22.8 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

PSMS v PSK USU: Finishing Masih Buruk

PSMS hanya menang 1-0 saat melawan PSK USU di Stadion Teladan Medan, Rabu (29/6).
PSMS hanya menang 1-0 saat melawan PSK USU di Stadion Teladan Medan, Rabu (29/6).

MEDAN, SUMUTPOS.CO – PSMS Medan terus berbenah untuk menghadapi lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) B yang digelar setelah Idul Fitri mendatang. Salah satu pekerjaan rumah yang harus diselesaikan adalah penyelesaian akhir.

Buruknya finising PSMS Medan terlihat dalam dua pertandingan uji coba terakhir. Sebelumnya tim berjuluk Ayam Kinantan itu hanya mampu memang tipis dari PS Deli Putra. Dan terbaru, mereka hanya menang 1-0 saat melawan PSK USU di Stadion Teladan Medan, Rabu (29/6) sore.

Dalam pertandingan itu, PSMS tampil dominan. Pasukan Abdul Rahman Gurning tersebut memiliki banyak peluang, namun masih gagal. Gol kemenangan Ayam Kinantan akhirnya tercipta melalui M Yasser di menit ke-48.

Meski menang tipis, Abdul Rahman Gurning tetap puas, pasalnya performa Donny Siregar dkk mengalami peningkatan, walau masih ada beberapa kelemahan.

“Dari kerja sama tim sudah mulai ada peningkatakan. Hanya saja finisihing yang masih lemah hari ini. Banyak peluang di babak pertama yang seharusnya banyak tercipta gol. Tapi mereka kurang sempurna melakukannya,” ujarnya usai pertandingan.

Pelatih berlisensi A AFC itu mengaku sektor tengah juga masih ia soroti. Apalagi sektor tengah belum terlalu padu untuk mengatur serangan. “Adanya Donny uji coba hari ini saya mulai nampak gambarannya. Hanya saja memang butuh waktu lagi untuk memadukan pemain di tengah,” kata mantan pelatih Bintang Jaya Asahan itu.

Dua pemain baru terlihat hadir saat skuat PSMS melakoni uji coba di Stadion Teladan. Putra Chaniago dan Nico Malau sudah langsung bergabung bersama Donny Siregar dkk.

Pelatih PSMS, Abdul Rahman Gurning mengatakan kedua pemain tersebut masih dalam status seleksi. Gurning akan pantau terus perkembangan mereka selama berlatih dan tanding. “Kita masih lihat mereka dulu selama latihan ini. Mungkin kita kasih kesempatam paling lama seminggu. Karena mereka juga masih beberapa hari bergabung,” katanya.

Namun jika pun Putra lolos seleksi dan masuk dalam skuat PSMS, dirinya tak bisa langsung mencicipi atmofer pertandingan Indonesai Soccer Championship (ISC) B. Ia harus menunggu hingga pertandingan putaran PSMS berakhir. Sebab pada putra kedua, setiap tim bisa menambah kekuatan baru.

“Untuk sekarang mereka belum bisa main. Kalau pun memang masuk di putaran kedua lah,” ucapnya mengakhiri. (don/dek)

PSMS hanya menang 1-0 saat melawan PSK USU di Stadion Teladan Medan, Rabu (29/6).
PSMS hanya menang 1-0 saat melawan PSK USU di Stadion Teladan Medan, Rabu (29/6).

MEDAN, SUMUTPOS.CO – PSMS Medan terus berbenah untuk menghadapi lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) B yang digelar setelah Idul Fitri mendatang. Salah satu pekerjaan rumah yang harus diselesaikan adalah penyelesaian akhir.

Buruknya finising PSMS Medan terlihat dalam dua pertandingan uji coba terakhir. Sebelumnya tim berjuluk Ayam Kinantan itu hanya mampu memang tipis dari PS Deli Putra. Dan terbaru, mereka hanya menang 1-0 saat melawan PSK USU di Stadion Teladan Medan, Rabu (29/6) sore.

Dalam pertandingan itu, PSMS tampil dominan. Pasukan Abdul Rahman Gurning tersebut memiliki banyak peluang, namun masih gagal. Gol kemenangan Ayam Kinantan akhirnya tercipta melalui M Yasser di menit ke-48.

Meski menang tipis, Abdul Rahman Gurning tetap puas, pasalnya performa Donny Siregar dkk mengalami peningkatan, walau masih ada beberapa kelemahan.

“Dari kerja sama tim sudah mulai ada peningkatakan. Hanya saja finisihing yang masih lemah hari ini. Banyak peluang di babak pertama yang seharusnya banyak tercipta gol. Tapi mereka kurang sempurna melakukannya,” ujarnya usai pertandingan.

Pelatih berlisensi A AFC itu mengaku sektor tengah juga masih ia soroti. Apalagi sektor tengah belum terlalu padu untuk mengatur serangan. “Adanya Donny uji coba hari ini saya mulai nampak gambarannya. Hanya saja memang butuh waktu lagi untuk memadukan pemain di tengah,” kata mantan pelatih Bintang Jaya Asahan itu.

Dua pemain baru terlihat hadir saat skuat PSMS melakoni uji coba di Stadion Teladan. Putra Chaniago dan Nico Malau sudah langsung bergabung bersama Donny Siregar dkk.

Pelatih PSMS, Abdul Rahman Gurning mengatakan kedua pemain tersebut masih dalam status seleksi. Gurning akan pantau terus perkembangan mereka selama berlatih dan tanding. “Kita masih lihat mereka dulu selama latihan ini. Mungkin kita kasih kesempatam paling lama seminggu. Karena mereka juga masih beberapa hari bergabung,” katanya.

Namun jika pun Putra lolos seleksi dan masuk dalam skuat PSMS, dirinya tak bisa langsung mencicipi atmofer pertandingan Indonesai Soccer Championship (ISC) B. Ia harus menunggu hingga pertandingan putaran PSMS berakhir. Sebab pada putra kedua, setiap tim bisa menambah kekuatan baru.

“Untuk sekarang mereka belum bisa main. Kalau pun memang masuk di putaran kedua lah,” ucapnya mengakhiri. (don/dek)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/