24 C
Medan
Sunday, June 16, 2024

Goran Diincar Klub IPL

MEDAN- Cedera membuat Goran Ganchev tak mengakhiri musim yang baik di 2011/2012 bersama PSMS IPL. Ia harus absen tujuh partai hingga akhir musim bersama PSMS IPL musim 2011/2012. Begitupun hal itu tetap saja tak melunturkan pesonanya. Goran saat ini tengah diincar beberapa klub di tanah air. Persisnya dari IPL. Namun ia belum memutuskan akan berlabuh di klub mana.

“Iya banyak tawaran memang dari beberapa klub di Indonesia. Manajer saya sedang menimbang tawaran tersebut, dan kami menanti tawaran terbaik. Untuk klubnya saya belum bisa bocorkan. Yang pasti klub IPL,” katanya.

Goran sepertinya jatuh cinta dengan Indonesia. Meskipun keberadaannya di PSMS baru setengah musim. “Sungguh pengalaman yang bagus dan menyenangkan bisa datang ke Indonesia juga bermain di PSMS (klub Indonesia pertamanya). Padahal semuanya adalah pengalaman baru buat saya, budaya baru, gaya permainan berbeda. Saya cukup bisa menerima dan beradaptasi dengan baik dibantuoleh teman dan pelatih,” ungkapnya.

Namun bagaimana dengan cederanya? Goran mengaku sudah tak lagi bermasalah. Ia pun masih menyimpan keinginan untuk tetap memperkuat PSMS. “Saya sudah pulih, cedera itu masa lalu saya. Saya sedang berada di Makedonia dan saya terus berlatih di Makedonia. Kini sangat ingin kembali berada di kekuatan terbaik lalu saya ingin kembali ke Indonesia, mungkin ke PSMS,” tukasnya.

Lantas bagaimana dengan kondisi finansial PSMS yang bermasalah. Hal itu menjadi pertimbangan banyak klub untuk bergabung. Namun pemain kelahiran 29 tahun silam yakin problem finansial itu akan segera tuntas.  “Kami masih menunggu itu untuk dilunasi. Saya percaya ini segera dibayar,” pungkas mantan pemain Inter Zapresi, Kroasia itu.

Absennya Goran musim lalu memang sedikit melemahkan barisan pertahanan PSMS IPL. Apalagi Goran cukup padu berduet dengan Vagner Luis. Akibatnya PSMS harus kehilangan kesempatan di dua kompetisi baik di IPL maupun Piala Indonesia. (mag-18)

MEDAN- Cedera membuat Goran Ganchev tak mengakhiri musim yang baik di 2011/2012 bersama PSMS IPL. Ia harus absen tujuh partai hingga akhir musim bersama PSMS IPL musim 2011/2012. Begitupun hal itu tetap saja tak melunturkan pesonanya. Goran saat ini tengah diincar beberapa klub di tanah air. Persisnya dari IPL. Namun ia belum memutuskan akan berlabuh di klub mana.

“Iya banyak tawaran memang dari beberapa klub di Indonesia. Manajer saya sedang menimbang tawaran tersebut, dan kami menanti tawaran terbaik. Untuk klubnya saya belum bisa bocorkan. Yang pasti klub IPL,” katanya.

Goran sepertinya jatuh cinta dengan Indonesia. Meskipun keberadaannya di PSMS baru setengah musim. “Sungguh pengalaman yang bagus dan menyenangkan bisa datang ke Indonesia juga bermain di PSMS (klub Indonesia pertamanya). Padahal semuanya adalah pengalaman baru buat saya, budaya baru, gaya permainan berbeda. Saya cukup bisa menerima dan beradaptasi dengan baik dibantuoleh teman dan pelatih,” ungkapnya.

Namun bagaimana dengan cederanya? Goran mengaku sudah tak lagi bermasalah. Ia pun masih menyimpan keinginan untuk tetap memperkuat PSMS. “Saya sudah pulih, cedera itu masa lalu saya. Saya sedang berada di Makedonia dan saya terus berlatih di Makedonia. Kini sangat ingin kembali berada di kekuatan terbaik lalu saya ingin kembali ke Indonesia, mungkin ke PSMS,” tukasnya.

Lantas bagaimana dengan kondisi finansial PSMS yang bermasalah. Hal itu menjadi pertimbangan banyak klub untuk bergabung. Namun pemain kelahiran 29 tahun silam yakin problem finansial itu akan segera tuntas.  “Kami masih menunggu itu untuk dilunasi. Saya percaya ini segera dibayar,” pungkas mantan pemain Inter Zapresi, Kroasia itu.

Absennya Goran musim lalu memang sedikit melemahkan barisan pertahanan PSMS IPL. Apalagi Goran cukup padu berduet dengan Vagner Luis. Akibatnya PSMS harus kehilangan kesempatan di dua kompetisi baik di IPL maupun Piala Indonesia. (mag-18)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/