26.7 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Komitmen Bangun Sport Centre

PENGHARGAAN: Wagubsu, Musa Rajekshah bersama atlet dan pelaku olahraga yang mendapat penghargaan pada peringatan Hari Olahraga
Nasional (Haornas) 2018 di Stadion Samura, Kabanjahe, Rabu (26/9).(Foto : Istimewa/Sumut Pos)

 

SUMUTPOS.CO – Pembangunan sarana dan prasarana olahraga yang baik, akan mendorong semangat atlet dalam meraih prestasi. Dia yakin jika didukung dengan sarana dan prasarana yang baik, otomatis prestasi akan datang dengan sendirinya.

Hal itu dikatakan Wakil Gubernur Sumut H Musa Rajekhshah pada peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2018 tingkat Provinsi Sumatera Utara di Stadion Samura, Kabanjahe, Rabu (26/9). “Semoga dengan adanya sarana olahraga itu, prestasi bisa bangkit, dan juga ekonomi kerakyatan di daerah ini bisa berkembang,” ucapnya.

Wagubsu berharap peringatan Haornas ini menjadi momentum pemerintah bersama seluruh stakeholder olahraga untuk meningkatkan prestasi atlet di semua cabang olahraga. Demi merealisasikan ketersediaan sarana dan prasarana olahraga yang representatif, Pemprovsu bakal membangun sebuah komplek sport centre di area kawasan lahan seluas 200 hektar.

Meski pencanangan pembangunan sport centre dan Stadion Utama sudah lama di janjikan, pria yang akrab disapa Ijeck ini tetap optimis hal itu bisa terealisasi. “Fasilitas kita akan bangun juga, meski tidak secara sendiri ya. Sekarang, kita sedang persiapkan pembangunan sport centre seluas 200 Hektar. Ini daerah mana yang akan kita lihat untuk bangun itu. Termasuk bagi disabilitas bisa memanfaatkan sarana olahraga itu,” sebut Ijeck.

Apalagi pada tahun 2024 Sumut bersama Aceh dipercaya menjadi tuan rumah pelaksana Pekan Olahraga Nasional (PON). Hal ini tentu harus didukung aspek sarana dan prasarana yang standart untuk menjadi tuan rumah yang sukses. Maka, Ijek menilai momentum tuan rumah PON tersebut juga menjadi dasar bagi pemerintah untuk fokus pada persiapan maksimal termasuk sarana dan prasarana.

“Tahun 2024 kita akan menjadi tuan rumah PON. Kita persiapan untuk pembangunan sarana dan prasarana menuju tuan rumah PON. Semoga dan kita harapkan pertandingan bisa dilaksanakan di Sumut baik skala nasional maupun internasional. Semoga olahraga kita bisa bangkit dan juga supaya potensi bisa kita promosikan melalui olahraga,” harap Ijeck.

Di satu sisi, Ijeck berharap dengan adanya pemberian penghargaan tersebut, menjadi semangat bersama baik dari jajaran atlet, pelatih, pembina olahraga untuk bahu membahu meningkatkan prestasi olahraga Sumut baik di level nasional maupun internasional.

“Semoga pemberian ini bisa membangkitkan semangat dan motivasi bagi atlet-atlet kita, bagi yang belum berprestasi agar terus giat berlatih, bertanding dan bisa membawa nama Sumut di kancah nasional bahkan internasional. Semoga olahraga Sumut bisa bangkit dan kita bisa menjadi provinsi yang bermartabat,” tandasnya.

Peringatan Haornas tingkat Provinsi Sumut diawali dengan gerak jalan massal yang dimulai pukul 07.30 WIB dengan titik finish di Stadion Samura, Kabanjahe. Hadir Bupati Karo Terkelin Brahmana, Wakil Bupati Karo, Cory Sebayang, Kadispora Sumut Baharuddin Siagian, Ketua KONI Sumut John Ismadi Lubis dan lainnya.

