22.8 C
Medan
Saturday, June 22, 2024

Semarak Ramadan Pelindo I

MEDAN – Momen bulan Ramadan yang penuh berkah tidak begitu saja dilewatkan oleh pegawai muslim Kantor Pusat PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) atau Pelindo I. Dibawah koordinasi Badan Dakwah Islam (BDI) Kantor Pusat, untuk menyemarakkan bulan suci Ramadan 1434 H, Pelindo I menyelenggarakan rangkaian kegiatan positif untuk meningkatkan kadar religius/keagamaan bagi pegawai muslim, keluarga dan masyarakat lingkungan sekitar Kantor Pusat Pelindo I selama satu bulan penuh yaitu bulan Ramadan.

Hamied Wijaya, selaku Ketua BDI Kantor Pusat Pelindo I menjelaskan semarak rangkaian kegiatan Ramadan Kantor Pusat Pelindo I meliputi kegiatan, antara lain, pesantren kilat bagi anak-anak pegawai, pembagian menu berbuka, santunan baju lebaran, khatmil quran, bedah buku dan sebagainya.

“Rangkaian semarak kegiatan Ramadan 1434 H Kantor Pusat Pelindo I ini nantinya akan ditutup dengan Salat Idul Fitri bersama di lapangan parkir Kantor Pusat untuk karyawan dan keluarga serta masyarakat sekitar Kantor Pusat, dengan Imam dan Khatib Ustadz H. Muhammad Ali Azmi Nasution, M.A, Dosen Fakultas Ushuluddin IAIN,” jelas Hamied didampingi ACS Humas M. Eriansyah. (rel/sih)

MEDAN – Momen bulan Ramadan yang penuh berkah tidak begitu saja dilewatkan oleh pegawai muslim Kantor Pusat PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) atau Pelindo I. Dibawah koordinasi Badan Dakwah Islam (BDI) Kantor Pusat, untuk menyemarakkan bulan suci Ramadan 1434 H, Pelindo I menyelenggarakan rangkaian kegiatan positif untuk meningkatkan kadar religius/keagamaan bagi pegawai muslim, keluarga dan masyarakat lingkungan sekitar Kantor Pusat Pelindo I selama satu bulan penuh yaitu bulan Ramadan.

Hamied Wijaya, selaku Ketua BDI Kantor Pusat Pelindo I menjelaskan semarak rangkaian kegiatan Ramadan Kantor Pusat Pelindo I meliputi kegiatan, antara lain, pesantren kilat bagi anak-anak pegawai, pembagian menu berbuka, santunan baju lebaran, khatmil quran, bedah buku dan sebagainya.

“Rangkaian semarak kegiatan Ramadan 1434 H Kantor Pusat Pelindo I ini nantinya akan ditutup dengan Salat Idul Fitri bersama di lapangan parkir Kantor Pusat untuk karyawan dan keluarga serta masyarakat sekitar Kantor Pusat, dengan Imam dan Khatib Ustadz H. Muhammad Ali Azmi Nasution, M.A, Dosen Fakultas Ushuluddin IAIN,” jelas Hamied didampingi ACS Humas M. Eriansyah. (rel/sih)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/