestasi medali. “Jadi yang selama ini pembinaan tidak jelas, akan menjadi lebih baik. Karena itu juga, Pemprov juga harus sinergi dengan pemerintah kabupaten/kota,” katanya. (dek/prn/bal/adz)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru