30 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Elina dan Herlian Bergabung

SUMUTPOS.CO – PSMS Medan bergerak cepat mengamankan pemain bidikannya. Terbaru, dua pemain musim lalu Elina Soka dan Herlian Arif Laksono sudah bergabung di Kebun Bunga.

MUSIM LALU: Elina Soka (kiri) bersama M Rifqi saat membela PSMS musim lalu.

ELINA Soka merupakan gelandang yang sudah dua musim bergabung dengan PSMS. Dia memperkuat Ayam Kinantan pada musim 2019 dan 2020. Sedangkan Herlian Arif Laksono merupakan penjaga gawang yang sempat membela PSMS pada musim 2020 lalu.

Sekretaris PSMS, Julius Raja mengatakan, Elina Soka dan Herlian tiba di Medan pada Sabtu (6/3). Keduanya sudah melakukan latihan tersendiri di Kebun Bunga pada Minggu (7/3) pagi.

“Elina Soka dan Herlian sudah tiba di Kebun Bunga. Bahkan mereka sudah melakukan latihan tersendiri tadi pagi (Minggu pagi, red),” ujar Julius Raja kepada Sumut Pos, Minggu (7/3) malam.

Julius Raja menjelaskan, kedua pemain tersebur datang setelah dipanggil manajemen PSMS. Dengan demikian, sudah tiga pemain yang berasal dari luar Sumatera Utara bergabung di Kebun Bunga. Sebelumnya, Anis Nabar sudah terlebih dulu tiba di Medan.

“Sekarang sudah tiga pemain asal luar Sumut yang bergabung. Ke depan, bakal ada beberapa yang datang menyusul. Dua pemain kemungkinan tiba mala mini (Minggu malam, red),” ungkap pria yang akrab dipanggil King tersebut.

Dua pemain yang dijadwalkan merapat tersebut adalah Ilham Fathoni dan Rendi Saputra. “Ilham dan Rendi kemungkinan tiba malam ini, kalau mereka naik pesawat. Tapi kalau jalur darat, mungkin tiba besok pagi (Senin pagi, red),” jelasnya.

Setalah bergabungnya Ilham Fathoni dan Rendi Saputra, Kini menyebutkan jumlah skuat PSMS sebanyak 21 pemain. Dengan demikian, manajemen bakal menambah empat atau lima pemain lagi.

“Pemain musim lalu juga aka nada yang datang. Kemudian ada beberapa pemain baru yang kita bidik. Pemain yang kita bidik tersebut musim lalu memperkuat tim Liga 1,” tambah King.

King enggan menyebut nama pemain yang dibidik tersebut. Namun dia mengakui pihaknya sedang melakukan pembicaraan. “Kalau sudah sepakat, kita akan umumkan,” tandasnya.

Lantas bagaimana status pemain? King meyebutkan, pihaknya sudah melakukan pembicaraan dengan sejumlah pemain, khususnya asal Sumut. Mereka sudah sepakat soal gambaran kontrak yang akan diterima pada musim 2021.

“Kita sudah ada pembicaraan soal besaran kontrak. Kita tinggal menunggu arahan dari PSSI. Setelah ada arahan, kita akan melakukan tandatangan kontrak dengan pemain. Intinya soal nilai kontrak sudah ada, tinggal waktunya saja,” pungkasnya. (dek)

SUMUTPOS.CO – PSMS Medan bergerak cepat mengamankan pemain bidikannya. Terbaru, dua pemain musim lalu Elina Soka dan Herlian Arif Laksono sudah bergabung di Kebun Bunga.

MUSIM LALU: Elina Soka (kiri) bersama M Rifqi saat membela PSMS musim lalu.

ELINA Soka merupakan gelandang yang sudah dua musim bergabung dengan PSMS. Dia memperkuat Ayam Kinantan pada musim 2019 dan 2020. Sedangkan Herlian Arif Laksono merupakan penjaga gawang yang sempat membela PSMS pada musim 2020 lalu.

Sekretaris PSMS, Julius Raja mengatakan, Elina Soka dan Herlian tiba di Medan pada Sabtu (6/3). Keduanya sudah melakukan latihan tersendiri di Kebun Bunga pada Minggu (7/3) pagi.

“Elina Soka dan Herlian sudah tiba di Kebun Bunga. Bahkan mereka sudah melakukan latihan tersendiri tadi pagi (Minggu pagi, red),” ujar Julius Raja kepada Sumut Pos, Minggu (7/3) malam.

Julius Raja menjelaskan, kedua pemain tersebur datang setelah dipanggil manajemen PSMS. Dengan demikian, sudah tiga pemain yang berasal dari luar Sumatera Utara bergabung di Kebun Bunga. Sebelumnya, Anis Nabar sudah terlebih dulu tiba di Medan.

“Sekarang sudah tiga pemain asal luar Sumut yang bergabung. Ke depan, bakal ada beberapa yang datang menyusul. Dua pemain kemungkinan tiba mala mini (Minggu malam, red),” ungkap pria yang akrab dipanggil King tersebut.

Dua pemain yang dijadwalkan merapat tersebut adalah Ilham Fathoni dan Rendi Saputra. “Ilham dan Rendi kemungkinan tiba malam ini, kalau mereka naik pesawat. Tapi kalau jalur darat, mungkin tiba besok pagi (Senin pagi, red),” jelasnya.

Setalah bergabungnya Ilham Fathoni dan Rendi Saputra, Kini menyebutkan jumlah skuat PSMS sebanyak 21 pemain. Dengan demikian, manajemen bakal menambah empat atau lima pemain lagi.

“Pemain musim lalu juga aka nada yang datang. Kemudian ada beberapa pemain baru yang kita bidik. Pemain yang kita bidik tersebut musim lalu memperkuat tim Liga 1,” tambah King.

King enggan menyebut nama pemain yang dibidik tersebut. Namun dia mengakui pihaknya sedang melakukan pembicaraan. “Kalau sudah sepakat, kita akan umumkan,” tandasnya.

Lantas bagaimana status pemain? King meyebutkan, pihaknya sudah melakukan pembicaraan dengan sejumlah pemain, khususnya asal Sumut. Mereka sudah sepakat soal gambaran kontrak yang akan diterima pada musim 2021.

“Kita sudah ada pembicaraan soal besaran kontrak. Kita tinggal menunggu arahan dari PSSI. Setelah ada arahan, kita akan melakukan tandatangan kontrak dengan pemain. Intinya soal nilai kontrak sudah ada, tinggal waktunya saja,” pungkasnya. (dek)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/