29.4 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Goran Ganchev ke Persebaya

MEDAN- Setengah musim berkarir di PSMS nyatanya membuat Goran Ganchev mulai mencintai iklim sepak bola Indonesia. Goran pun memutuskan untuk melanjutkan karirnya. Kabarnya saat ini klub Indonesian Premier League (IPL), Persebaya tertarik menggunakan jasanya.

Hal ini dibenarkan agen Goran, Budi Liminto. Budi mengetahui Persebaya tengah mencari pengganti Ottavio Dutra yang kemungkinan tak lagi diperpanjang kontraknya. Apalagi Persebaya sudah cukup tahu permainan Goran selama memperkuat PSMS IPL.   “Memang ada pembicaraan dengan Persebaya. Masih dalam tahap negosiasi. Apalagi Ottavio Dutra bek mereka tak lagi dipertahankan,” katanya.

Pihak Persebaya saat ini tengah mempelajari biodata Goran. Mantan pemain Inter Zapresic itu saat ini berada di Macedonia. “Sejauh ini komunikasi masih berjalan baik. Persebaya sedang mempelajari CV dan biodata Goran. Ya kami sifatnya menunggu keputusan,” ujarnya.
Tapi peluang klub lain untuk merekrut Goran masih terbuka karena Persebaya dan Goran masih sebatas negosiasi.  (don)

MEDAN- Setengah musim berkarir di PSMS nyatanya membuat Goran Ganchev mulai mencintai iklim sepak bola Indonesia. Goran pun memutuskan untuk melanjutkan karirnya. Kabarnya saat ini klub Indonesian Premier League (IPL), Persebaya tertarik menggunakan jasanya.

Hal ini dibenarkan agen Goran, Budi Liminto. Budi mengetahui Persebaya tengah mencari pengganti Ottavio Dutra yang kemungkinan tak lagi diperpanjang kontraknya. Apalagi Persebaya sudah cukup tahu permainan Goran selama memperkuat PSMS IPL.   “Memang ada pembicaraan dengan Persebaya. Masih dalam tahap negosiasi. Apalagi Ottavio Dutra bek mereka tak lagi dipertahankan,” katanya.

Pihak Persebaya saat ini tengah mempelajari biodata Goran. Mantan pemain Inter Zapresic itu saat ini berada di Macedonia. “Sejauh ini komunikasi masih berjalan baik. Persebaya sedang mempelajari CV dan biodata Goran. Ya kami sifatnya menunggu keputusan,” ujarnya.
Tapi peluang klub lain untuk merekrut Goran masih terbuka karena Persebaya dan Goran masih sebatas negosiasi.  (don)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/