30 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

2 Indonesia vs Filipina 2: Nasib Garuda di Laga Akhir

FOTO: Angger Bondan/Jawa Pos Lerby Eliandry (kiri), penyerang timnas Indonesia terjatuh saat di tekel oleh pemain Filipina, Martin Stueble saat bertanding melawan Filipina di babak final grup A AFF Suzuki Cup 2016 di Philippine Sport Stadium, Bucalan, Filipina (22/11).
FOTO: Angger Bondan/Jawa Pos
Lerby Eliandry (kiri), penyerang timnas Indonesia terjatuh saat di tekel oleh pemain Filipina, Martin Stueble saat bertanding melawan Filipina di babak final grup A AFF Suzuki Cup 2016 di Philippine Sport Stadium, Bucalan, Filipina (22/11).

BULACAN, SUMUTPOS.CO – Alfred Riedl terlihat gusar di bench pemain tim Indonesia. Telapak tangan kanannya beberapa kali telihat menempel ke telapak tangan kiri. Itu adalah gerakan simbol yang dia berikan ke sang asisten Wolfgang Pikal untuk melakukan pressing ketat terhadap gelandang-gelandang Filipina yang terlihat membawa bola dengan bebas.

Melihat perintah tersebut, Pikal langsung berteriak keras ke arah pemain. Terutama kepada Evan Dimas Darmono dan Stefano Lilipaly yang beberapa kali terlihat terlambat melakukan hadangan di lini tengah ketika terjadi counter attack ke gawang Indonesia.

“Ayo pressing terus, jangan berikan ruang kepada mereka,” teriak Wolfgang Pikal.

Wolfgang yang memiliki penguasaan Bahasa Indonesia lebih bagus memang dipercayakan sebagai penyambung lidah kepada pemain dari samping lapangan. Pasalnya, dalam pertandingan yang belangsung di Philippine Sports Stadium itu, Boaz Solossa dan kawan-kawan seperti membiarkan banyak ruang kepada pemain pemain lawan.

Di ujung pertandingan, Riedl mengakui bahwa stamina pemain besutannya tidak cukup untuk bermain dengan tempo tinggi. “Padahal di awal pertandingan, kami sengaja melakukan sejumlah variasi bermain. Namun, ternyata itu tidak berjalan mulus. Hasilnya, ada banyak ruang kosong yang tidak tercover dengan baik,” ujar pelatih asal Austria itu.

Hasil pertandingan tadi malam memang tidak begitu menguntungkan bagi Indonesia. Sebab, target untuk bisa meraih poin maksimal tidak mampu mereka penuhi setelah hanya bermain imbang 2-2 (1-1) melawan tuan rumah Filipina. Dalam laga tersebut, dua gol skuad Garuda dicetak Fachruddin Wahyudi di menit ke-7, serta gol Boaz Solossa di menit ke-68.

Namun, enggan malu di kandang sendiri membuat Philip Younghusband dan kawan-kawan enggan menyerah. Mereka berhasil memberikan dua gol balasan lewat Misagh Medina Bahadoran di menit ke-31, serta tendangan bebas Philip James Placer Younghusband di saat pertandingan memasuki menit ke-82.

Pelatih Timnas Filipina, Thomas Dolley mengatakan, seharusnya para pemainnya bisa bermain lebih bagus. “Tapi, dalam dua pertandingan terakhir, pemain kami belum menemukan permainan terbaik mereka. Mungkin di pertandingan berikutnya kami akan melakukan yang lebih baik lagi,” tegasnya.

Terlepas dari itu, hasil imbang yang tadi malam membuat nasib Indonesia harus ditentukan oleh pertandingan lain. Artinya, meski memenangkan laga terakhir melawan Singapura, penggawa Merah Putih baru bisa lolos ke babak selanjutnya bila Filipina gagal menang lawan Thailand di laga terakhir mereka. (ben/jpg/adz)

FOTO: Angger Bondan/Jawa Pos Lerby Eliandry (kiri), penyerang timnas Indonesia terjatuh saat di tekel oleh pemain Filipina, Martin Stueble saat bertanding melawan Filipina di babak final grup A AFF Suzuki Cup 2016 di Philippine Sport Stadium, Bucalan, Filipina (22/11).
FOTO: Angger Bondan/Jawa Pos
Lerby Eliandry (kiri), penyerang timnas Indonesia terjatuh saat di tekel oleh pemain Filipina, Martin Stueble saat bertanding melawan Filipina di babak final grup A AFF Suzuki Cup 2016 di Philippine Sport Stadium, Bucalan, Filipina (22/11).

BULACAN, SUMUTPOS.CO – Alfred Riedl terlihat gusar di bench pemain tim Indonesia. Telapak tangan kanannya beberapa kali telihat menempel ke telapak tangan kiri. Itu adalah gerakan simbol yang dia berikan ke sang asisten Wolfgang Pikal untuk melakukan pressing ketat terhadap gelandang-gelandang Filipina yang terlihat membawa bola dengan bebas.

Melihat perintah tersebut, Pikal langsung berteriak keras ke arah pemain. Terutama kepada Evan Dimas Darmono dan Stefano Lilipaly yang beberapa kali terlihat terlambat melakukan hadangan di lini tengah ketika terjadi counter attack ke gawang Indonesia.

“Ayo pressing terus, jangan berikan ruang kepada mereka,” teriak Wolfgang Pikal.

Wolfgang yang memiliki penguasaan Bahasa Indonesia lebih bagus memang dipercayakan sebagai penyambung lidah kepada pemain dari samping lapangan. Pasalnya, dalam pertandingan yang belangsung di Philippine Sports Stadium itu, Boaz Solossa dan kawan-kawan seperti membiarkan banyak ruang kepada pemain pemain lawan.

Di ujung pertandingan, Riedl mengakui bahwa stamina pemain besutannya tidak cukup untuk bermain dengan tempo tinggi. “Padahal di awal pertandingan, kami sengaja melakukan sejumlah variasi bermain. Namun, ternyata itu tidak berjalan mulus. Hasilnya, ada banyak ruang kosong yang tidak tercover dengan baik,” ujar pelatih asal Austria itu.

Hasil pertandingan tadi malam memang tidak begitu menguntungkan bagi Indonesia. Sebab, target untuk bisa meraih poin maksimal tidak mampu mereka penuhi setelah hanya bermain imbang 2-2 (1-1) melawan tuan rumah Filipina. Dalam laga tersebut, dua gol skuad Garuda dicetak Fachruddin Wahyudi di menit ke-7, serta gol Boaz Solossa di menit ke-68.

Namun, enggan malu di kandang sendiri membuat Philip Younghusband dan kawan-kawan enggan menyerah. Mereka berhasil memberikan dua gol balasan lewat Misagh Medina Bahadoran di menit ke-31, serta tendangan bebas Philip James Placer Younghusband di saat pertandingan memasuki menit ke-82.

Pelatih Timnas Filipina, Thomas Dolley mengatakan, seharusnya para pemainnya bisa bermain lebih bagus. “Tapi, dalam dua pertandingan terakhir, pemain kami belum menemukan permainan terbaik mereka. Mungkin di pertandingan berikutnya kami akan melakukan yang lebih baik lagi,” tegasnya.

Terlepas dari itu, hasil imbang yang tadi malam membuat nasib Indonesia harus ditentukan oleh pertandingan lain. Artinya, meski memenangkan laga terakhir melawan Singapura, penggawa Merah Putih baru bisa lolos ke babak selanjutnya bila Filipina gagal menang lawan Thailand di laga terakhir mereka. (ben/jpg/adz)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/