24 C
Medan
Sunday, June 16, 2024

Tim Tamu Diinapkan di Jalan SM. Raja


MEDAN, SUMUTPOS.CO – Jelang turnamen internasional Marah Halim Cup Januari 2015 mendatang, panitia penyelenggara mempersiapkan akomodasi dan transportasi, untuk seluruh tim tamu yang ikut berpartisipasi pada kompetisi bergengsi di era tahun 70-an itu.

“Panitia akan memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh tim tamu yang mengikuti Marah Halim Cup ini. Termasuk kenyamanan penonton di stadion Teladan Medan,” ungkap Ketua Panitia Marah Halim Cup 2015, Tursilo kepada SUMUTPOS.CO, Kamis (9/10) sore.

Untuk akomodasi, seluruh tim bersama official akan mendapatkan penginapan di hotel kawasan jalan SM. Raja Medan yang tidak jauh dari Stadion Teladan, lengkap dengan bus untuk mengantar seluruh pemain ke venue pertandingan.

“Kita berikan mereka (tim) yang terbaik. Jangan sampai mereka kecewa, saya ingin ada kesan dan kenangan ketika mereka mengikuti Marah Halim Cup ini di Medan,” ujarnya.

Dalam waktu dekat, panitia penyelenggara bersama Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo Nugroho dan Walikota Medan HT.Dzulmi Eldin akan melakukan kegiatan berupa launching Marah Halim Cup 2015 kepada publik, agar bersama-sama memeriahkan laga ini.

Adapun tim tamu yang sudah mengkonfirmasi ulang kepada panitia dan menyatakan kesediaan mengikuti turnamen tersebut di antaranya PSMS Medan, Persib Bandung, Persija Jakarta, Semen Padang, dan Medan Jaya selaku juara bertahan.

Beberapa tim dari luar negeri yang bersedia memeriahkan kompetisi ini, seperti Selangor Fc (Malaysia) dan Con Bury (Thailand). Marah Halim Cup sendiri terakhir kali digelar tahun 1995.

“Panitia masih terus berkoodinasi dengan PSSI sebagai pengarah, agar turnamen yang digelar 4-14 Januari 2015 ini dapat berjalan dengan baik. Tanggal 4 Januari akan sebagai upacara pembukaan dan berlangsung selama 10 hari laga ini,” katanya.

Terpisah, Ketua Umum Asosiasi Kota (Askot) PSSI Kota Medan. Iswandi Nanda Ramli mengungkapkan apresiasi atas kinerja panitia penyelenggara Marah Halim Cup 2015 itu. “Saya apresiasi setingginya dengan pelaksanaan turnamen tingkat internasional. Begitu juga DPRD Kota Medan mendukung atas panggelaran Marah Halim Cup ini,” pungkasnya. (gus)


MEDAN, SUMUTPOS.CO – Jelang turnamen internasional Marah Halim Cup Januari 2015 mendatang, panitia penyelenggara mempersiapkan akomodasi dan transportasi, untuk seluruh tim tamu yang ikut berpartisipasi pada kompetisi bergengsi di era tahun 70-an itu.

“Panitia akan memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh tim tamu yang mengikuti Marah Halim Cup ini. Termasuk kenyamanan penonton di stadion Teladan Medan,” ungkap Ketua Panitia Marah Halim Cup 2015, Tursilo kepada SUMUTPOS.CO, Kamis (9/10) sore.

Untuk akomodasi, seluruh tim bersama official akan mendapatkan penginapan di hotel kawasan jalan SM. Raja Medan yang tidak jauh dari Stadion Teladan, lengkap dengan bus untuk mengantar seluruh pemain ke venue pertandingan.

“Kita berikan mereka (tim) yang terbaik. Jangan sampai mereka kecewa, saya ingin ada kesan dan kenangan ketika mereka mengikuti Marah Halim Cup ini di Medan,” ujarnya.

Dalam waktu dekat, panitia penyelenggara bersama Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo Nugroho dan Walikota Medan HT.Dzulmi Eldin akan melakukan kegiatan berupa launching Marah Halim Cup 2015 kepada publik, agar bersama-sama memeriahkan laga ini.

Adapun tim tamu yang sudah mengkonfirmasi ulang kepada panitia dan menyatakan kesediaan mengikuti turnamen tersebut di antaranya PSMS Medan, Persib Bandung, Persija Jakarta, Semen Padang, dan Medan Jaya selaku juara bertahan.

Beberapa tim dari luar negeri yang bersedia memeriahkan kompetisi ini, seperti Selangor Fc (Malaysia) dan Con Bury (Thailand). Marah Halim Cup sendiri terakhir kali digelar tahun 1995.

“Panitia masih terus berkoodinasi dengan PSSI sebagai pengarah, agar turnamen yang digelar 4-14 Januari 2015 ini dapat berjalan dengan baik. Tanggal 4 Januari akan sebagai upacara pembukaan dan berlangsung selama 10 hari laga ini,” katanya.

Terpisah, Ketua Umum Asosiasi Kota (Askot) PSSI Kota Medan. Iswandi Nanda Ramli mengungkapkan apresiasi atas kinerja panitia penyelenggara Marah Halim Cup 2015 itu. “Saya apresiasi setingginya dengan pelaksanaan turnamen tingkat internasional. Begitu juga DPRD Kota Medan mendukung atas panggelaran Marah Halim Cup ini,” pungkasnya. (gus)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/