25 C
Medan
Thursday, May 30, 2024

Pemuda Katolik Apresiasi Natal Demokrat di Karo

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Pemuda Katolik memberi apresiasi kepada Partai Demokrat yang telah melaksanakan Natal Nasional di Lau Kawar dan Stadion Samura Kabanjahe Tanah Karo, Sabtu (19/1) lalu. Hal itu menunjukkan komitmen Partai Demokrat akan keragaman budaya dan  agama di Indonesia.

“Kebhinekaan sangat kental dari perayaan Natal Partai Demokrat itu, karena dilaksanakan di daerah, apalagi di Sumatera Utara. Kita patut memberi apresiasi,” kata Ketua DPP Pemuda Katolik Drs Hendrik H Sitompul MM didampingi Bendahara Umum DPP Pemuda Katolik Ardy Susanto SH saat hendak bertolak ke Jakarta di Bandara Polonia Medan usai mengikuti Perayaan Natal Nasional Partai Demokrat itu, Minggu (20/1).

Lebih jauh kata Hendrik, Natal Nasional Partai Demokrat di Tanah Karo sangat menyentuh kehidupan di pedesaan, apalagi dihadiri langsung Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum.
“Kabar gembira atas kelahiran Jesus Kristus, dirayakan di Tanah Karo dan rangkaian dari perayaan Natal juga sampai ke sudut desa yang jauh dari Kota Kabanjahe. Ini tentu pengakuan atas kebhinekaan yang ada di Indonesia,” katanya.
Untuk itu, Hendrik berharap pemerintah atau ormas lainnya ikut tergerak untuk melaksanakan perayaan Natal di daerah dan tidak terpusat di Kota besar.

“Mari Kita bergandeng tangan mengabarkan atau menyuarakan pengakuan keragaman serta kebhinekaan, agar terwujud kerukunan umat beragama,” harap Hendrik Sitompul.
Selain itu, Hendrik juga mengingatkan, kepada Pemuda Katolik yang ikut hadir pada perayaan Natal Nasional Demokrat untuk dapat mengambil hikmatnya, agar kedepan PK dapat menjadi garda terdepan dalam mewujudkan kebhinekaan itu.
“Saya mengajak seluruh Pemuda Katolik agar dapat  mewujudkan  pembangunan dengan kebhinekaan,” tegasnya. (ade)

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Pemuda Katolik memberi apresiasi kepada Partai Demokrat yang telah melaksanakan Natal Nasional di Lau Kawar dan Stadion Samura Kabanjahe Tanah Karo, Sabtu (19/1) lalu. Hal itu menunjukkan komitmen Partai Demokrat akan keragaman budaya dan  agama di Indonesia.

“Kebhinekaan sangat kental dari perayaan Natal Partai Demokrat itu, karena dilaksanakan di daerah, apalagi di Sumatera Utara. Kita patut memberi apresiasi,” kata Ketua DPP Pemuda Katolik Drs Hendrik H Sitompul MM didampingi Bendahara Umum DPP Pemuda Katolik Ardy Susanto SH saat hendak bertolak ke Jakarta di Bandara Polonia Medan usai mengikuti Perayaan Natal Nasional Partai Demokrat itu, Minggu (20/1).

Lebih jauh kata Hendrik, Natal Nasional Partai Demokrat di Tanah Karo sangat menyentuh kehidupan di pedesaan, apalagi dihadiri langsung Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum.
“Kabar gembira atas kelahiran Jesus Kristus, dirayakan di Tanah Karo dan rangkaian dari perayaan Natal juga sampai ke sudut desa yang jauh dari Kota Kabanjahe. Ini tentu pengakuan atas kebhinekaan yang ada di Indonesia,” katanya.
Untuk itu, Hendrik berharap pemerintah atau ormas lainnya ikut tergerak untuk melaksanakan perayaan Natal di daerah dan tidak terpusat di Kota besar.

“Mari Kita bergandeng tangan mengabarkan atau menyuarakan pengakuan keragaman serta kebhinekaan, agar terwujud kerukunan umat beragama,” harap Hendrik Sitompul.
Selain itu, Hendrik juga mengingatkan, kepada Pemuda Katolik yang ikut hadir pada perayaan Natal Nasional Demokrat untuk dapat mengambil hikmatnya, agar kedepan PK dapat menjadi garda terdepan dalam mewujudkan kebhinekaan itu.
“Saya mengajak seluruh Pemuda Katolik agar dapat  mewujudkan  pembangunan dengan kebhinekaan,” tegasnya. (ade)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/