28 C
Medan
Friday, April 25, 2025

Kemenpora Lepas Pesilat ke Thailand

JAKARTA, SUMUTPOS.CO โ€“ Sebanyak 17 atlet tim pencak silat muda Indonesia telah diberangkatkan untuk mengikuti kejuaraan dunia pencak silat junior di Songkhla, Thailand pada 23-29 April mendatang.

Keberangkatan para atlet ini dilakukan Deputi III bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora Raden Isnanta, yang mewakili Menpora Imam Nahrawi di Kemenpora, Jumat (20/4).

Surono, manajer Tim Pencak Silat Junior Indonesia menyebut ada target tertentu yang disiapkan timnya. Yakni, untuk mendapatkan tujuh medali emas.

Target itu berasal dari nomor tarung kelas A putri 39-43 Kg, kelas C putri 47-51 kg, kelas F putri 59-63 kg, kelas C putra 47-51 kg, kelas E 55-59 kg, kelas I putra 71-75 kg dan dua lainnya dari nomor seni.

Surono menyebut bahwa tim yang dibawa merupakan juara I Popnas dan Juara I kejurnas PPLP. Sisanya dari tim terbaik PPLP yang berbeda kelas.

Sementara itu, Isnanta menyebut cabor pencak silat merupakan olahraga asli Indonesia yang go internasional dan semakin diakui dunia.

โ€œAda 31 negara yang ambil bagian. Ini luar biasa, banyak dunia yang ikut yang melalui seleksi ketat. Ke depan akan terus didorong sampai pencak silat bisa tampil di Olimpiade,โ€ ungkapnya.

Menurut dia, dengan banyaknya atlet yang dibawa ke Kejuraan Dunia, maka bisa terlihat ada regenerasi di tubuh pencak silat Indonesia. Selain itu, PPLP juga bisa menunjukkan, keberhasilan program mereka. (dkk/azw/jpnn)

 

JAKARTA, SUMUTPOS.CO โ€“ Sebanyak 17 atlet tim pencak silat muda Indonesia telah diberangkatkan untuk mengikuti kejuaraan dunia pencak silat junior di Songkhla, Thailand pada 23-29 April mendatang.

Keberangkatan para atlet ini dilakukan Deputi III bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora Raden Isnanta, yang mewakili Menpora Imam Nahrawi di Kemenpora, Jumat (20/4).

Surono, manajer Tim Pencak Silat Junior Indonesia menyebut ada target tertentu yang disiapkan timnya. Yakni, untuk mendapatkan tujuh medali emas.

Target itu berasal dari nomor tarung kelas A putri 39-43 Kg, kelas C putri 47-51 kg, kelas F putri 59-63 kg, kelas C putra 47-51 kg, kelas E 55-59 kg, kelas I putra 71-75 kg dan dua lainnya dari nomor seni.

Surono menyebut bahwa tim yang dibawa merupakan juara I Popnas dan Juara I kejurnas PPLP. Sisanya dari tim terbaik PPLP yang berbeda kelas.

Sementara itu, Isnanta menyebut cabor pencak silat merupakan olahraga asli Indonesia yang go internasional dan semakin diakui dunia.

โ€œAda 31 negara yang ambil bagian. Ini luar biasa, banyak dunia yang ikut yang melalui seleksi ketat. Ke depan akan terus didorong sampai pencak silat bisa tampil di Olimpiade,โ€ ungkapnya.

Menurut dia, dengan banyaknya atlet yang dibawa ke Kejuraan Dunia, maka bisa terlihat ada regenerasi di tubuh pencak silat Indonesia. Selain itu, PPLP juga bisa menunjukkan, keberhasilan program mereka. (dkk/azw/jpnn)

 

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru