JOGJAKARTA-Sahabat Semarang merebut posisi ketiga Speedy WNBL Indonesia. Dalam laga di GOR Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), tim asuhan Xaverius Wiwid itu mengempaskan Medco Merah Putih Predators Jakarta dengan skor 73-57.
Dominasi Sahabat sudah terlihat di awal kuarter. Sahabat begitu perkasa di bawah ring. Selain Yuni Anggraeni yang mencetak 19 rebound, guard Nathasa Christaline rajin membantu dengan catatan 14 rebound.
Ketangguhan Sahabat di bawah ring juga ditunjukkan dengan angka yang disumbangkan dari paint area. Yakni, 40 angka. Sementara itu, Predators mencetak 28 poin. “Kami memang terlalu mengandalkan Windi Hastari. Kalau ia lemah, rebound juga lemah,” tutur Pelatih Kepala Predators Jacky I Hatta.
Pemainnya juga seperti kehilangan speed. Hal tersebut, antara lain, dipengaruhi absennya shooting guard Helena Tumbelaka yang cedera. Selain itu, transisi dari offence ke defence terlalu lambat. Bahkan, beberapa pemain seperti enggan berjibaku dengan lawan. (aga/c10/ca/jpnn)