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan upacara bersama yang diikuti ribuan pelajar, ormas, dan masyarakat Karo. Kemudian pemberian penghargaan berupa tali asih dan sertifikat piagam kepada 50 orang yang telah berjasa dalam membangun olahraga Sumut. (deo/dek)

PENGHARGAAN: Wagubsu, Musa Rajekshah bersama atlet dan pelaku olahraga yang mendapat penghargaan pada peringatan Hari Olahraga
Nasional (Haornas) 2018 di Stadion Samura, Kabanjahe, Rabu (26/9).(Foto : Istimewa/Sumut Pos)

 

SUMUTPOS.CO – Pembangunan sarana dan prasarana olahraga yang baik, akan mendorong semangat atlet dalam meraih prestasi. Dia yakin jika didukung dengan sarana dan prasarana yang baik, otomatis prestasi akan datang dengan sendirinya.

Hal itu dikatakan Wakil Gubernur Sumut H Musa Rajekhshah pada peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2018 tingkat Provinsi Sumatera Utara di Stadion Samura, Kabanjahe, Rabu (26/9). “Semoga dengan adanya sarana olahraga itu, prestasi bisa bangkit, dan juga ekonomi kerakyatan di daerah ini bisa berkembang,” ucapnya.

Wagubsu berharap peringatan Haornas ini menjadi momentum pemerintah bersama seluruh stakeholder olahraga untuk meningkatkan prestasi atlet di semua cabang olahraga. Demi merealisasikan ketersediaan sarana dan prasarana olahraga yang representatif, Pemprovsu bakal membangun sebuah komplek sport centre di area kawasan lahan seluas 200 hektar.

Meski pencanangan pembangunan sport centre dan Stadion Utama sudah lama di janjikan, pria yang akrab disapa Ijeck ini tetap optimis hal itu bisa terealisasi. “Fasilitas kita akan bangun juga, meski tidak secara sendiri ya. Sekarang, kita sedang persiapkan pembangunan sport centre seluas 200 Hektar. Ini daerah mana yang akan kita lihat untuk bangun itu. Termasuk bagi disabilitas bisa memanfaatkan sarana olahraga itu,” sebut Ijeck.

Apalagi pada tahun 2024 Sumut bersama Aceh dipercaya menjadi tuan rumah pelaksana Pekan Olahraga Nasional (PON). Hal ini tentu harus didukung aspek sarana dan prasarana yang standart untuk menjadi tuan rumah yang sukses. Maka, Ijek menilai momentum tuan rumah PON tersebut juga menjadi dasar bagi pemerintah untuk fokus pada persiapan maksimal termasuk sarana dan prasarana.

“Tahun 2024 kita akan menjadi tuan rumah PON. Kita persiapan untuk pembangunan sarana dan prasarana menuju tuan rumah PON. Semoga dan kita harapkan pertandingan bisa dilaksanakan di Sumut baik skala nasional maupun internasional. Semoga olahraga kita bisa bangkit dan juga supaya potensi bisa kita promosikan melalui olahraga,” harap Ijeck.

Di satu sisi, Ijeck berharap dengan adanya pemberian penghargaan tersebut, menjadi semangat bersama baik dari jajaran atlet, pelatih, pembina olahraga untuk bahu membahu meningkatkan prestasi olahraga Sumut baik di level nasional maupun internasional.

“Semoga pemberian ini bisa membangkitkan semangat dan motivasi bagi atlet-atlet kita, bagi yang belum berprestasi agar terus giat berlatih, bertanding dan bisa membawa nama Sumut di kancah nasional bahkan internasional. Semoga olahraga Sumut bisa bangkit dan kita bisa menjadi provinsi yang bermartabat,” tandasnya.

Peringatan Haornas tingkat Provinsi Sumut diawali dengan gerak jalan massal yang dimulai pukul 07.30 WIB dengan titik finish di Stadion Samura, Kabanjahe. Hadir Bupati Karo Terkelin Brahmana, Wakil Bupati Karo, Cory Sebayang, Kadispora Sumut Baharuddin Siagian, Ketua KONI Sumut John Ismadi Lubis dan lainnya.

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan upacara bersama yang diikuti ribuan pelajar, ormas, dan masyarakat Karo. Kemudian pemberian penghargaan berupa tali asih dan sertifikat piagam kepada 50 orang yang telah berjasa dalam membangun olahraga Sumut. (deo/dek)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/