German Open Grand Prix Gold 2013
JAKARTA-Meski baru tiba di kota Mulheim an der Ruhr, tim Bulu Tangkis Indonesia langsung menjalani sesi latihan pertama untuk mempersiapkan diri jelang German Open Grand Prix Gold 2013. Turnamen ini akan berlangsung di Stadion RWE Sporthalle, mulai 26 Februari-3 Maret.
“Justru kalau habis perjalanan jauh, atlet butuh pemanasan agar tubuh mereka tidak kaku. Kalau tidak latihan, nanti saat tanding tubuh atlet tidak leluasa bergerak karena kaku,” tutur Kepala Pelatih Tunggal Putri PBSI Liang Chiu Sia, yang mendampingi tim Indonesia ke Jerman.
Pemain Indonesia mayoritas akan bertanding hari ini (27/2). Hanya tiga wakil yang akan bertanding kemarin (26/2) di babak kualifikasi, mereka adalah pasangan ganda putra Bona Septano/Afiat Yuris Wirawan, ganda putri Vita Marissa/Variella Aprilsasi, serta pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Vita Marissa.
Pada ajang German Open Grand Prix Gold 2012, Indonesia berhasil menempatkan finalis di nomor tunggal putra lewat Simon Santoso. Tahun ini, Indonesia hanya mengirimkan tiga wakil yakni Tommy Sugiarto, Wisnu Yuli Prasetyo, dan Andre Kurniawan Tedjono.
Sementara Simon tak dapat tampil karena masih berada dalam proses penyembuhan dari penyakit gondongan. Di antara ketiganya, Tommy memiliki peluang lebih besar. Unggulan kedelapan ini pada tahun lalu berhasil menembus babak semifinal. Tak heran jika ia kembali didaulat untuk menyamai prestasinya tahun lalu oleh sang pelatih. (bbs/jpnn)